Luncurkan Buku Gibran The Next President, Penulis: Terkait Budaya

Reporter

Septia Ryanthie

Editor

Juli Hantoro

Jumat, 14 Juni 2024 19:25 WIB

Tim penulis buku Ahmad Bahar memperlihatkan buku Gibran The Next President saat peluncuran di Kota Solo, Jawa Tengah, Jumat, 14 Juni 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE

TEMPO.CO, Jakarta - Penulis buku Ahmad Bahar resmi meluncurkan bukunya berjudul Gibran The Next President di Kota Solo, Jawa Tengah, Jumat, 14 Juni 2024. Acara peluncuran buku itu nyaris batal digelar lantaran event organizer (EO) yang semula sepakat bekerja sama dengan Ahmad, mendadak membatalkan kerja sama.

Namun akhirnya Ahmad bersama tim tetap menggelar acara peluncuran itu di tempat yang berbeda dari yang sudah direncanakan sebelumnya.

Ahmad mengemukakan tujuan diterbitkannya buku Gibran The Next President sebenarnya merupakan hal yang dia jalani sebagai seorang penulis.

"Harap dicatat bahwa saya bukan bagian dari partai politik, bukan pendukung siapa pun," ujar Ahmad ketika ditemui awak media di sela-sela peluncuran, Jumat, 14 Juni 2024.

Ahmad menuturkan sebelum menulis buku Gibran The Next President, juga pernah menulis tentang Putra Sulung Presiden Joko Widodo atau Jokowi itu dalam bukunya berjudul Menang Ora Opo-Opo, Kalah Ya Wis. Saat itu Gibran belum menjadi Wali Kota Solo.

Advertising
Advertising

Menurutnya, Gibran merupakan seorang tokoh yang layak dibicarakan tapi bagian dari peristiwa budaya, bukan peristiwa politik.

Selain Gibran, Ahmad mengatakan juga menulis tentang Jokowi dalam buku berjudul 9 Alasan Memilih Joko, Presiden-Wakil Presiden 2014. Dia pernah juga menulis tentang sosok Khofifah Indar Parawarsa dalam buku berjudul Khofifah Indar Parawansa Melawan Pembajakan Demokrasi.

Pada awal 2023, dia mengatakan juga sudah menulis tentang Anies Baswedan. Bukunya saat itu diberi judul Wawancara Imajiner dengan Anies Rasyid Baswedan, "Presiden 2024".

Namun, dia menyebut saat hasil hitung cepat atau quick count dari Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 menunjukkan bahwa pasangan Prabowo Subianto-Gibran meraih suara terbanyak, maka dia melihat peluang bahwa Gibran layak ditulis kembali.

"Pada prinsipnya dari buku Gibran The Next President sebenarnya kami ingin menunjukkan kepada masyarakat bahwa buku yang kami tulis sebenarnya benar-benar buku yang terkait dengan budaya," ungkap dia.

Ditanya ihwal pemilihan judul buku Gibran The Next President di saat pasangan Prabowo-Gibran belum resmi dilantik sebagai Presiden dan Wakil Presiden Periode 2024-2029, Ahmad mengatakan judul tersebut dipilih sebagai salah satu strategi pemasaran untuk menarik minat pembaca membeli buku itu.

"Yang namanya judul kan harus "genit", maka diusulkanlah judul itu," ungkap dia.

Dia mengakui buku-buku tentang para tokoh itu ditulisnya sebelum mereka resmi menjadi pejabat. Namun menurutnya para tokoh yang ditulisnya tersebut rata-rata kemudian berhasil menjadi pemimpin.

Saat ditanya apakah ada komunikasi dengan Gibran terkait penulisan dan peluncuran buku Gibran The Next President, Ahmad mengaku mendapat informasi bahwa EO untuk acara peluncuran bukunya itu ada kedekatan dengan Gibran. Sehingga diharapkan dapat menjadi penghubungnya dengan Gibran. Namun ternyata EO yang sebelumnya sudah bekerja sama dengannya mendadak membatalkan kerja sama itu. Sehingga diakuinya, pihaknya belum berkomunikasi langsung dengan Gibran.

Pilihan Editor: Jokowi Lanjutkan Bansos Beras hingga Desember 2024


SEPTHIA RYANTHIE

Berita terkait

Diskusi Green Islam PPIM UIN Jakarta: Terjadi Degradasi dan Desakralisasi Alam

1 jam lalu

Diskusi Green Islam PPIM UIN Jakarta: Terjadi Degradasi dan Desakralisasi Alam

Pusat Pengkajian Islam dan Masyarakat (PPIM) UIN Syarif Hidayatullah Jakarta mengumpulkan para pakar keagamaan dan lingkungan.

Baca Selengkapnya

Kemensetneg Bantah Rumah Pensiun Jokowi Diperluas

2 jam lalu

Kemensetneg Bantah Rumah Pensiun Jokowi Diperluas

Rumah pensiun Jokowi akan berada di atas lahan seluas 12.000 m2 di Desa Blulukan, Colomadu, Karanganyar, Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya

Pemerintah Bakal Dorong Hilirisasi Rumput Laut, Bappenas Klaim Ada Investor Tertarik

4 jam lalu

Pemerintah Bakal Dorong Hilirisasi Rumput Laut, Bappenas Klaim Ada Investor Tertarik

Deputi Ekonomi Kementerian PPN/Bappenas Amalia A. Widyasanti mengatakan hilirisasi rumput laut bakal menjadi salah satu fokus pemerintah pada 2025.

Baca Selengkapnya

Tito Karnavian Sebut ASN yang Mau Pindah ke IKN Bisa Cepat Dapat Promosi

4 jam lalu

Tito Karnavian Sebut ASN yang Mau Pindah ke IKN Bisa Cepat Dapat Promosi

Menurut Mendagri Tito Karnavian, percepatan karier menjadi salah satu motivasi untuk ASN agar mau pindah ke IKN.

Baca Selengkapnya

Jokowi Disebut Sodorkan Kaesang ke Sejumlah Partai Untuk Maju di Pilkada Jakarta

6 jam lalu

Jokowi Disebut Sodorkan Kaesang ke Sejumlah Partai Untuk Maju di Pilkada Jakarta

PAN menyebut Kaesang adalah bagian dari Koalisi Indonesia Maju, sehingga dapat dipertimbangkan dalam perhelatan pilkada Jakarta

Baca Selengkapnya

Ramai Rombongan Jokowi Setop Ambulans, Begini Aturan Pengguna Jalan Prioritas

7 jam lalu

Ramai Rombongan Jokowi Setop Ambulans, Begini Aturan Pengguna Jalan Prioritas

Viral iring-iringan mobil Jokowi setop ambulans saat angkut pasien di Kalimantan Tengah, ini aturannya

Baca Selengkapnya

Jokowi Bakal Ngantor di IKN Juli, PUPR: Sudah Kita Siapkan, Mudah-mudahan Sesuai Rencana

8 jam lalu

Jokowi Bakal Ngantor di IKN Juli, PUPR: Sudah Kita Siapkan, Mudah-mudahan Sesuai Rencana

Dirjen Cipta Karya PUPR Diana Kusumastuti, memastikan kantor presiden di IKN dapat mulai ditempati pada Juli 2024.

Baca Selengkapnya

Tanggapi Video Viral Ambulans Disetop Saat Jokowi Lewat, Istana Minta Maaf

9 jam lalu

Tanggapi Video Viral Ambulans Disetop Saat Jokowi Lewat, Istana Minta Maaf

Istana merespons soal video viral di media sosial X, yang memperlihatkan rekaman momen ambulans berhenti menunggu iring-iringan mobil Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya

KPK Jadikan Solo Salah Satu Percontohan Kota Antikorupsi Nasional 2024, Bagaimana Penilaiannya?

10 jam lalu

KPK Jadikan Solo Salah Satu Percontohan Kota Antikorupsi Nasional 2024, Bagaimana Penilaiannya?

KPK jadikan Kota Solo atau Surakarta salah satu Percontohan Kota Antikorupsi Nasional 2024. Apa penilaiannya?

Baca Selengkapnya

Syahrul Yasin Limpo Berkali Sebut Nama Jokowi dalam Persidangan Dugaan Korupsi, Soal Apa Saja?

13 jam lalu

Syahrul Yasin Limpo Berkali Sebut Nama Jokowi dalam Persidangan Dugaan Korupsi, Soal Apa Saja?

Mantan Mentan Syahrul Yasin Limpo (SYL) beberapa kali sebut nama Jokowi dalam sidang pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor).

Baca Selengkapnya