Begini Jawaban Ganjar soal Penugasan dari Megawati usai Pilpres 2024

Jumat, 24 Mei 2024 20:35 WIB

Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri bersama Politikus Ganjar Pranowo dan Mahfud MD hadiri di pembukaan Rapat Kerja Nasional V PDIP, Ancol, Jakarta, Jumat, 24 Mei 2024. Dalam orasinya Mega mengatakan partainya tak akan mundur meski merasa pemilu kali ini partainya telah dirugikan, dia tetap menyuarakan kepada kadernya untuk terus maju untuk menegakan sistem demokrasi. TEMPO/ Febri Angga Palguna

TEMPO.CO, Jakarta - Mantan calon presiden nomor urut 03, Ganjar Pranowo, menghadiri agenda rapat kerja nasional atau rakernas PDIP ke V di Beach City International Stadium (BCIS), Ancol, Jakarta Utara, pada Jumat, 24 Mei 2024.

Ketika ditemui usai pembukaan Rakernas ke V itu, Ganjar mengatakan belum ada agenda khusus bersifat formal yang ditugaskan oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri kepadanya usai Pemilu 2024.

“Tugas khusus yang sifatnya formal tentu tidak atau belum, tapi yang sifatnya analitikal, yang sifatnya diskusi kita tidak pernah berhenti,” ujar Ganjar.

Menurut dia, ada pertemuan yang rutin dilakukan untuk melihat perkembangan bangsa Indonesia. “Waktu kemarin kami bicara potensi kenaikan harga minyak, rupiah yang kemudian merosot, dampak ekonomi terhadap kondisi itu, kaitannya apakah perusahaan masih bisa eksis, apakah PHK akan masih berjalan,” tuturnya.

Bahkan, hal-hal yang berkaitan dengan produksi pangan juga dibahas dalam diskusi tersebut. “Itu didiskusikan terus menerus, sehingga tidak ada sekedar cerita elektoral cerita pilpres, pilpres sudah selesai. Kami sekarang bicara untuk kepentingan masyarakat yang sekarang ditunggu-tunggu,” kata dia.

Saat pembukaan, Ganjar bersama pasangannya dalam pilpres Mahfud Md duduk di barisan paling depan. Keduanya duduk mengapit Megawati. Ganjar dan Mahfud terlihat kompak mengenakan pakaian serba merah. Sementara Mega mengenakan baju berwarna hitam-merah.

Adapun acara Rakernas PDIP direncanakan berlangsung selama tiga hari hingga 26 Mei 2024. Rakernas V PDI Perjuangan mengambil tema 'Satyam Eva Jayate, Kebenaran Pasti Menang' dengan sub tema Kekuatan Kesatuan Rakyat, Jalan Kebenaran yang Berjaya.


Pilihan Editor:
Tak Diundang dalam Rakernas PDIP, Jokowi Bagikan Sembako di Yogyakarta

Berita terkait

PDIP Belum Umumkan Calon di Pilgub Jawa Tengah, Bambang Pacul Sebut Tunggu Survei Terbaru

1 jam lalu

PDIP Belum Umumkan Calon di Pilgub Jawa Tengah, Bambang Pacul Sebut Tunggu Survei Terbaru

PDIP belum mengumumkan pasangan calon untuk maju di Pilgub Jawab Tengah. Bambang Pacul mengatakan masih menunggu hasil survei terbaru.

Baca Selengkapnya

PKS Usung Duet Anies Baswedan-Sohibul Iman, PDIP Yakin Masih Bisa Dinegosiasikan

6 jam lalu

PKS Usung Duet Anies Baswedan-Sohibul Iman, PDIP Yakin Masih Bisa Dinegosiasikan

PKS yakin Anies Baswedan dan Sohibul Iman adalah sosok yang baik untuk mengikuti Pilgub Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

PKS Sebut Duet Anies Baswedan- Sohibul Iman Bukan Harga Mati tapi Logis

6 jam lalu

PKS Sebut Duet Anies Baswedan- Sohibul Iman Bukan Harga Mati tapi Logis

PKS menilai langkah partai mengusung Anies Baswedan dan kadernya sendiri Mohamad Sohibul Iman di Pilgub Jakarta, merupakan langkah yang logis.

Baca Selengkapnya

Wacana Pertemuan Anies dan Prabowo, Mungkinkah Terjadi?

7 jam lalu

Wacana Pertemuan Anies dan Prabowo, Mungkinkah Terjadi?

Wacana pertemuan antara Anies dan Prabowo mendapatkan respons dari Partai Gerindra dan Partai Keadilan Sejahtera. Apa kata mereka?

Baca Selengkapnya

Tanggapan PDIP dan PKB Usai PKS Usung Anies-Sohibul di Pilkada Jakarta

8 jam lalu

Tanggapan PDIP dan PKB Usai PKS Usung Anies-Sohibul di Pilkada Jakarta

PKS mengumumkan duet Anies Baswedan-Sohibul Iman di Pilkada Jakarta. Sebelumnya, DPW PKB Jakarta juga telah deklarasi dukung Anies.

Baca Selengkapnya

Puan Maharani Sebut PDIP Berpotensi Usung Kadernya Sendiri di Pilkada Jakarta

1 hari lalu

Puan Maharani Sebut PDIP Berpotensi Usung Kadernya Sendiri di Pilkada Jakarta

Ketua DPP PDIP Puan Maharani mengatakan sejumlah kader partai banteng punya kemampuan menonjol untuk bersaing di Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi Bahas Nasib Industri Tekstil yang Terpuruk, Sritex Dikabarkan Bangkrut

1 hari lalu

Terkini: Jokowi Bahas Nasib Industri Tekstil yang Terpuruk, Sritex Dikabarkan Bangkrut

Terkini: Presiden Joko Widodo atau Jokowi kumpulkan menteri untuk bahas nasib industri tekstil yang terpuruk. PT Sritex dikabarkan bangkrut.

Baca Selengkapnya

Geger Isu Pergantian Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto Usai Diperiksa KPK

1 hari lalu

Geger Isu Pergantian Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto Usai Diperiksa KPK

Menukil laporan Majalah Tempo, disebutkan bahwa PDIP bersiap menggantikan Hasto Kristiyanto dari posisinya sebagai Sekjen usai diperiksa KPK.

Baca Selengkapnya

Said Abdullah Klaim PKB Condong Usung Anies Baswedan di Pilgub Jakarta

1 hari lalu

Said Abdullah Klaim PKB Condong Usung Anies Baswedan di Pilgub Jakarta

PDIP dan PKB telah melakukan pertemuan untuk membahas potensi kerja sama Pilkada 2024. Nama Anies Baswedan mencuat untuk diusung.

Baca Selengkapnya

Said Abdullah Sebut Belum Pernah Ada Pembicaraan Pergantian Sekjen PDIP

1 hari lalu

Said Abdullah Sebut Belum Pernah Ada Pembicaraan Pergantian Sekjen PDIP

Isu pergantian Sekretaris Jenderal PDIP mencuat setelah Hasto Kristiyanto diperiksa Komisi Pemberantasa Korupsi (KPK) pada pekan lalu.

Baca Selengkapnya