Rekam Jejak Putri-putri Gus Dur: Yenny Wahid, Alissa Wahid, Anita Wahid, Inayah Wahid

Senin, 30 Oktober 2023 18:50 WIB

Yenny Wahid saat pembukaan Muktamar ke-III Partai Kebangkitan Bangsa PKB pro Gus Dur di Surabaya. ANTARA/M Risyal Hidayat

TEMPO.CO, Jakarta - Zannuba Ariffah Chafsoh atau Yenny Wahid yang merupakan putri Abdurrahman Wahid atau Gus Dur resmi mendukung pasangan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD (Ganjar-Mahfud) sebagai pasangan calon presiden dan calon wakil presiden pada pemilihan presiden 2024 nanti.

Selain dirinya, ia mengklaim bahwa barisan kader Gus Dur juga akan mendukung pasangan Ganjar-Mahfud di Pilpres 2024. “Kami barisan para kader barisan Gus Dur menyakan dukungan kepada Ganjar Pranowo dan Mahfud Md,” ujar Yenny Wahid.

Dirinya juga mengungkapkan bahwa Mahfud menjadi salah satu alasan dirinya mendukung pasangan tersebut. “Mahfud adalah sosok yang memperjuangkan pluralisme sebagaimana garis perjuangan Gus Dur selama ini,” kata Yenny Wahid di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, pada Jumat, 27 Oktober 2023.

Yenny Wahid

Yenny Wahid memang menjadi salah satu tokoh aktivis Nahdlatul Ulama dan direktur dari Wahid Institute. Putri kedua dari Gus Dur ini lahir pada 29 Oktober 1974. Yenny menempuh pendidikan di Psikologi di Universitas Indonesia (UI).

Advertising
Advertising

Namun, Gus Dur kala itu menyarankan agar Yenny keluar dari UI dan melanjutkan pendidikan di Jurusan Desain dan Komunikasi Visual, Universitas Trisakti. Meskipun berlatar belakang DKV, Yenny justru banyak berkiprah menjadi wartawan yang saat itu bertugas di Timor-Timur dan Aceh mendampingi sang ayah serta sempat menjadi koresponden koran terbitan Australia.

Dalam karier jurnalistiknya, Yenny berhasil melakukan liputan pasca-referendum dan mendapatkan penghargaan Walkley Award. Ia juga menggeluti dunia jurnalistik dengan meliput kondisi Jakarta menjelas Reformasi.

Setelah ayahnya terpilih sebagai Presiden RI ke-4, Yenny memutuskan untuk berhenti dari jurnalistik. Dia kemudian kerap mendampingi Gus Dur sebagai Staf Khusus Presiden Bidang Komunikasi Politik. Selepas Gus Dur lengser, Yenny kemudian melanjutkan pendidikan gelar Magister Administrasi Publik di Harvard.

Sepulang dari Amerika, Yenny langsung menjabat Direktur Wahid Institute dan sempat menjabat staf khusus bidang komunikasi politik selama setahun di bawah pemerintahan Susilo Bambang Yudhyono. Kendati sempat menjabat, Yenny yang kala itu juga menjabat Sekjen Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) memutuskan untuk mengundurkan diri dengan alasan memiliki perbedaan kepentingan dengan PKB.

Pada 2009, Yenny dinobatkan sebagai salah satu penerima penghargaan Young Global oleh World Economic Forum, lalu pada Januari 2020, dirinya menjabat sebagai Komisaris Garuda Indonesia. Namun, pada agustus 2021, ia memutuskan mengundurkan diri.

Selain Yenny Wahid, Gus Dur juga memiliki tiga putri lain, yakni Alissa Wahid, Anita Wahid, dan Inayah Wulandari Wahid. Berikut profilnya.

Alissa Wahid. Dok.TEMPO

Alissa Wahid

Alissa Wahid memiliki nama panjang Alissa Qotrunnada Munawaroh Wahid. Alissa Wahid berkuliah di Psikologi Universitas Gadjah Mada (UGM) sejak Sarjana sampai Magister.

Setelah lulus, dirinya ditunjuk sebagai manager dalam Indonesia Planned Parenthood Association pada 1991-1996. Proyek sosial ini bertujuan untuk pengembangan diri dan kesehatan reproduksi anak muda di Yogyakarta. Kemudian, sejak 2010, Alissa aktif menjadi Koordinator Nasional Jaringan Gusdurian Indonesia.

Saat ini, dirinya menjabat sebagai Komisaris Independen PT Unilever Indonesia Tbk dan dikenal sebagai psikolog.

Presidisium Masyarakat Anti-Fitnah Indonesia (Mafindo) Anita Wahid (kiri) berbicara dalam diskusi bertajuk "Negara Darurat Hoax" di gedung Kementerian Komunikasi dan Informatika, Jakarta, Selasa, 16 Oktober 2018. Mafindo menyatakan hoax makin meningkat setiap tahun. Mafindo mencatat, pada rentang Juli-September 2018, terverifikasi 230 kabar hoax di media sosial. Sebanyak 58,7 persen di antaranya bermuatan politik. TEMPO/Muhammad Hidayat

Anita Wahid

Anita Hayatunnufus Wahid lahir pada 1977. Dirinya mengambil jurusan Hubungan Internasional di Universitas Indonesia. Setelah lulus, dirinya melanjutkan pendidikan di Ruhr Universitaet Bochum, Jerman.

Setelah itu, Anita wahid banyak berperan dalam jabatan Deputy Director Public Virtue Research Institute, Supervisory Board Abdurrahman Wahid Center for Peace and Humanity Universitas Indonesia. Baru-baru ini, Anita menjabat sebagai Dewan Penasihat Keamanan Tiktok Asia-Pasifik.

Inayah Wahid saat pementasan teater Kebangsaan bertajuk Satyam Eva Jayate dalam rangka ulang tahun ke-71 Megawati Soekarnoputri di TIM, Jakarta, 23 Januari 2018. Teater kebangsaan "Satyam Eva Jayate" ini menggambarkan peristiwa di abad ke-13, terutama pada era Raden Wijaya, pendiri Kerajaan Majapahit. TEMPO/Fakhri Hermansyah

Inayah Wulandari Wahid

Inayah Wulandari Wahid merupakan anak bungsu Gus Dur yang lahir pada 31 Desember 1982 dan akrab dipanggil Inaya. Ia merupakan alumni Universitas Indonesia yang kini menjabat sebagai Pengurus Besar Nahdlatul Ulama atau PBNU.

Inayah Wahid mendapat penghargaan berupa Apresiasi Perempuan Berpengaruh. Hal itu disebabkan dirinya aktif bergerak dalam Positive Movement (PM) dan Gusdurian untuk menyuarakan permasalahan sosial terhadap Hak Asasi Manusia (HAM).

ANANDA BINTANG I ADIL AL HASAN l GEZITA INOVA RUSYDA

Pilihan Editor: Terbentuknya Jaringan Gusdurian, Merawat Perjuangan dan Pemikiran Gu Dur

Berita terkait

Pendaftaran Seleksi Mandiri UGM 2024 Diperpanjang, Sediakan Kuota 40 Persen

14 jam lalu

Pendaftaran Seleksi Mandiri UGM 2024 Diperpanjang, Sediakan Kuota 40 Persen

UGM mengubah waktu pendaftaran untuk semua lokasi tes seleksi mandiri (UM UGM CBT) kecuali di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Sejumlah Kasus Kematian di Kampus Akibat Penganiayaan, Terakhir Taruna di STIP Jakarta

17 jam lalu

Sejumlah Kasus Kematian di Kampus Akibat Penganiayaan, Terakhir Taruna di STIP Jakarta

Mahasiswa STIP Jakarta bernama Putu Satria Rastika dinyatakan meninggal setelah dianiaya seniornya. Ini bukan kejadian pertama kematian di kampus.

Baca Selengkapnya

Sumbu Filosofi Yogyakarta Diakui UNESCO, Makna Garis Imajiner Gunung Merapi ke Laut Selatan

18 jam lalu

Sumbu Filosofi Yogyakarta Diakui UNESCO, Makna Garis Imajiner Gunung Merapi ke Laut Selatan

UNESCO akui Sumbu Filosofi Yogyakarta, garis imajiner dari Gunung Merapi, Tugu, Keraton Yogyakarta, Panggung Krapyak, dan bermuara di Laut Selatan.

Baca Selengkapnya

Peristiwa Gejayan dan Kematian Moses Gatutkaca 26 Tahun Lalu, Siapa Tanggung Jawab?

18 jam lalu

Peristiwa Gejayan dan Kematian Moses Gatutkaca 26 Tahun Lalu, Siapa Tanggung Jawab?

Puncak aksi mahasiswa di Gejayan terjadi pada 8 Mei 1998 setelah salat Jumat. Moses Gatutkaca menjadi korban dengan luka parah. Siapa tanggung jawab?

Baca Selengkapnya

Beda Sikap Soal Wacana Penambahan Jumlah Kementerian di Kabinet Prabowo

1 hari lalu

Beda Sikap Soal Wacana Penambahan Jumlah Kementerian di Kabinet Prabowo

Wacana penambahan jumlah kementerian di kabinet Prabowo perlu kajian ilmiah.

Baca Selengkapnya

Guru Besar UGM Kembangkan Alat Skrining Pencegahan Malnutrisi Pasien di Rumah Sakit

1 hari lalu

Guru Besar UGM Kembangkan Alat Skrining Pencegahan Malnutrisi Pasien di Rumah Sakit

Guru Besar UGM, Profesor Susetyowati, mengembangkan sistem skrining untuk mencegah malnutrisi pasien dalam perawatan. Skrining hanya butuh 5 menit.

Baca Selengkapnya

Kata Pakar Soal Kaitan Keputusan Ganjar Jadi Oposisi dengan Sikap PDIP

1 hari lalu

Kata Pakar Soal Kaitan Keputusan Ganjar Jadi Oposisi dengan Sikap PDIP

Pakar menilai sikap oposisi Ganjar akan bermakna bila PDIP juga mengambil jalan yang sama.

Baca Selengkapnya

FEB UI Sekolah Bisnis Terbaik di Indonesia Versi QS World University Rankings 2024

1 hari lalu

FEB UI Sekolah Bisnis Terbaik di Indonesia Versi QS World University Rankings 2024

Predikat itu diraih FEB UI untuk tiga jurusan, yaitu Accounting & Finance, Business & Management Studies, dan Economics & Econometrics.

Baca Selengkapnya

Pengajuan UKT Mahasiswa Baru UI Dimulai Hari ini, Simak Jadwal, Prosedur, dan Berkasnya

1 hari lalu

Pengajuan UKT Mahasiswa Baru UI Dimulai Hari ini, Simak Jadwal, Prosedur, dan Berkasnya

Berikut prosedur, jadwal, dan berkas yang harus disiapkan oleh mahasiswa baru untuk menentukan besaran UKT di UI, tahun ini.

Baca Selengkapnya

Dosen FKUI Raih Penghargaan Best Paper pada Kongres Obstetri dan Ginekologi di Jepang

2 hari lalu

Dosen FKUI Raih Penghargaan Best Paper pada Kongres Obstetri dan Ginekologi di Jepang

Dosen FKUI dapat bersaing di dunia medis secara global.

Baca Selengkapnya