Paguyuban Kepala Desa Undang Kades Se-Jatim Silaturahmi dengan Ganjar Pranowo

Minggu, 16 Juli 2023 16:00 WIB

Bakal Capres PDIP, Ganjar Pranowo hadir di acara Dirgahayu Koperasi Indonesia ke 76 di Tennis Indoor Hall, Gelora Bung Karno, Jakarta, pada Rabu, 12 Juli 2023. TEMPO/Tika Ayu

TEMPO.CO, Jakarta - Paguyuban Kepala Desa Jawa Timur menghelat acara silaturahmi kepala desa se-Jawa Timur dengan bakal calon presiden Ganjar Pranowo. Kegiatan tersebut bertajuk Silaturahmi Akbar di Grand City Convention Hall pada Ahad, 16 Juli 2023.

Berdasarkan surat undangan yang diperoleh Tempo, acara tersebut dihelat di Grand City Convention Hall Surabaya, Jalan Gubeng Pojok Nomor 1, Ketabang, Surabaya, Jawa Timur. Acara dihelat pada pukul 11.00 WIB sampai dengan selesai. "Acara: Silaturahmi Akbar Bersama Bapak Ganjar Pranowo (Bakal Calon) Presiden RI 2024," seperti dikutip dari salinan surat itu, Ahad, 16 Juli 2023.

Salinan surat bernomor 003/PKD/JATIM 2023 itu juga menyertakan imbauan kepada peserta untuk mengenakam pakaian hitam-putih. Tiap kabupaten diminta menghadirkan minimal 70 persen jumlah kepala desa di kabupaten/kota; biaya transportasi per kabupaten akan diberikan pada saat lokasi acara; dan datang tepat waktu.

Surat itu ditujukan kepada pengurus Paguyuban Kepala Desa Jawa Timur; pengurus Paguyuban Kepala Desa Kabupaten/Kota Jawa Timur; dan seluruh Kepala Desa Se-Jawa Timur. Koordinator Paguyuban Kepala Desa Jawa Timur Jurianto Bambang mengatakan acara tersebut dihelat hanya untuk ajang silaturahmi dengan Ganjar. Sebab, kata dia, Ganjar merupakan Ketua Tim Pembina DPP Paguyuban Kepala Desa Indonesia.

Jurianto mengatakan tidak ada deklarasi dukungan terhadap Ganjar sebagai bacapres. Dia mengatakan paguyuban hanya akan memberikan motivasi kepada Ganjar sebagai cawapres. "Cuma Pak Ganjar sebagai bakal calon tetap kita kasih motivasi," kata Jurianto saat dihubungi.

Advertising
Advertising

Pilihan Editor: Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan Anggap Satu Sama Lain Sahabat

Berita terkait

PDIP akan Libatkan Ganjar dalam Pilkada 2024, Ini Tugasnya

2 hari lalu

PDIP akan Libatkan Ganjar dalam Pilkada 2024, Ini Tugasnya

PDIP masih menjaring nama-nama potensial untuk Pilkada Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

Beda Sikap Soal Peringatan Prabowo agar Oposisi Tak Ganggu Pemerintahannya

4 hari lalu

Beda Sikap Soal Peringatan Prabowo agar Oposisi Tak Ganggu Pemerintahannya

Ganjar berharap masyarakat sipil bisa ikut memberikan catatan kritis pada pemerintahan Prabowo nanti.

Baca Selengkapnya

Respons Senada PKS dan Ganjar soal Prabowo Minta Pemerintahannya Tak Diganggu

5 hari lalu

Respons Senada PKS dan Ganjar soal Prabowo Minta Pemerintahannya Tak Diganggu

Politikus PKS Mardani Ali Sera mengingatkan Prabowo mengenai fungsi kontrol yang harus tetap dilakukan dalam pemerintahannya.

Baca Selengkapnya

Prabowo Ingatkan Pihak yang Ogah Kerja Sama Jangan Ganggu, Ganjar: Yang Bekerjasama Saja Bisa Ganggu

6 hari lalu

Prabowo Ingatkan Pihak yang Ogah Kerja Sama Jangan Ganggu, Ganjar: Yang Bekerjasama Saja Bisa Ganggu

Mantan capres nomor urut 03 Ganjar Pranowo menanggapi pernyataan presiden terpilih Prabowo Subianto agar pihak yang tak ingin bekerjasama tidak menggangu.

Baca Selengkapnya

Pesan Prabowo untuk Mereka yang Tak Mau Diajak Bekerja Sama di Pemerintahannya

6 hari lalu

Pesan Prabowo untuk Mereka yang Tak Mau Diajak Bekerja Sama di Pemerintahannya

Prabowo mengatakan kerja sama adalah kunci kemajuan Indonesia.

Baca Selengkapnya

Peneliti BRIN Sebut Pernyataan Oposisi Ganjar Berpotensi Jadi Arah PDIP, Ini Alasannya

7 hari lalu

Peneliti BRIN Sebut Pernyataan Oposisi Ganjar Berpotensi Jadi Arah PDIP, Ini Alasannya

Deklarasi Ganjar menjadi oposisi di pemerintahan Prabowo bisa jadi merupakan penegasan arah politik PDIP.

Baca Selengkapnya

Gerindra Jawab Kritik Ganjar Soal Politik Akomodasi dalam Wacana Penambahan Kementerian

7 hari lalu

Gerindra Jawab Kritik Ganjar Soal Politik Akomodasi dalam Wacana Penambahan Kementerian

Gerindra menanggapi kritik Ganjar Pranowo soal adanya politik akomodasi jika kabinet Prabowo-Gibran menambah jumlah kementerian.

Baca Selengkapnya

Ganjar Pranowo: Jadi Oposisi Prabowo Sikap Pribadi, Bukan Partai

8 hari lalu

Ganjar Pranowo: Jadi Oposisi Prabowo Sikap Pribadi, Bukan Partai

Ganjar Pranowo menyatakan pernyataan bakal menjadi oposisi Prabowo tidak mewakili PDIP yang menaungi dirinya.

Baca Selengkapnya

Kata Pakar Soal Posisi Koalisi dan Oposisi dalam Pemerintahan Prabowo

8 hari lalu

Kata Pakar Soal Posisi Koalisi dan Oposisi dalam Pemerintahan Prabowo

Prabowo diharapkan tidak terjebak dalam politik merangkul yang berlebihan.

Baca Selengkapnya

Kata Pakar Soal Kaitan Keputusan Ganjar Jadi Oposisi dengan Sikap PDIP

8 hari lalu

Kata Pakar Soal Kaitan Keputusan Ganjar Jadi Oposisi dengan Sikap PDIP

Pakar menilai sikap oposisi Ganjar akan bermakna bila PDIP juga mengambil jalan yang sama.

Baca Selengkapnya