Polisi Tangkap Tersangka di Kasus Tewasnya Putri Pjs Gubernur Papua Pegunungan

Senin, 22 Mei 2023 14:39 WIB

Ilustrasi mayat. Pakistantoday.com

TEMPO.CO, Jakarta - Kepolisian Resor Kota Semarang menangkap tersangka dalam kasus dugaan pembunuhan ABK, putri Penjabat (Pj) Gubernur Papua Pegunungan Nikolaus Kondomo. Sebelumnya, ABK ditemukan tewas di kamar indekos kenalannya di Jalan Pawiyatan Luhur, Kota Semarang, Kamis, 18 Mei 2023.

Tersangka bernama Ahmad Nashir, 22 tahun, warga Penggaron Kidul, Pedurungan, Semarang. Nashir diringkus saat hendak pulang ke kosnya pada Sabtu malam, 20 Mei 2023. Ia adalah teman pria korban yang baru berkenalan pada 3 Mei 2023.

“Betul, tersangka sudah ditangkap,” kata Kapolrestabes Semarang Komisaris Besar Irwan Anwar saat dihubungi, Senin, 21 Mei 2023.

Kepada polisi, Nashir mengaku sempat bersetubuh dengan ABK sebelum tewas. Keduanya juga mengonsumsi minuman beralkohol. Irwan menjelaskan awalnya korban minta dijemput di rumah. Kemudian ia dibawa ke kos pelaku. Di sana ABK meneguk minuman keras bersama Nashir. Kepada polisi, Nashir mengaku korban meminta untuk menyetubuhinya.

“Sekali lagi ini pengakuan tersangka, kami masih mendalami karena belum percaya sepenuhnya dengan keterangan pelaku," kata Kapolrestabes Semarang Komisaris Besar Irwan Anwar saat konferensi pers di Mapolrestabes Semarang, 22 Mei 2023.

Advertising
Advertising

Sebelumnya, ABK, remaja 16 tahun dan merupakan putri Penjabat Sementara (Pjs) Gubernur Papua Pegunungan Nikolaus Kondomo, tewas di kamar kos Ahmad Nashir di Jalan Pawiyatan Luhur Semarang pada Kamis sore, 18 Mei 2023

Dari hasil olah TKP, polisi menemukan beberapa botol minuman keras yang berada di dekat jasad ABK. Sementara dari pemeriksaan fisik, ada luka goresan di tubuh ABK. Namun hingga kini masih belum diketahui alat apa yang digunakan dan penyebab kematiannya.

EKA YUDHA SAPUTRA | ANTARA

Pilihan Editor: Kepala Distrik di Papua Bantu OPM, Beli Amunisi Pakai Uang Honor dan Bisnis BBM

Berita terkait

Kapolri Beri Penghargaan bagi Polisi yang Bertugas di Papua Pegunungan: Dari Pin Emas hingga Kenaikan Pangkat

14 jam lalu

Kapolri Beri Penghargaan bagi Polisi yang Bertugas di Papua Pegunungan: Dari Pin Emas hingga Kenaikan Pangkat

Kapolri memberikan kenaikan pangkat luar biasa kepada lima polisi di Papua, yaitu KPLB satu tingkat lebih tinggi dari pangkat lama.

Baca Selengkapnya

Pembunuhan Pengusaha Kerajinan Tembaga di Boyolali, Korban dan Pelaku Terlibat Hubungan Sesama Jenis

22 jam lalu

Pembunuhan Pengusaha Kerajinan Tembaga di Boyolali, Korban dan Pelaku Terlibat Hubungan Sesama Jenis

Irwan, tersangka pembunuhan pengusaha kerajinan tembaga di Boyolali terlibat hubungan sesama jenis. Irwan murka karena tak dituruti minta Rp 500 ribu.

Baca Selengkapnya

Jumlah Kematian Akibat Senjata Api di Amerika Serikat Capai Rekor Tertinggi

1 hari lalu

Jumlah Kematian Akibat Senjata Api di Amerika Serikat Capai Rekor Tertinggi

Amerika Serikat tengah menjadi sorotan pasca-penembakan terbaru di Buffalo dan legalisasi senjata api di Tennessee. Bagaimana fakta-faktanya?

Baca Selengkapnya

Sederet Kasus Anggota TNI Bunuh Warga Sipil, Terakhir Terjadi di Nias dan Makassar

1 hari lalu

Sederet Kasus Anggota TNI Bunuh Warga Sipil, Terakhir Terjadi di Nias dan Makassar

Berikut sederet kejadian anggota TNI bunuh warga sipil. Terakhir Kopti SB personel TNI AL menembak pemuda RS, umur 18 tahun, di Kota Makassar.

Baca Selengkapnya

Tak Hanya di STIP Jakarta, Kasus Kematian Mahasiswa Dianiaya Senior Terjadi di Beberapa Kampus Ini

1 hari lalu

Tak Hanya di STIP Jakarta, Kasus Kematian Mahasiswa Dianiaya Senior Terjadi di Beberapa Kampus Ini

Selain di STIP Jakarta, berikut beberapa kasus kematian mahasiswa yang dianiaya seniornya di kampus.

Baca Selengkapnya

Bea Cukai Usut Dugaan Penyelundupan Miras Melalui Pelabuhan Tanjung Emas Semarang

2 hari lalu

Bea Cukai Usut Dugaan Penyelundupan Miras Melalui Pelabuhan Tanjung Emas Semarang

Penyelundupan miras melalui Pelabuhan Tanjung Emas disamarkan sebagai pengiriman tekstil. Mendapat atensi dari Kantor Pusat Bea Cukai.

Baca Selengkapnya

Kasus Mayat dalam Koper Bali, Tersangka Sempat Berupaya Hilangkan Barang Bukti

3 hari lalu

Kasus Mayat dalam Koper Bali, Tersangka Sempat Berupaya Hilangkan Barang Bukti

Tersangka kasus mayat dalam koper di Bali berupaya menghilangkan barang bukti.

Baca Selengkapnya

Pembunuhan Mayat dalam Koper Terjadi Juga di Bali, Saksi Pergoki Pelaku Penuh Bercak Darah

3 hari lalu

Pembunuhan Mayat dalam Koper Terjadi Juga di Bali, Saksi Pergoki Pelaku Penuh Bercak Darah

Selain di Bekasi, kasus pembunuhan mayat dalam koper juga terjadi di Kuta, Bali

Baca Selengkapnya

Suami Mutilasi Istri di Ciamis, Polisi Siapkan Tim Khusus Periksa Kejiwaan Tarsum

4 hari lalu

Suami Mutilasi Istri di Ciamis, Polisi Siapkan Tim Khusus Periksa Kejiwaan Tarsum

Tarsum mengakui telah membunuh dan memutilasi istrinya sendiri

Baca Selengkapnya

Terkuak, Alasan Ayah di Bekasi Hantam Anak Kandung dengan Linggis Hingga Tewas

4 hari lalu

Terkuak, Alasan Ayah di Bekasi Hantam Anak Kandung dengan Linggis Hingga Tewas

Seorang ayah di Bekasi berinsial N, 61 tahun, menghantam anak kandungnya sendiri berinisial C, 35 tahun menggunakan linggis hingga tewas.

Baca Selengkapnya