Anggota DPR Irine: TIK Solusi Atasi Kesenjangan Pendidikan

Kamis, 24 Maret 2022 18:17 WIB

Anggota Badan Kerja Sama Antar Parlemen (BKSAP) DPR RI Irine Yusiana Roba Putri saat menghadiri sidang Bureau of Women Parliamentarians, di BICC, Kamis (24/3/2022). Foto: Pco/Man

INFO NASIONAL - Anggota Badan Kerja Sama Antar Parlemen (BKSAP) DPR RI, Irine Yusiana Roba Putri, menekankan bahwa pendidikan adalah hak setiap anak. Untuk itu, pemanfaatan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) menjadi alat untuk meningkatkan pendidikan, khususnya di masa pandemi yang telah memperparah ketimpangan pendidikan di beberapa tempat.

"Terutama bagaimana kita mampu dan harus bisa me-leverage teknologi informasi ini sebagai alat yang membantu kita untuk meningkatkan pendidikan itu sendiri, dan memang di Indonesia banyak sekali contoh yang bisa dipaparkan mengenai penggunaan teknologi informasi ini," ujarnya kepada Parlementaria usai menghadiri sidang Bureau of Women Parliamentarians, di BICC, Kamis, 24 Maret 2022.

Irine menilai, negara harus hadir dan betul-betul memperhatikan hal tersebut. "Saya pikir negara harus hadir untuk betul-betul mengatur anggarannya dan regulasinya supaya pemanfaatan ICT di dalam pendidikan bisa kita maksimalkan untuk mengurangi ketimpangan itu sendiri," kata anggota Bureau of Women Parliamentarians IPU tersebut.

Lebih lanjut, Anggota Komisi I DPR RI itu menuturkan, untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia hingga ke wilayah-wilayah terdepan, terpencil dan tertinggal (3T), pemanfaatan TIK harus dapat benar-benar dimanfaatkan oleh negara. Sehingga ke depan, diharapkan tidak akan ada lagi kesenjangan pendidikan.

"Dan tugas DPR, tugas parlemen adalah bagaimana kebijakannya, bagaimana anggarannya betul-betul kita kita pikirkan, supaya ini benar-benar yang tadi dikatakan leveraging ICT itu alat yang sangat efektif untuk meningkatkan atau mengurangi kesenjangan pendidikan bagi anak-anak kita," ucapnya. (*)

Advertising
Advertising

Berita terkait

Bali Maritime Tourism Hub Harus Terintegrasi

23 hari lalu

Bali Maritime Tourism Hub Harus Terintegrasi

Pelindo harus memastikan BMTH menjadi destinasi yang membuat wisatawan mancanegara bisa tinggal lama di Bali.

Baca Selengkapnya

56 Siswa SMK Ini Jalani Program Backpacker dari Sekolahnya ke 20 Negara

43 hari lalu

56 Siswa SMK Ini Jalani Program Backpacker dari Sekolahnya ke 20 Negara

Selain mencari pengalaman dan ilmu di kampus-kampus tujuan, siswa santri ini juga membagikan ilmu dan pengetahuan di bidang teknologi informasi.

Baca Selengkapnya

Sigit Sosiantomo Prihatin 85,88 Persen Jembatan Rusak di Jalan Nasional

45 hari lalu

Sigit Sosiantomo Prihatin 85,88 Persen Jembatan Rusak di Jalan Nasional

Kerusakan jembatan di jalan nasional dikhawatirkan akan mengganggu kelancaran dan keselamatan arus mudik.

Baca Selengkapnya

DPR akan Rapat dengan TNI Bahas Ledakan Gudang Amunisi Ciangsana

45 hari lalu

DPR akan Rapat dengan TNI Bahas Ledakan Gudang Amunisi Ciangsana

Komisi I akan meminta penjelasan terkait relokasi maupun standar operasional prosedur penyimpanan amunisi.

Baca Selengkapnya

Edy Wuryanto Ingatkan Pemerintah Antisipasi Demam Berdarah

51 hari lalu

Edy Wuryanto Ingatkan Pemerintah Antisipasi Demam Berdarah

Banyak rumah sakit penuh sehingga pasien tidak tertampung. Masyarakat miskin kesulitan akses pelayanan kesehatan.

Baca Selengkapnya

Puan akan Hadiri Sidang Umum Forum Parlemen Dunia di Swiss

56 hari lalu

Puan akan Hadiri Sidang Umum Forum Parlemen Dunia di Swiss

Sidang IPU di Swiss mengusung tema perdamaian karena ada 56 negara yang mengalami konflik bersenjata.

Baca Selengkapnya

DPR Minta Riset Perilaku Penjualan Minyak Makan Merah

57 hari lalu

DPR Minta Riset Perilaku Penjualan Minyak Makan Merah

riset tersebut penting untuk mengetahui bagaimana perilaku masyarakat setelah mencoba produk olahan minyak sawit mentah

Baca Selengkapnya

Puan dan Peserta KTT di Prancis Sepakat Perjuangkan Hak Perempuan

9 Maret 2024

Puan dan Peserta KTT di Prancis Sepakat Perjuangkan Hak Perempuan

Sejumlah gagasan yang disampaikan Puan diadopsi pada joint statement di KTT Ketua Parlemen Perempuan.

Baca Selengkapnya

Puan Bicara di Women Speakers' Summit tentang Perempuan dan Pemilu

8 Maret 2024

Puan Bicara di Women Speakers' Summit tentang Perempuan dan Pemilu

Puan mengimbau delegasi parlemen perempuan dari 24 negara memperjuangkan hak-hak perempuan di negara masing-masing.

Baca Selengkapnya

Nasdem Tunggu Instruksi Surya Paloh untuk Gulirkan Hak Angket

7 Maret 2024

Nasdem Tunggu Instruksi Surya Paloh untuk Gulirkan Hak Angket

Fraksi Partai Nasdem belum mendapatkan instruksi dari Ketua Umum Surya Paloh untuk menandatangani persetujuan hak angket.

Baca Selengkapnya