Sinyal Black Box Lion Air Ditemukan, Ini Cara Pencariannya

Reporter

Tempo.co

Editor

Amirullah

Kamis, 1 November 2018 10:59 WIB

Tim Basarnas Special Group (BSG) bersiap menyelam untuk mencari dan mengevakuasi korban serta puing pesawat Lion Air JT 610 yang jatuh di perairan Tanjung Karawang, Jawa Barat, Selasa, 30 Oktober 2018. Tim Basarnas Bandung, melibatkan 40 penyelam pada pencarian hari kedua ini. TEMPO/M Taufan Rengganis

TEMPO.CO, Jakarta - Badan SAR Nasional dan tim evakuasi pesawat Lion Air JT 610 yang jatuh diperairan Tanjung Kerawang telah menemukan titik duga keberadaan kotak hitam (black box). Sejumlah persiapan dilakukan untuk mengangkat kotak hitam tersebut.

Baca: Agar Keluarga Korban Lion Air Terlayani, Pemerintah Cek 3 Lokasi

Titik duga didapat dari sinyal ping yang dikirimkan kotak hitam tersebut. "Titiknya 400 barat daya dari LKP (last known position)," ujar Deputi Operasi Basarnas, Nugroho Budi, di kantor Basarnas, Rabu, 31 Oktober 2018.

Budi mengatakan, sinyal black box tersebut ditangkap oleh sonar dari Kapal Badan Pengkajian dan Penerapat Teknologi (BPPT). Diduga objek bangkai pesawat tersebut berada di ke dalaman 30-35 meter dari permukaan laut.

Tim evakuasi akan memprioritaskan pencarian di area tersebut. Empat kapal dengan kapasitas sonar bawah laut akan dikerahkan di titik duga bangkai pesawat Lion Air JT 610 yang jatuh di perairan Tanjung Kerawang pada Senin, 29 Oktober 2018.

Advertising
Advertising

Sejauh ini, upaya pencarian bangkai pesawat terkendala derasnya arus bawah laut yang dianggap bisa membahayakan penyelam. "Nanti kalau sudah aman untuk menyelam tim akan bergerak," ujar Budi.

Baca: Kepala BPJS Ketenagakerjaan Pangkalpinang jadi Korban Lion Air

Dia menyebutkan, tim evakuasi sudah mempersiapkan alat pengangkat bangkai pesawat Lion Air jika memang di lokasi tersebut ditemukan pesawat Lion Air. "Jika memang di sana, tim sudah siap dengan peralatnnya untuk mengangkat badan pesawat," ujarnya.

Upaya menemukan bangkai pesawat ini melibatkan Kapal Riset Baruna Jaya I. Kapal milik tim dari BPPT ini langsung menurunkan Remotely Operated Vehicles (ROV).

"Insya Allah kami temukan indikasi sinyal black box berdasarkan ping locator," ujar Deputi Teknologi Pengembangan Sumberdaya Alam BPPT M. Ilyas, dalam keterangan tertulis, Rabu, 31 Oktober 2018. Dia menambahkan tim Baruna Jaya juga telah menurunkan peralatan USBL Transponder sejak Rabu dinihari. Alat pengendus sinyal black box itu dikerahkan sebagai upaya tambahan untuk mengoptimalkan pencarian.

Kepala Tim Operasi SAR Lion Air JT 610, Tris Handoyo, mengatakan ROV akan segera diturunkan begitu sinyal black box ditemukan. "Untuk ROV segera kami turunkan. Tentu ROV akan diturunkan untuk mendapatkan visualnya,” kata Tris.

Selama misi tersebut Kapal Baruna Jaya turut membawa pakar atau ahli Pemetaan Bawah Laut, ROV, Instrumentasi, serta tim dari KNKT. Kapal Baruna Jaya I, dalam melakukan pencarian kotak hitam, telah dilengkapi teknologi untuk mengidentifikasi lokasi dan titik koordinatnya. Adapun alat tersebut, kata Ilyas, antara lain Multibeam Echo Sounder, Side Scan Sonar, Magnetometer, dan ROV.

TAUFIQ SIDDIQ | KHORY

Berita terkait

Usai Temukan 3 Korban Tewas Tanah Longsor, Basarnas Imbau Sebagian Warga Garut Mengungsi

6 hari lalu

Usai Temukan 3 Korban Tewas Tanah Longsor, Basarnas Imbau Sebagian Warga Garut Mengungsi

Warga yang tinggal di perbukitan dan lereng diminta mengungsi untuk meminimalisir korban bencana tanah longsor sepanjang musim pancaroba saat ini.

Baca Selengkapnya

Kakek Pencari Batu Hilang Tenggelam di Sungai Lematang, Basarnas Kerahkan Tim SAR Gabungan

7 hari lalu

Kakek Pencari Batu Hilang Tenggelam di Sungai Lematang, Basarnas Kerahkan Tim SAR Gabungan

Basarnas Palembang menurunkan satu tim rescue di Pos SAR Pagaralam lengkap dengan peralatan SAR Air ke lokasi pencarian orang hilang tenggelam itu.

Baca Selengkapnya

Erupsi Gunung Ruang Tutup Bandara Sam Ratulangi, Grup Lion Air Batalkan 27 Penerbangan

11 hari lalu

Erupsi Gunung Ruang Tutup Bandara Sam Ratulangi, Grup Lion Air Batalkan 27 Penerbangan

Grup Lion Air batalkan 27 penerbangan dari dan ke Manado imbas Bandara Sam Ratulangi masih ditutup karena erupsi Gunung Ruang.

Baca Selengkapnya

Pesawat Lion Group Kembali Beroperasi untuk Rute Ternate, Pastikan Kondisi Aman Pasca Erupsi Gunung Ruang

12 hari lalu

Pesawat Lion Group Kembali Beroperasi untuk Rute Ternate, Pastikan Kondisi Aman Pasca Erupsi Gunung Ruang

Saat ini wilayah penerbangan di Bandara Sultan Babullah Ternate dalam kondisi aman dan terbebas dari pengaruh abu vulkanik bekas erupsi Gunung Ruang.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Prediksi Ekonom Soal Politisasi Bansos, Sejumlah Penerbangan Lion Grup Dibatalkan

12 hari lalu

Terkini Bisnis: Prediksi Ekonom Soal Politisasi Bansos, Sejumlah Penerbangan Lion Grup Dibatalkan

Apakah MK akan membenarkan adanya politisasi bantuan sosial (bansos) dalam putusan sidang sengketa Pilpres 2024?

Baca Selengkapnya

Akibat Erupsi Gunung Ruang Manado, Lion Group Batalkan 27 Penerbangan Rute Terdampak

12 hari lalu

Akibat Erupsi Gunung Ruang Manado, Lion Group Batalkan 27 Penerbangan Rute Terdampak

Pembatalan penerbangan akibat erupsi Gunung Ruang yang meletus sejak 18 April 2024.

Baca Selengkapnya

Tanggapan Lion Air Terkait Penangkapan 2 Karyawan dalam Kasus Penyelundupan Narkoba Jalur Udara

14 hari lalu

Tanggapan Lion Air Terkait Penangkapan 2 Karyawan dalam Kasus Penyelundupan Narkoba Jalur Udara

Manajemen Lion Air angkat bicara terkait informasi penangkapan dua karyawan maskapai itu dalam kasus penyelundupan narkoba melalui jalur udara.

Baca Selengkapnya

Bareskrim Ungkap Peredaran Narkoba Melalui Jalur Udara, 2 Petugas Lion Air Terlibat

14 hari lalu

Bareskrim Ungkap Peredaran Narkoba Melalui Jalur Udara, 2 Petugas Lion Air Terlibat

Bareskrim Polri menangkap jaringan pengedar narkoba yang melintas melewati jalur udara.

Baca Selengkapnya

Simak Aturan dan Batas Maksimum Bawa Bagasi ke Pesawat Lion Air Group

15 hari lalu

Simak Aturan dan Batas Maksimum Bawa Bagasi ke Pesawat Lion Air Group

Setiap maskapai memiliki aturan berbeda tentang batas maksimum bagasi yang dapat dibawa oleh setiap penumpang.

Baca Selengkapnya

Musi Rawas Utara Dikepung Banjir, 2.839 Rumah di Empat Kecamatan Terendam

15 hari lalu

Musi Rawas Utara Dikepung Banjir, 2.839 Rumah di Empat Kecamatan Terendam

Sampai saat ini Tim SAR gabungan masih terus melakukan upaya evakuasi terhadap warga yang terdampak banjir

Baca Selengkapnya