Relawan Selendang Putih: Gatot Nurmantyo Konsisten Jadi Capres

Reporter

Tempo.co

Editor

Juli Hantoro

Selasa, 5 Juni 2018 16:45 WIB

Mantan Panglima TNI Gatot Nurmantyo (tengah) memberi keterangan Pers usai bertemu dengan Ketua MPR RI Zulkifli Hasan di Kompleks Parlemen, Jakarta, 8 Mei 2018. Zulkifli mengajak Gatot adu gagasan serta menjadikan pesta demokrasi lima tahunan itu berjalan damai. TEMPO/Fakhri Hermansyah

TEMPO.CO, Jakarta - Koordinator Selendang Putih Nusantara Rama Yumatha mengatakan mantan Panglima TNI Jenderal (Purn) Gatot Nurmantyo tetap konsisten untuk menjadi calon presiden di Pemilihan Presiden atau Pilpres 2019.

Rama mengatakan Gatot Nurmantyo tak terpengaruh dengan pertemuan antara politikus PAN Amien Rais, Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto dan pimpinan FPI Rizieq Shihab.

Baca juga: Gatot Nurmantyo Bicara Soal Pilpres Saat Buka Bersama Ketum PAN

“Kalau menurut saya peluang Pak Gatot sebagai capres semakin jelas dan terbuka. Kalau pilihan hanya ada di Pak Jokowi dan Pak Prabowo saja, saya menilai ada kemunduran dalam demokrasi di masyarakat,” kata Yumatha saat dihubungi Tempo, Selasa 5 Juni 2018.

Karena itu Yumatha mengatakan fokus Gatot Nurmantyo saat ini yaitu tetap sebagai calon presiden. Menurut Yumatha relawan Selendang Putih Nusantara yang mendukung pencalonan Gatot Nurmantyo telah melakukan berbagai cara untuk menaikkan elektabilitas Gatot.

Advertising
Advertising

Baca juga: Survei Indo Barometer: Gatot Nurmantyo Calon Wapres Terkuat

Spanduk-spanduk dukungan saat ini terus dipasang diikuti dengan sosialisasi kepada masyarakat tentang sosok Gatot Nurmantyo sebagai calon presiden.

Yumatha mengklaim bahwa respon masyarakat sejauh ini cukup positif terhadap figur Gatot Nurmantyo sebagai capres.

Baca juga: Deklarasi Akbar Gatot Nurmantyo Jadi Capres setelah Lebaran

Ketika ditanya mengenai peluang Gatot Nurmantyo sebagai calon wakil presiden atau mendampingi kandidat lainnya, Yumatha menyatakan bahwa hal tersebut bukanlah menjadi fokus utama. “Fokus utama kita adalah pencalonan Gatot sebagai Presiden,” kata dia.

Meski demikian, Yumatha mengakui bahwa politik itu bersifat dinamis sehingga mereka masih berhitung mengenai segala perkembangan yang terjadi ke depannya.

Baca juga: Jika Usung Gatot Nurmantyo, 3 Partai Ini Naik Elektabilitasnya

ZIKRIL HAKIM BADRI

Berita terkait

Kilas Balik Sengketa Pilpres atau PHPU 2019, Putusan MK Tolak Seluruh Permohonan Prabowo - Sandiaga Uno

11 hari lalu

Kilas Balik Sengketa Pilpres atau PHPU 2019, Putusan MK Tolak Seluruh Permohonan Prabowo - Sandiaga Uno

Sengketa Pilpres 2024 tengah dibacakan MK. Pada PHPU 2019, putusan MK menolak seluruh permohonan Prabowo - Sandiaga Uno.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Putusan Sengketa Pilpres 2014 dan 2019

12 hari lalu

Kilas Balik Putusan Sengketa Pilpres 2014 dan 2019

MK akan membacakan putusan sengketa Pilpres 2024 pada Senin, 22 April 2024. Seperti apa putusan MK terkait sengketa Pilpres 2014 dan 2019?

Baca Selengkapnya

Jelang Pengumuman Hasil Pemilu 2024: Begini Pengumuman Hasil Pilpres 2014 dan Pilpres 2019

45 hari lalu

Jelang Pengumuman Hasil Pemilu 2024: Begini Pengumuman Hasil Pilpres 2014 dan Pilpres 2019

Di Pilpres 2014, KPU melakukan rekapitulasi suara pada sore hari, sementara Pilpres 2019 rekapitulasi suara dilakukan pada waktu dini hari.

Baca Selengkapnya

Jejak Yusril Ihza Mahendra dalam Sengketa PHPU: Pilpres 2019 Lawan Prabowo, Pilpres 2024 Bela Prabowo

20 Februari 2024

Jejak Yusril Ihza Mahendra dalam Sengketa PHPU: Pilpres 2019 Lawan Prabowo, Pilpres 2024 Bela Prabowo

Yusril Ihza Mahendra pada Pilpres 2019 bela Jokowi, dan pada Pilpres 2024 menjadi tim hukum Prabowo. Berikut rekam jejaknya.

Baca Selengkapnya

Sengketa Pilpres 2024 Bakal Maju ke MK? Begini Jejak PHPU Saat Pilpres 2019

20 Februari 2024

Sengketa Pilpres 2024 Bakal Maju ke MK? Begini Jejak PHPU Saat Pilpres 2019

Pilpres 2024 tampaknya akan disengketakan ke Mahkamah Konstitusi (MK). Sengketa Pilpres terjadi juga pada Pilpres 2019, seperti apa?

Baca Selengkapnya

Yusril Ihza Mahendra Pimpin Tim Pembela Prabowo-Gibran di MK, Dulu Kuasa Hukum Jokowi-Ma'ruf Amin Saat Pilpres 2019

20 Februari 2024

Yusril Ihza Mahendra Pimpin Tim Pembela Prabowo-Gibran di MK, Dulu Kuasa Hukum Jokowi-Ma'ruf Amin Saat Pilpres 2019

Yusril Ihza Mahendra pimpin tim pembela Prabowo-Gibran di Pilpres 2024 untuk hadapi sengketa di MK. Pilpres 2019, ia kuasa hukum Jokowi-Ma'ruf Amin.

Baca Selengkapnya

Kompetitor Jadi Kolaborator, Kilas Balik Persaingan Prabowo-Jokowi saat Pilpres 2014 dan Pilpres 2019

18 Februari 2024

Kompetitor Jadi Kolaborator, Kilas Balik Persaingan Prabowo-Jokowi saat Pilpres 2014 dan Pilpres 2019

Kilas balik rivaitas Prabowo dan Jokowi saat Pemilu 2014 dan Pemilu 2019. Akhiornya, kompetitor jadi kolaborator.

Baca Selengkapnya

Mahfud Md Fokus Jaring Suara di Jawa Timur, TPN Bilang Masyarakat Rindu karena Pernah Gagal jadi Cawapres 2019

6 Februari 2024

Mahfud Md Fokus Jaring Suara di Jawa Timur, TPN Bilang Masyarakat Rindu karena Pernah Gagal jadi Cawapres 2019

Mahfud Md fokus menjaring suara di Jawa Timur. Masyarakat di sana sekarang merindukannya sebagai cawapres yang sempat gagal dipilih Jokowi pada 2019.

Baca Selengkapnya

Prabowo-Ganjar Ungkap Status Persahabatannya dengan Jokowi

15 Januari 2024

Prabowo-Ganjar Ungkap Status Persahabatannya dengan Jokowi

Prabowo sebut dua kali menjadi rival Jokowi. Namun, Prabowo mengaku mereka tak pernah saling membenci. Bagaimana persahabatan Ganjar dan Jokowi?

Baca Selengkapnya

Prabowo Ungkit Ucapan Jokowi saat Debat Capres 2019: Persahabatan Kita Tidak Akan Putus

15 Januari 2024

Prabowo Ungkit Ucapan Jokowi saat Debat Capres 2019: Persahabatan Kita Tidak Akan Putus

Prabowo Subianto mengungkit kembali ucapan rivalnya pada debat pilpres 2019, Joko Widodo atau Jokowi.

Baca Selengkapnya