KPU Minta Kemenkeu Segera Kucurkan Kekurangan Dana Pemilu

Editor

Amirullah

Selasa, 13 Maret 2018 11:14 WIB

Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Wiranto bertemu Ketua Komisi Pemilihan Umum Arief Budiman di Gedung KPU, Jakarta Pusat, 6 Maret 2018. Tempo/Caesar Akbar

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Arief Budiman mengatakan pihaknya sedang mengajukan revisi anggaran pemilihan kepala daerah 2018 dan pemilihan umum 2019 kepada Kementerian Keuangan. Dia mengatakan masih terdapat kekurangan anggaran untuk pemilu.

"Kami meminta pembahasannya tidak terlalu lama, karena tahapan ini tak bisa menunggu sampai proses ini selesai," kata Arief seusai rapat koordinasi khusus tingkat menteri di Kementerian Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan di Jakarta, Senin, 12 Maret 2018.

Baca juga: KPU: Undang-undang Membuka Ruang Pilpres dengan Calon Tunggal

Arief berharap Kementerian Keuangan memperhatikan jadwal dan tahapan pilkada 2018 dan pemilu 2019, sehingga pencairan anggaran yang diharapkan tidak terlambat.

Rapat tersebut dipimpin Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan Wiranto serta dihadiri Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo, Kepala Kepolisian RI Jenderal Tito Karnavian, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, Wakil Menteri Keuangan Mardiasmo, Kepala Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) Djoko Setiadi, Ketua Badan Pengawas Pemilu Abhan, juga perwakilan Kementerian Perdagangan.

Advertising
Advertising

Arief mengatakan sebetulnya KPU sudah mengajukan anggaran Rp 15 triliun yang terbagi menjadi dua jenis anggaran, yaitu tahapan pemilu dan anggaran rutin KPU. Namun anggaran yang disetujui hanya Rp 12,5 triliun.

Baca juga: KPU Tetap Akan Laksanakan Putusan MK Soal Verifikasi Partai

Kekurangan anggaran sekitar Rp 2,5 triliun akan dibahas dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara Perubahan (APBN-P). "Cuma kami berharap pembahasannya jangan lama-lama," ujar Arief.

Berita terkait

KPU Bantah Suara PPP di 35 Dapil Banten Pindah ke Partai Garuda

5 jam lalu

KPU Bantah Suara PPP di 35 Dapil Banten Pindah ke Partai Garuda

KPU membantah tudingan PPP mengenai perpindahan suara dari PPP kepada Partai Garuda di 35 daerah pemilihan (dapil) di Provinsi Banten.

Baca Selengkapnya

Hakim Saldi Isra Guyon Soal Kekalahan Tim Bulu Tangkis Indonesia di Sidang Sengketa Pileg

6 jam lalu

Hakim Saldi Isra Guyon Soal Kekalahan Tim Bulu Tangkis Indonesia di Sidang Sengketa Pileg

Hakim MK Saldi Isra, melemparkan guyonan alias candaan mengenai Tim Bulu Tangkis Indonesia di Piala Thomas dan Uber 2024 dalam sidang sengketa pileg.

Baca Selengkapnya

KPU Bantah Gugatan Demokrat di Sengketa Pileg Banten: Perolehan Suara Versi Pemohon Tidak Benar

6 jam lalu

KPU Bantah Gugatan Demokrat di Sengketa Pileg Banten: Perolehan Suara Versi Pemohon Tidak Benar

KPU membantah gugatan Partai Demokrat pada perkara Nomor 183-01-14-16/PHPU.DPR-DPRD-XXII/2024 dalam sidang sengketa Pileg

Baca Selengkapnya

Kala Sistem Noken dalam Pileg 2024 di Papua Tengah Dirundung Masalah

7 jam lalu

Kala Sistem Noken dalam Pileg 2024 di Papua Tengah Dirundung Masalah

Hakim MK kembali menegur KPU RI karena tidak membawa bukti berupa hasil noken atau formulir C Hasil Ikat Papua Tengah.

Baca Selengkapnya

Hakim MK Tegur KPU karena Tak Bawa Hasil Noken di Sidang Sengketa Pileg Papua Tengah

7 jam lalu

Hakim MK Tegur KPU karena Tak Bawa Hasil Noken di Sidang Sengketa Pileg Papua Tengah

Hakim MK Enny Nurbaningsih menegur KPU RI karena tidak membawa bukti berupa hasil noken atau formulir C Hasil Ikat Papua Tengah.

Baca Selengkapnya

Minta Peserta Pilkada 2024 di Bali Terapkan Kampanye Hijau, Ini Penjelasan KPU

10 jam lalu

Minta Peserta Pilkada 2024 di Bali Terapkan Kampanye Hijau, Ini Penjelasan KPU

KPU RI meminta para peserta Pilkada serentak 2024 di Provinsi Bali agar menerapkan kampanye hijau. Apa itu kampanye hijau?

Baca Selengkapnya

DPR Evaluasi Penyelenggaraan Pemilu 2024 pada 15 Mei, KPU Siapkan Ini

2 hari lalu

DPR Evaluasi Penyelenggaraan Pemilu 2024 pada 15 Mei, KPU Siapkan Ini

Komisi II DPR juga akan mengonfirmasi isu yang menerpa Ketua KPU Hasyim Asy'ari.

Baca Selengkapnya

Pengamat Nilai KPU dan Bawaslu Kurang Prioritaskan Sidang Sengketa Pileg di MK

2 hari lalu

Pengamat Nilai KPU dan Bawaslu Kurang Prioritaskan Sidang Sengketa Pileg di MK

Direktur Eksekutif Lingkar Madani, Ray Rangkuti, menyoroti peran KPU dan Bawaslu dalam sengketa pileg di MK.

Baca Selengkapnya

DPR Agendakan Rapat Evaluasi Pemilu 2024 dengan KPU pada 15 Mei

2 hari lalu

DPR Agendakan Rapat Evaluasi Pemilu 2024 dengan KPU pada 15 Mei

KPU sebelumnya tidak menghadiri undangan rapat Komisi II DPR karena bertepatan dengan masa agenda sidang sengketa Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Alasan Mendagri Sebut Pilkada 2024 Tetap Digelar Sesuai Jadwal

2 hari lalu

Alasan Mendagri Sebut Pilkada 2024 Tetap Digelar Sesuai Jadwal

Pilkada 2024 digelar pada 27 November agar paralel dengan masa jabatan presiden terpilih.

Baca Selengkapnya