4 Pertimbangan Prabowo Subianto Sebelum Maju Jadi Capres 2019
Reporter
Caesar Akbar
Editor
Juli Hantoro
Minggu, 11 Maret 2018 17:33 WIB
TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto sampai saat ini belum tegas menyatakan akan maju lagi menjadi calon presiden pada pemilihan presiden 2019. Padahal hari ini, secara serempak seluruh Dewan Pimpinan Daerah Gerindra mendeklarasikan dukungan kepada Prabowo unuk menjadi calon presiden 2019.
Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani mengatakan masih ada sejumlah hal yang dipikirkan Prabowo Subianto untuk mencalonkan diri sebagai presiden di tahun mendatang.
Baca juga: Gerindra: Calon Wakil Presiden Prabowo Harus Generasi Milenial
"Beliau masih berpikir apakah koalisi ini cukup. Beliau masih berpikir, apakah rakyat masih menghendaki beliau, berpikir apakah rakyat masih akan mendukung," ujar Muzani dalam sambutannya di acara puncak Hari Ulang Tahun Partai Gerindra Ke-10 di Lapangan Arcici, Rawasari, Jakarta Timur, Ahad, 11 Maret 2018.
Muzani juga mengatakan bahwa Prabowo juga masih memikirkan apakah sanggup memimpin bangsa di tengah masalah yang begitu berat. "Beliau masih berpikir apakah beliau nanti sanggup membangun Indonesia yang berjaya. Oleh karena itu, sebagai orang timur, beliau masih terus berpikir," kata Muzani.
Dewan Pimpinan Daerah Partai Gerindra hari ini mendeklarasikan Prabowo Subianto sebagai calon presiden dalam Pilpres 2019.
"Dengan rahmat Allah yang maha kuasa, Tuhan yang Maha Esa, dengan ini kami mencalonkan Bapak Haji Prabowo Subianto menjadi Presiden RI masa bakti 2019-2024. Kepada DPP Partai Gerindra agar menetapkan menjadi keputusan Partai Gerindra," ujar Ketua DPD Gerindra DKI Jakarta Muhammad Taufik.
Baca juga: Kader Gerindra Jawa Tengah Siap Menangkan Prabowo di Pilpres
Taufik mengatakan deklarasi itu dilakukan setelah memastikan dan menyerap aspirasi secara bersama yang berkembang di tengah masyarakat dan seluruh kader Partai Gerindra di Provinsi DKI Jakarta.
"Mulai dari pengurus organisasi sayap dan badan-badan pengurus ranting seluruh Jakarta, DPC se-Jakarta dan Dewan Pimpinan Daerah Gerindra DKI Jakarta," kata dia.
Hingga acara berakhir Prabowo Subianto tak nampak di acara tersebut.