OSO Didongkel dari Ketua Umum Hanura karena Dinilai Arogan

Reporter

Dewi Nurita

Kamis, 18 Januari 2018 17:28 WIB

Wakil Ketua MPR Oesman Sapta

TEMPO.CO, Jakarta - Sejumlah Perwakilan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Hati Nurani Rakyat atau Hanura kubu Sarifuddin Sudding menuding Oesman Sapta Odang alias OSO sebagai sosok yang arogan dan emosional sehingga dianggap memecah belah partai. OSO juga dinilai tidak cocok menjabat sebagai Ketua Umum Hanura.

"Selain itu dia juga menyelewengkan uang partai sekitar Rp 200 miliar ke rekening pribadi," kata Ketua DPD Partai Hanura Sumatera Selatan Mularis Djahri di kantor Dewan Pimpinan Pusat Hanura, Kamis, 18 Januari 2018.

Baca: Wiranto Restui Pergantian Ketua Umum Partai Hanura

Hal yang sama juga disampaikan oleh Ketua DPD Hanura Sulawesi Tenggara Sabri Manomang. Sabri juga menyayangkan adanya surat keputusan ganda untuk pasangan calon bupati dan wakil bupati usungan Gerindra dan Hanura, Rustandie-Didik, yang berujung penolakan pasangan tersebut saat pendaftaran di Pemilihan Kepala Daerah Purwakarta 2018.

Sejumlah kader partai lainnya pun mengungkapkan jika OSO seringkali mengancam akan memecat kader-kadernya. "Kalau ketemu suka sekali mengancam saya pecat kamu," ujarnya.

Simak: Munaslub Hanura, Oesman Sapta Odang: Tidak Bisa tanpa Izin Saya

Munaslub II Partai Hanura kubu Sudding digelar di DPP Partai Hanura, Jalan Hankam Mabes, Bambu Apus, Jakarta Timur pada Kamis siang. Munaslub memutuskan pemberhentian OSO sebagai Ketua Umum Partai Hanura dan menetapkan pelaksana tugas Ketua Umum Hanura Daryatmo sebagai ketua umum. Sejumlah kader pun bersorak-sorai usai Daryatmo ditetapkan sebagai ketua umum dan berharap tidak suka memecat kader.

Ketua Dewan Pembina Partai Hanura Wiranto dikabarkan merestui munaslub tersebut. Kendati tidak hadir, namun restu dan pesan Wiranto disampaikan melalui aplikasi perpesanan WhatsApp kepada anggota sidang munaslub Dossy Iskandar.

"Untuk itu saya mendukung partai Hanura dipimpin orang berkualitas, bermoral, dan andal," kata Dossy membacakan pesan Wiranto saat munaslub.

Berita terkait

Hanura Ingatkan Jangan Tertipu Narasi Pemilu 2024 Telah Usai

41 hari lalu

Hanura Ingatkan Jangan Tertipu Narasi Pemilu 2024 Telah Usai

Tahapan Pemilu baru dianggap selesai setelah presiden dan wakil presiden periode 2024-2029 dilantik.

Baca Selengkapnya

Sikapi Hasil Quick Count Pilpres 2024, Oso Hanura: Jangan Klaim Sudah Juara, Tuhan yang Menentukan

14 Februari 2024

Sikapi Hasil Quick Count Pilpres 2024, Oso Hanura: Jangan Klaim Sudah Juara, Tuhan yang Menentukan

Ketum Hanura Oso merespons hasil quick count Pilpres 2024 yang menempatkan pasangan Ganjar-Mahfud di urutan 3.

Baca Selengkapnya

Ganjar Pranowo Klaim Partai Koalisi Pengusungnya Solid

15 Januari 2024

Ganjar Pranowo Klaim Partai Koalisi Pengusungnya Solid

Menurut Ganjar, kampanye all out yang dilakukan seluruh partai politik pengusung menunjukkan soliditas sebagai koalisi.

Baca Selengkapnya

Laporan Awal Dana Kampanye Partai Politik di DKI, Simak Besaran dan Distribusinya

14 Januari 2024

Laporan Awal Dana Kampanye Partai Politik di DKI, Simak Besaran dan Distribusinya

Sejumlah partai melaporkan dana kampanyenya Rp 0

Baca Selengkapnya

Sebut Lawan Pilpres Berat, TPN Ganjar-Mahfud Bilang Modal Mereka Logistik, Kami Integritas

17 Desember 2023

Sebut Lawan Pilpres Berat, TPN Ganjar-Mahfud Bilang Modal Mereka Logistik, Kami Integritas

Pendukung Ganjar-Mahfud mengatakan pesimisme mereka pada Pilpres kali ini hilang karena punya modal ketokohan dari pasangan capres-cawapres itu.

Baca Selengkapnya

Ganjar Pranowo Akan Bentuk Satu Kanal Pengaduan Masyarakat Jika Terpilih, Putus Birokrasi yang Panjang

15 Desember 2023

Ganjar Pranowo Akan Bentuk Satu Kanal Pengaduan Masyarakat Jika Terpilih, Putus Birokrasi yang Panjang

Ganjar Pranowo menyatakan kanal pengaduan masyarakat akan memangkas rantai birokrasi dan mempermudah pemimpin dalam mengambil kebijakan.

Baca Selengkapnya

Agenda Kampanye Ganjar Pranowo dan Mahfud Md di Jawa Barat Hari Ini

15 Desember 2023

Agenda Kampanye Ganjar Pranowo dan Mahfud Md di Jawa Barat Hari Ini

Ganjar Pranowo dan Mahfud Md akan sama-sama mengunjungi sejumlah daerah di Jawa Barat pada hari ini.

Baca Selengkapnya

Kampanye Pilpres 2024, Ganjar Pranowo Kunjungi Kupang Hari Ini

1 Desember 2023

Kampanye Pilpres 2024, Ganjar Pranowo Kunjungi Kupang Hari Ini

Ganjar Pranowo melakukan kampanye Pilpres 2024 hari keempat dengan mengunjungi Kupang, Nusa Tenggara Timur.

Baca Selengkapnya

Masa Kampanye Dimulai Besok, Ganjar Pranowo Sebut Mahfud Md Belum Dapat Izin Cuti dari Jokowi

27 November 2023

Masa Kampanye Dimulai Besok, Ganjar Pranowo Sebut Mahfud Md Belum Dapat Izin Cuti dari Jokowi

Ganjar Pranowo menyatakan dirinya dan Mahfud Md sudah membagi tugas untuk kampanye. Akan tetapi Mahfud terkendala izin cuti dari Jokowi.

Baca Selengkapnya

Mahfud MD Safari Politik ke Kalimantan Barat, Bertemu Komunitas Tionghoa hingga Ulama

26 November 2023

Mahfud MD Safari Politik ke Kalimantan Barat, Bertemu Komunitas Tionghoa hingga Ulama

Calon Wakil Presiden (Cawapres) Mahfud MD berkeliling melakukan sejumlah kegiatan di Kalimantan Barat.

Baca Selengkapnya