Munaslub Hanura Kubu Sudding: Daryatmo Gantikan Oesman Sapta

Reporter

Dewi Nurita

Kamis, 18 Januari 2018 11:23 WIB

Plt Ketua Umum Partai Hanura Daryatmo resmi terpilih menjadi Ketua Umum Partai Hanura dalam acara Munaslub II Hanura di kantor DPP Hanura, Bambu Apus, Jakarta Timur, 19 Januari 2018. TEMPO/Dewi Nurita

TEMPO.CO, Jakarta - Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub) Partai Hati Nurani Rakyat atau Hanura memutuskan memecat Ketua Umum Oesman Sapta Odang dan menggantinya dengan Plt Ketua Umum Daryatmo. "Dengan ini Daryatmo resmi terpilih menjadi Ketua Umum Partai Hanura," kata pemimpin sidang Munaslub Rufinus Hutauruk sambil mengetok palu sidang di kantor DPP Hanura di bilangan Bambu Apus, Jakarta Timur, Kamis, 18 Januari 2018.

Daryatmo politikus Hanura purnawirawan TNI lulusan Akademi Angkatan Udara tahun 1978. "Berhubung Panglima (TNI) kita yang sekarang dari angkatan udara, maka cocok kalau ketua umum kita ini juga dari angkatan udara," ujar Rufinus sebelum menetapkan Daryatmo sebagai ketua umum.

Baca:
Munaslub Hanura Kubu Sudding Dibuka ...
Oesman Sapta Dipecat, Hanura Gelar Munas ...

Keputusan menggelar musyawarah nasional luar biasa Hanura itu menyusul pemecatan terhadap Oesman. Ia dipecat setelah lebih dari 400 Dewan Perwakilan Cabang tingkat Kabupaten Kota menyatakan mosi tidak percaya terhadap kepemimpinannya. Di tingkat Dewan Pengurus Daerah (DPD) terdapat 27 daerah yang mengajukan mosi tidak percaya.

Acara Munaslub Hanura dibuka pada pukul 09.00. Munaslub dihadiri Dewan Penasihat Hanura Chairuddin Ismail, Plt Ketua Umum Daryatmo, Sekretaris Jenderal Sarifuddin Sudding, Wakil Ketua Umum Nurdin Tampubolon, serta 27 Dewan Pimpinan Daerah dan 401 Dewan Pimpinan Cabang Partai Hanura.

Munaslub tetap digelar meski Ketua Dewan Pembina Partai Hanura Wiranto mengatakan tidak akan ada Musnaslub untuk menggantikan Oesman. Wiranto dan dan Oesman tampak akrab setelah menghadiri pelantikan menteri kabinet kerja di kompleks Istana Kepresidenan pada Rabu, 17 Januari 2017. Keduanya keluar berdampingan, bahkan Wiranto terlihat merangkul bahu Oesman.

Baca juga:
Hanura Berkonflik, Wiranto: Tidak Ada Munas ...
Oesman Sapta Odang Anggap Munaslub Partai ...

Advertising
Advertising

Adapun Oesman yang mendampingi Wiranto di Istana Negara, menuturkan munaslub Partai Hanura tidak mungkin terjadi. Alasannya, ia menjadi ketua umum lantaran perintah dari Wiranto. Menurut Oesman tanpa persetujuan dan sepengetahuannya sebagai ketua umum, Munaslub Partai Hanura kubu Sarifuddin Sudding ilegal. "Tanpa izin saya, Munaslub itu ilegal," kata Oesman.

Ia menganggap munaslub yang digelar kubu Sudding ilegal karena tidak melalui persetujuannya sebagai ketua umum. "Ilegal itu (munaslub).” Ia menyarankan Sudding agar mengundangnya jika menggelar munaslub. “Tinggal panggil saya, saya teken," kata Oesman.

Berita terkait

KPU Sangkal Ada Pergeseran Suara dari NasDem ke Hanura di Pileg DPRD Sintang

19 jam lalu

KPU Sangkal Ada Pergeseran Suara dari NasDem ke Hanura di Pileg DPRD Sintang

"Tidak terjadi perubahan atau pergeseran suara Partai Hanura," kata kuasa hukum KPU Ali Nurdin di gedung MK.

Baca Selengkapnya

Hanura Ingatkan Jangan Tertipu Narasi Pemilu 2024 Telah Usai

47 hari lalu

Hanura Ingatkan Jangan Tertipu Narasi Pemilu 2024 Telah Usai

Tahapan Pemilu baru dianggap selesai setelah presiden dan wakil presiden periode 2024-2029 dilantik.

Baca Selengkapnya

Sikapi Hasil Quick Count Pilpres 2024, Oso Hanura: Jangan Klaim Sudah Juara, Tuhan yang Menentukan

14 Februari 2024

Sikapi Hasil Quick Count Pilpres 2024, Oso Hanura: Jangan Klaim Sudah Juara, Tuhan yang Menentukan

Ketum Hanura Oso merespons hasil quick count Pilpres 2024 yang menempatkan pasangan Ganjar-Mahfud di urutan 3.

Baca Selengkapnya

Ganjar Pranowo Klaim Partai Koalisi Pengusungnya Solid

15 Januari 2024

Ganjar Pranowo Klaim Partai Koalisi Pengusungnya Solid

Menurut Ganjar, kampanye all out yang dilakukan seluruh partai politik pengusung menunjukkan soliditas sebagai koalisi.

Baca Selengkapnya

Laporan Awal Dana Kampanye Partai Politik di DKI, Simak Besaran dan Distribusinya

14 Januari 2024

Laporan Awal Dana Kampanye Partai Politik di DKI, Simak Besaran dan Distribusinya

Sejumlah partai melaporkan dana kampanyenya Rp 0

Baca Selengkapnya

Sebut Lawan Pilpres Berat, TPN Ganjar-Mahfud Bilang Modal Mereka Logistik, Kami Integritas

17 Desember 2023

Sebut Lawan Pilpres Berat, TPN Ganjar-Mahfud Bilang Modal Mereka Logistik, Kami Integritas

Pendukung Ganjar-Mahfud mengatakan pesimisme mereka pada Pilpres kali ini hilang karena punya modal ketokohan dari pasangan capres-cawapres itu.

Baca Selengkapnya

Ganjar Pranowo Akan Bentuk Satu Kanal Pengaduan Masyarakat Jika Terpilih, Putus Birokrasi yang Panjang

15 Desember 2023

Ganjar Pranowo Akan Bentuk Satu Kanal Pengaduan Masyarakat Jika Terpilih, Putus Birokrasi yang Panjang

Ganjar Pranowo menyatakan kanal pengaduan masyarakat akan memangkas rantai birokrasi dan mempermudah pemimpin dalam mengambil kebijakan.

Baca Selengkapnya

Agenda Kampanye Ganjar Pranowo dan Mahfud Md di Jawa Barat Hari Ini

15 Desember 2023

Agenda Kampanye Ganjar Pranowo dan Mahfud Md di Jawa Barat Hari Ini

Ganjar Pranowo dan Mahfud Md akan sama-sama mengunjungi sejumlah daerah di Jawa Barat pada hari ini.

Baca Selengkapnya

Kampanye Pilpres 2024, Ganjar Pranowo Kunjungi Kupang Hari Ini

1 Desember 2023

Kampanye Pilpres 2024, Ganjar Pranowo Kunjungi Kupang Hari Ini

Ganjar Pranowo melakukan kampanye Pilpres 2024 hari keempat dengan mengunjungi Kupang, Nusa Tenggara Timur.

Baca Selengkapnya

Masa Kampanye Dimulai Besok, Ganjar Pranowo Sebut Mahfud Md Belum Dapat Izin Cuti dari Jokowi

27 November 2023

Masa Kampanye Dimulai Besok, Ganjar Pranowo Sebut Mahfud Md Belum Dapat Izin Cuti dari Jokowi

Ganjar Pranowo menyatakan dirinya dan Mahfud Md sudah membagi tugas untuk kampanye. Akan tetapi Mahfud terkendala izin cuti dari Jokowi.

Baca Selengkapnya