Keluarga Belum Mendengar Kabar Tewasnya Bahrun Naim

Senin, 4 Desember 2017 12:09 WIB

Muhammad Bahrun Naim Anggih Tamtomo alias Bahrun Naim. ANTARA/DOK SOLOPOS/Dwi Prasetya

TEMPO.CO, Solo - Beredar kabar bahwa salah satu otak Bom Thamrin, Bahrun Naim, tewas di Suriah, beberapa hari lalu. Dia tewas dalam sebuah pertempuran pada 30 November 2017.

Pengacara keluarga Bahrun Naim, Anies Prijo Anshorie, mengaku juga menerima kabar tersebut. “Kabar itu beredar di media sosial,” katanya, Senin, 4 Desember 2017.

Baca juga: Pengakuan Terduga Teroris Ketika Mendapat Perintah Lewat Telegram

Anies menyebut telah mencoba mengkonfirmasi kabar tersebut ke keluarga Bahrun Naim di Solo. “Tapi keluarga malah belum mendengar kabar itu sama sekali.”

Keluarga, menurut dia, telah lama putus komunikasi dengan Bahrun Naim. “Bahkan keluarga tidak tahu dia berada di mana.” Keluarga juga tidak berupaya mencarinya. “Bahrun Naim kan sudah dewasa,” katanya menirukan ucapan orang tua Bahrun Naim.

Selain itu, keluarga tidak akan mencari kebenaran atas kabar tewasnya Bahrun Naim di Suriah. “Keluarga biasa-biasa saja, tidak terlihat terkejut," ucap Anies.

Baca juga: BNPT Ungkap Cara Baru Bahrun Naim Rekrut Pengikut, Mendekati TKI

Kabar tewasnya Bahrun Naim tersebar lewat percakapan di media sosial. Namanya selama ini banyak dikaitkan dengan peristiwa teror di Indonesia.

Kepala Kepolisian RI Jenderal Tito Karnavian sebelumnya mengatakan dua terduga teroris yang ditangkap di Bima, Nusa Tenggara Barat, belajar langsung dari Bahrun Naim. Kedua terduga tersebut, NH dan KW, belajar secara online.

Berita terkait

Tangga Karier Ferdy Sambo, Turut Tangani Kasus Bom Sarinah 6 Tahun Lalu

12 Agustus 2022

Tangga Karier Ferdy Sambo, Turut Tangani Kasus Bom Sarinah 6 Tahun Lalu

Irjen Pol Ferdy Sambo tersangka kasus pembunuhan Brigadir J. Saat berpangkat AKBP ia turut menangani kasus bom Sarinah pada januari 2016.

Baca Selengkapnya

Kemenhan Menerima Pemberitahuan Tewasnya Bahrun Naim di Suriah

10 September 2018

Kemenhan Menerima Pemberitahuan Tewasnya Bahrun Naim di Suriah

Surat pemberitahuan tewasnya Bahrun Naim diterima Ryamizard Ryacudu pada 20 Juli 2018.

Baca Selengkapnya

Bahrun Naim Dikabarkan Tewas, Kemenlu Bilang Ini

8 Juli 2018

Bahrun Naim Dikabarkan Tewas, Kemenlu Bilang Ini

Media regional mengabarkan Bahrun Naim tewas terkena serangan drone pada Ramadan lalu.

Baca Selengkapnya

Polisi akan Cek Informasi Tewasnya Bahrun Naim di Suriah

7 Juli 2018

Polisi akan Cek Informasi Tewasnya Bahrun Naim di Suriah

Pimpinan ISIS Indonesia Bahrun Naim dikabarkan tewas oleh serangan drone Amerika Serikat di Suriah sebelum Ramadan.

Baca Selengkapnya

CIIA: Bahrun Naim Tewas di Suriah, Juga Anaknya yang Kurang Gizi

12 Januari 2018

CIIA: Bahrun Naim Tewas di Suriah, Juga Anaknya yang Kurang Gizi

Direktur Community of Ideological Islamic Analyst (CIIA) Harits Abu Ulya sudah melakukan konfirmasi soal kematian Bahrun Naim.

Baca Selengkapnya

BNPT: Waspadai Kabar Kematian Bahrun Naim

9 Desember 2017

BNPT: Waspadai Kabar Kematian Bahrun Naim

Kepala Bagian Penerangan Divisi Humas Markas Besar Polri Komisaris Besar Martinus Sitompul mengatakan Bahrun Naim masih terlihat di Suriah.

Baca Selengkapnya

Bahrun Naim Bergurau dengan Ibunya via Telepon 2 Bulan Lalu

6 Desember 2017

Bahrun Naim Bergurau dengan Ibunya via Telepon 2 Bulan Lalu

Bahrun Naim terakhir kali menelepon ibunya dua bulan lalu. Apa yang dibicarakan?

Baca Selengkapnya

Keluarga: Bahrun Naim Telepon Ibunya 2 Bulan Lalu dari Suriah

6 Desember 2017

Keluarga: Bahrun Naim Telepon Ibunya 2 Bulan Lalu dari Suriah

Ibu Bahrun Naim menerima telepon terakhir dari anaknya dua bulan lalu dan Bahrun saat itu mengaku berada di Suriah.

Baca Selengkapnya

Tito Karnavian: Tewasnya Bahrun Naim Pengaruhi Teror di Indonesia

5 Desember 2017

Tito Karnavian: Tewasnya Bahrun Naim Pengaruhi Teror di Indonesia

Tito Karnavian menyebut kabar kematian Bahrun Naim adalah trik agar tidak dikejar-kejar.

Baca Selengkapnya

Kapolri: Densus 88 Belum Mengkonfirmasi Tewasnya Bahrun Naim

5 Desember 2017

Kapolri: Densus 88 Belum Mengkonfirmasi Tewasnya Bahrun Naim

Kepolisian, kata Kapolri Tito Karnavian, masih mencari sumber primer atas informasi tewasnya Bahrun Naim.

Baca Selengkapnya