Jaksa Agung Melantik Wakil Jaksa Agung dan Jaksa Agung Muda

Rabu, 15 November 2017 14:24 WIB

Jaksa Agung Prasetyo mengikuti acara pelantikan dirinya oleh Presiden Joko Widodo di Istana Negara, Jakarta, 20 November 2014. ANTARA/Widodo S. Jusuf

TEMPO.CO, Jakarta - Jaksa Agung H.M. Prasetyo melantik Wakil Jaksa Agung dan Jaksa Agung Muda pada Rabu, 15 November 2017. Arminsyah akan dilantik sebagai Wakil Jaksa Agung. Lalu Adi Toegarisman sebagai Jaksa Agung Muda Bidang Tindak Pidana Khusus, Jan Samuel Marinka sebagai Jaksa Agung Muda Bidang Intelijen, dan M. Yusni sebagai Jaksa Agung Muda Bidang Pengawasan.

Loeke Larasati Agoestina akan dilantik sebagai Jaksa Agung Muda Perdata dan Tata Usaha Negara serta Setia Untung Arimuladi sebagai Kepala Badan Pendidikan dan Pelatihan Kejaksaan RI. Keenam orang itu dilantik menjadi pejabat eselon IA.

Baca: Wakil Jaksa Agung Dilantik Pekan Depan...

Sementara itu, Agus Riswanto dilantik sebagai Staf Ahli Bidang Intelijen Jaksa Agung, Sudung Situmorang sebagai Staf Ahli Tindak Pidana Khusus Jaksa Agung, dan Feri Wibisono sebagai Staf Ahli Bidang Pembinaan Jaksa Agung. Ketiga orang itu dilantik menjadi pejabat eselon IB.

Semua pejabat yang dilantik disumpah untuk tidak memberi sesuatu kepada siapa pun, baik langsung maupun tidak langsung. Mereka juga disumpah untuk setia dan taat kepada Republik Indonesia, serta memegang rahasia, yang menurut sifatnya atau perintah harus dirahasiakan.

Baca juga: Persatuan Jaksa Menolak Pembentukan Densus...

"Bahwa saya tidak akan menerima hadiah atau suatu pemberian apa pun dari siapa pun juga yang saya tahu atau patut dapat mengira bahwa ia mempunyai hal yang bersangkutan atau mungkin berbenturan dengan jabatan atau pekerjaan saya," kata Prasetyo saat menyumpah pejabat eselon I di Kejaksaan Agung.

Mereka juga disumpah dalam menjalankan jabatan dan pekerjaannya akan senantiasa lebih mementingkan kepentingan negara daripada kepentingan pribadi atau golongan. Mereka juga disumpah senantiasa menjunjung tinggi kehormatan negara, pemerintah, dan pegawai negeri, serta akan bekerja dengan jujur, tertib, cermat, dan semangat untuk kepentingan negara.

Berita terkait

Diduga Aset Jiwasraya, 6 Bidang Tanah di Jaksel Disita Kejagung

6 Maret 2020

Diduga Aset Jiwasraya, 6 Bidang Tanah di Jaksel Disita Kejagung

Tim jaksa penyidik Kejaksaan Agung menyegel 6 bidang tanah dan bangunan di Jakarta Selatan, yang diduga aset kasus korupsi PT Asuransi Jiwasraya.

Baca Selengkapnya

Tak Terkait Jiwasraya, Pemblokiran 25 Rekening Pemilik SID Dibuka

29 Februari 2020

Tak Terkait Jiwasraya, Pemblokiran 25 Rekening Pemilik SID Dibuka

Sejauh ini sudah ada 235 pemilik saham yang rekeningnya diblokir karena diduga terkait kasus Jiwasraya. Sebanyak 88 orang sudah mengajukan keberatan.

Baca Selengkapnya

Kejaksaan Agung Bidik Tambang Emas Tersangka Jiwasraya

29 Februari 2020

Kejaksaan Agung Bidik Tambang Emas Tersangka Jiwasraya

Dalam perkara Jiwasraya, Kejaksaan Agung telah menetapkan enam tersangka. Taksiran sementara kerugian atas kasus ini mencapai Rp 17 triliun.

Baca Selengkapnya

Rini Soemarno Pernah Laporkan Fraud Jiwasraya dan Asabri ke Jaksa

28 Februari 2020

Rini Soemarno Pernah Laporkan Fraud Jiwasraya dan Asabri ke Jaksa

Mantan Menteri BUMN Rini Soemarno rupanya pernah melaporkan dugaan fraud Jiwasraya dan Asabri ke Kejaksaan Agung.

Baca Selengkapnya

Kejaksaan Agung Deteksi Aset Tersangka Jiwasraya di 10 Negara

26 Februari 2020

Kejaksaan Agung Deteksi Aset Tersangka Jiwasraya di 10 Negara

Untuk melacak keberadaan aset tersangka Jiwasraya di luar negeri, Kejaksaan Agung bekerja sama dengan Direktorat Jenderal Pajak Kementerian Keuangan.

Baca Selengkapnya

Benny Tjokro Sebut Saham Hanson di Jiwasraya Cuma 2 Persen

26 Februari 2020

Benny Tjokro Sebut Saham Hanson di Jiwasraya Cuma 2 Persen

Benny Tjokrosaputro mengatakan saham emitennya, yakni PT Hanson Internasional Tbk., di Jiwasraya tak sampai 2 persen.

Baca Selengkapnya

Kasus Jiwasraya, 18 Saksi dari Perbankan Diperiksa Kejagung

26 Februari 2020

Kasus Jiwasraya, 18 Saksi dari Perbankan Diperiksa Kejagung

Ini daftar perbankan yang ikut diperiksa Kejagung dalam kasus Jiwasraya.

Baca Selengkapnya

Kejaksaan Agung Batal Umumkan Pemeriksaan Berkas Kasus Paniai

24 Februari 2020

Kejaksaan Agung Batal Umumkan Pemeriksaan Berkas Kasus Paniai

Kejaksaan Agung masih akan mendalami berkas kasus Paniai yang telah dinyatakan sebagai pelanggaran HAM berat oleh Komnas HAM itu.

Baca Selengkapnya

Merasa Difitnah, Benny Tjokro Laporkan Bos Jiwasraya ke Polisi

24 Februari 2020

Merasa Difitnah, Benny Tjokro Laporkan Bos Jiwasraya ke Polisi

Keterangan bos Jiwasraya di DPR yang dipersoalkan ihwal kerugian perusahaan pelat merah Rp 13 triliun semuanya saham dari proyek milik Benny Tjokro.

Baca Selengkapnya

Kejaksaan Agung Bakal Buka Blokir Rekening Tak Terkait Jiwasraya

24 Februari 2020

Kejaksaan Agung Bakal Buka Blokir Rekening Tak Terkait Jiwasraya

Kejaksaan Agung telah memblokir 800 rekening efek yang diduga berkaitan dengan enam tersangka kasus Jiwasraya.

Baca Selengkapnya