Ditanya Soal Target Politik Demokrat 2019, Ibas: Woles Aja

Senin, 16 Oktober 2017 19:58 WIB

Sekretaris Jenderal Partai Demokrat, Hinca Panjaitan dan Ketua Pemenangan Pemilu Partai Demokrat, Edhi Baskoro Yudhoyono (Ibas) mendaftarkan partainya untuk diverifikasi oleh KPU sebagai syarat mengikuti pemilihan umum 2019 mendatang. Tempo/Dias Prasongko

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Pemenangan Pemilu Partai Demokrat, Edhi Baskoro Yudhoyono, mengatakan saat ini partainya lebih fokus kepada proses verifikasi partai politik, pembenahan partai politik, serta mengawal pemerintahan, dibandingkan memikirkan soal pemilihan presiden 2019. Tetapi ia tak membantah Demokrat tetap berpikir soal target poltik.

"Target politik tentunya pasti dipikirkan. Insya Allah, Demokrat semakin baik dan berhasil," kata putra Susilo Bambang Yudhoyono yang akrab disapa Ibas di kantor Komisi Pemilihan Umum, di Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat, Senin, 16 Oktober 2016.

Baca: Hari Ini Terakhir Pendaftaran Partai Politik ke KPU

Ibas menambahkan partainya masih membuka peluang terkait pemilihan presiden 2019. Ia pun mengulang pernyataan ayahnya, Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono, bahwa opsi apa pun masih mungkin terbuka dan apa pun bisa terjadi bagi Demokrat.

"Kalau kata anak Jakarta, woles aja dah. Gak usah jauh-jauh. Kita bicara hari ini terus kita lihat depannya," kata Ibas yang kemudian diikuti gelak tawa para awak media.

Sementara itu, Sekretaris Jenderal Partai Demokrat, Hinca Panjaitan mengatakan partainya siap bertarung dengan siapa pun pada 2019 mendatang. Kendati demikian, kata dia, partai belum memikirkan soal siapa yang akan dicalonkan oleh partainya pada 2019. "Tunggu waktunya biarkan kami selesaikan proses verifikasi partai politik ini," ucap Hinca.

Baca juga: Partai Garuda, Pendatang Baru yang Ikut Mendaftar Pemilu ke KPU

Partai Demokrat mendaftarkan diri sebagai peserta pemilu 2019 di KPU pada hari terakhir pendaftaran, Senin, 16 Oktober 2017.

Advertising
Advertising

Berita terkait

Kilas Balik Pelaksanaan Pemilu 2019, Pertama Kalinya Pilpres dan Pileg Serentak

17 hari lalu

Kilas Balik Pelaksanaan Pemilu 2019, Pertama Kalinya Pilpres dan Pileg Serentak

Hari ini, 17 April 2019 atau Pemilu 2019 pertama kali Pemilihan Presiden (Pilpres) dan Pemilihan Legislatif (Pileg) dilakukan secara serentak.

Baca Selengkapnya

PSI Gagal Masuk Senayan, Raihan Suara Partai Bro dan Sis dalam Pemilu 2019 dan Pemilu 2024

42 hari lalu

PSI Gagal Masuk Senayan, Raihan Suara Partai Bro dan Sis dalam Pemilu 2019 dan Pemilu 2024

PSI kembali gagal masuk Senayan selama dua periode Pemilu, 2019 dan 2024. Perolehan suara partai bro dan sis pada Pemilu 2019 dan Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya

Pertama Kali PPP Gagal Masuk Senayan, Ini Profil Partai dengan Tagline Rumah Besar Umat Islam

43 hari lalu

Pertama Kali PPP Gagal Masuk Senayan, Ini Profil Partai dengan Tagline Rumah Besar Umat Islam

PPP salah satu partai terlama sejak Orde Baru, selain PDIP dan Golkar. Ini profil dan perolehan suara sejak Pemilu 1999, 2004, 2009, 2014, 2019, 2024

Baca Selengkapnya

Pidato Prabowo Usai KPU Umumkan Hasil Rekapitulasi Pemilu 2024, Ini Beda Pidatonya di Pemilu 2019

43 hari lalu

Pidato Prabowo Usai KPU Umumkan Hasil Rekapitulasi Pemilu 2024, Ini Beda Pidatonya di Pemilu 2019

Prabowo tampak menjadi sosok rutin yang hadir dalam 4 pemilu terakhir. Ini beda pidato politiknya di Pemilu 2024 dan Pemilu 2019?

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Pemilu 2019: KPU Umumkan Dini Hari dan Alasan Prabowo Gugat Hasil Pilpres 2019 ke MK

45 hari lalu

Kilas Balik Pemilu 2019: KPU Umumkan Dini Hari dan Alasan Prabowo Gugat Hasil Pilpres 2019 ke MK

Pengumuman Pemilu 2024 semakin dekat, ini kilas balik pengumuman hasil Pemilu 2019 hingga Prabowo gugat hasil Pilpres 2019 ke MK.

Baca Selengkapnya

Singgung Pemilu 2019, Kabaharkam Fadil Imran Minta Masyarakat Terima Hasil Penghitungan KPU

47 hari lalu

Singgung Pemilu 2019, Kabaharkam Fadil Imran Minta Masyarakat Terima Hasil Penghitungan KPU

Kabaharkam memastikan situasi menjelang pengumuman hasil Pemilu 2024 terpantau kondusif.

Baca Selengkapnya

Daftar Caleg Tiap Provinsi dengan Real Count Tertinggi, Ada Puan dan Grace Natalie

27 Februari 2024

Daftar Caleg Tiap Provinsi dengan Real Count Tertinggi, Ada Puan dan Grace Natalie

Real count sementara Caleg DPR 2024 di 84 dapil dengan perolehan suara tertinggi, di antaranya Puan Maharani, Grace Natalie, dan Ibas Yudhoyono.

Baca Selengkapnya

PSI Belum Bisa Masuk Senayan, Perolehan Suaranya Pada Pemilu 2019 dan Real Count Sementara Pemilu 2024

27 Februari 2024

PSI Belum Bisa Masuk Senayan, Perolehan Suaranya Pada Pemilu 2019 dan Real Count Sementara Pemilu 2024

Perjalanan perolehan suara Partai Solidaritas Indonesia (PSI) dari Pemilu 2019 hingga real count sementara Pemilu 2024, belum bisa tembus DPR.

Baca Selengkapnya

KPU Lakukan Pemilihan Suara Ulang Pemilu 2024 di TPS Kuala Lumpur, Pernah Runyam Pula di Pemilu 2019

24 Februari 2024

KPU Lakukan Pemilihan Suara Ulang Pemilu 2024 di TPS Kuala Lumpur, Pernah Runyam Pula di Pemilu 2019

KPU lakukan pemilihan suara ulang di Kuala Lumpur. Pada Pemilu 2019 TPS Kuala Lumpur pun runyam, ditemukan puluhan ribu surat suara sudah dicoblos.

Baca Selengkapnya

Catatan Perolehan Suara Peserta Pemilu Pasca Reformasi, Siapa Jawaranya?

19 Februari 2024

Catatan Perolehan Suara Peserta Pemilu Pasca Reformasi, Siapa Jawaranya?

Pelaksanaan pemilu dalam era reformasi telah dilakukan enam kali, yaitu Pemilu 1999, Pemilu 2004, Pemilu 2009, Pemilu 2014, Pemilu 2019 dan Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya