Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Ini Kata Kalla Soal Wali Kota Muslim Pertama di London

image-gnews
Ekspresi Wakil Presiden Jusuf Kalla saat mengikuti rapat terbatas di Kantor Presiden, Komplek Istana Kepresidenan, Jakarta, 25 April 2016. Dari lawatan ke empat negara Eropa, total investasi yang bisa diboyong ke Indonesia mencapai US$ 20,5 miliar atau setara Rp 266,5 triliun. TEMPO/Subekti.
Ekspresi Wakil Presiden Jusuf Kalla saat mengikuti rapat terbatas di Kantor Presiden, Komplek Istana Kepresidenan, Jakarta, 25 April 2016. Dari lawatan ke empat negara Eropa, total investasi yang bisa diboyong ke Indonesia mencapai US$ 20,5 miliar atau setara Rp 266,5 triliun. TEMPO/Subekti.
Iklan

TEMPO.COJakarta - Wakil Presiden Jusuf Kalla mengatakan Islamophobia banyak muncul di negara-negara Barat. Namun, di tengah paham yang mendiskreditkan Islam itu, seorang muslim terpilih menjadi Wali Kota London, yaitu Shadiq Khan. 

"Kita cukup berbahagia beberapa hari lalu, umat Islam, Shadiq Khan, jadi Wali Kota London," kata Kalla, Senin, 9 Mei 2016, saat membuka International Summit of The Moderate Islamic Leader (ISOMIL) di Jakarta Convention Center, Jakarta. Terpilihnya Shadiq Khan, kata Kalla, punya makna dengan segala kampanye anti-Islam bahwa orang yang baik bisa menjadi pemimpin.

Pertemuan ISOMIL akan berlangsung hingga 10 Mei mendatang. Pertemuan ini dihadiri sekitar 115 ulama dan perwakilan dari 35 negara Organisasi Kerja Sama Islam (OKI). Pengurus Besar Nahdlatul Ulama menjadi tuan rumah pertemuan yang mengangkat tema “Islam Nusantara: Inspirasi dan Solusi untuk Peradaban Dunia” itu. 

Baca Juga: Sadiq Khan Jadi Wali Kota, Partai Lawan Akui Salah Taktik  

Konferensi internasional ulama moderat ini akan membahas ancaman radikalisme dan terorisme di kalangan umat Islam. Konferensi juga dimaksudkan untuk menjaga gerakan dan kegiatan dakwah moderat (tawashutiyyah) di dunia.

Rais Aam Pengurus PBNU KH Ma'ruf Amin mengatakan ada dua kelompok ekstremis yang kini berkembang di dunia Islam. Pertama adalah kelompok garis keras yang kaku dan sangat tekstualis tanpa menghiraukan maqashid as-syariah (tujuan syariah) dan menampilkan Islam dengan wajah yang garang. Kedua adalah kelompok yang menggampangkan semua aturan agama seakan tidak ada ketetapan dalam Islam dan bahwa semua ajaran agama bisa ditinjau ulang.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dakwah Islam moderat, kata Ma'ruf, merupakan dakwah keberagamaan yang menjaga kemudahan, bukan menyulitkan, serta memberi kabar gembira, bukan menakut-nakuti. "Dakwa Islam moderat dilakukan dengan lemah lembut, bukan dengan sikap kasar; saling mengenal, bukan menjauhkan; toleransi, bukan fanatisme golongan; isi, bukan bungkus, yang menerima pembaruan tidak kaku; jelas tidak kabur; moderat, bukan berlebihan (fundamentalis); dan menggampangkan (liberal)," katanya.

Simak: Ternyata, Pangeran Harry Alami Paranoid Soal Perempuan

Kalla mengatakan kehadiran kelompok-kelompok radikal telah muncul lama dalam sejarah Islam. Ini ditandai dengan kemunculan kaum Khawarij (kelompok sempalan pertama dalam sejarah Islam). Kemunculan kelompok radikal ini membawa petaka bagi umat Islam. Mereka membunuh umat Islam dan para pemimpinnya. "Kita tidak menginginkan sejarah masa lalu tetap menjadi kejadian pada dewasa ini," tuturnya.

Kalla menyebutkan ada dua jenis radikalisme, yaitu radikalisme berpikir dan radikalisme bertindak. Radikalisme pikiran adalah hal yang biasa dalam setiap negara dan setiap bangsa. "Yang dikhawatirkan adalah radikalisme dalam bertindak yang berbentuk teror, perang, konflik. Itulah yang menjadi kekhawatiran dunia dan kita semua."

AMIRULLAH

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Jusuf Kalla Sebut Akar Konflik di Papua karena Salah Paham

1 hari lalu

Ketua Umum Dewan Masjid Indonesia (DMI) Jusuf Kalla berjalan saat menghadiri acara gerakan masjid bersih 2024 di Masjid Akbar Kemayoran, Jakarta, Rabu, 6 Maret 2024. Kegiatan tersebut merupakan upaya berkelanjutan untuk mendorong terciptanya masjid yang bersih dan nyaman bagi umat Islam di seluruh Indonesia, khususnya dalam menyambut bulan Ramadan. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Jusuf Kalla Sebut Akar Konflik di Papua karena Salah Paham

Menurut Jusuf Kalla, pandangan masyarakat Papua seakan-akan Indonesia merampok Papua, mengambil kekayaan alamnya.


Gilbert Lumoindong Dilaporkan ke Polisi, SETARA Institute: Pasal Penodaan Agama Jadi Alat Gebuk

2 hari lalu

Gilbert Lumoindong. Instagram
Gilbert Lumoindong Dilaporkan ke Polisi, SETARA Institute: Pasal Penodaan Agama Jadi Alat Gebuk

Pendeta Gilbert Lumoindong dilaporkan ke polisi atas ceramahnya yang dianggap menghina sejumlah ibadah umat Islam.


Digagas JK pada 2016, Ini Beda Rencana Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Versi Indonesia-Cina

4 hari lalu

Kereta Cepat Whoosh di Stasiun Tegalluar, Bandung, Jawa Barat, Indonesia. (ANTARA/Rubby Jovan)
Digagas JK pada 2016, Ini Beda Rencana Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Versi Indonesia-Cina

Presiden Jokowi mendiskusikan rencana pembangunan kereta cepat Jakarta-Surabaya dengan Menlu Cina, pernah akan dibangun pada 2018.


Dua Laporan Polisi soal Dugaan Penistaan Agama Gilbert Lumoindong

5 hari lalu

Gilbert Lumoindong. Instagram
Dua Laporan Polisi soal Dugaan Penistaan Agama Gilbert Lumoindong

"Saya tidak ada niat, saya mencintai umat Muslim. Saya minta maaf," kata Gilbert Lumoindong


Jusuf Kalla Gelar Open House, Ada Anies Baswedan Hingga Figur Koalisi Perubahan yang Gantian Bertandang

16 hari lalu

Calon presiden, Anies Baswedan, selepas mengunjungi rumah Jusuf Kalla di Jalan Brawijaya, Jakarta Selatan, Rabu, 10 April 2024. TEMPO/Sultan Abdurrahman
Jusuf Kalla Gelar Open House, Ada Anies Baswedan Hingga Figur Koalisi Perubahan yang Gantian Bertandang

Open house yang diadakan oleh JK dihadiri oleh Anies Baswedan, Hamdan Zoelva, hingga Tom Lembong selaku perwakilan koalisi perubahan.


Rekonsiliasi Nasional, Jusuf Kalla Minta Hormati Proses di MK

16 hari lalu

Mantan wakil presiden Jusuf Kalla di rumahnya Jalan Brawijaya Raya Nomor 6, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. TEMPO/Bagus Pribadi
Rekonsiliasi Nasional, Jusuf Kalla Minta Hormati Proses di MK

Jusuf Kalla menilai positif kunjungan Roeslan Roeslani ke rumah Megawati Soekarnoputri. Soal rekonsiliasi nasional, ia menilai ada banyak waktu lain.


Anies Baswedan Silaturahmi ke Rumah Jusuf Kalla: Banyak Foto-Foto

16 hari lalu

Calon presiden, Anies Baswedan, selepas mengunjungi rumah Jusuf Kalla di Jalan Brawijaya, Jakarta Selatan, Rabu, 10 April 2024. TEMPO/Sultan Abdurrahman
Anies Baswedan Silaturahmi ke Rumah Jusuf Kalla: Banyak Foto-Foto

Anies Baswedan bersamuh dengan Jusuf Kalla pada hari pertama Lebaran. Mengaku tak bicara soal politik.


Usai Salat Id di Masjid Al Azhar, JK Terima Kunjungan Tokoh di Rumahnya Besok

17 hari lalu

Ketua Umum Dewan Masjid Indonesia (DMI) Jusuf Kalla berjalan saat menghadiri acara gerakan masjid bersih 2024 di Masjid Akbar Kemayoran, Jakarta, Rabu, 6 Maret 2024. Kegiatan tersebut merupakan upaya berkelanjutan untuk mendorong terciptanya masjid yang bersih dan nyaman bagi umat Islam di seluruh Indonesia, khususnya dalam menyambut bulan Ramadan. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Usai Salat Id di Masjid Al Azhar, JK Terima Kunjungan Tokoh di Rumahnya Besok

Wakil Presiden RI ke-10 dan ke-12 Jusuf Kalla (JK) akan merayakan hari raya Idul Fitri 1445 H atau 2024 M di Jakarta. Rencananya, JK juga akan menerima kunjungan para kolega di kediaman pribadinya di Jalan Brawijaya, Jakarta Selatan.


Lebaran, Anies Baswedan Gelar Open House di Rumahnya hingga Sowan ke JK

17 hari lalu

Capres cawapres nomor urut 01 Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar bersama Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh dan mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla di kediaman Jusuf Kalla, Jalan Brawijaya 27, Jakarta Selatan, Rabu 20 Maret 2024. Foto: Tempo
Lebaran, Anies Baswedan Gelar Open House di Rumahnya hingga Sowan ke JK

Calon presiden nomor urut satu, Anies Baswedan, bakal merayakan lebaran tahun ini di Jakarta. Rencananya, Anies akan salat id di masjid dekat rumahnya di Lebak Bulus, Jakarta Selatan. Setelah itu, mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut akan bersilaturahmi dengan tokoh-tokoh partai politik pengusungnya dan para politikus senior.


Putin Akui Belum Ada Bukti Keterlibatan Ukraina dalam Serangan Teroris Moskow

31 hari lalu

Kandidat presiden Rusia dan Presiden petahana Vladimir Putin tiba untuk berbicara setelah tempat pemungutan suara ditutup pada hari terakhir pemilihan presiden, di Moskow, Rusia, 17 Maret 2024. REUTERS/Maxim Shemetov
Putin Akui Belum Ada Bukti Keterlibatan Ukraina dalam Serangan Teroris Moskow

Presiden Rusia Vladimir Putin mengakui bahwa sejauh ini belum ada tanda-tanda keterlibatan Ukraina dalam penembakan di gedung konser Moskow