Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Wali Kota Kediri Kesal Dituding Hambat Pembangunan Unibraw

Editor

Dwi Arjanto

image-gnews
Walikota Kediri, Samsul Ashar. TEMPO/Subekti
Walikota Kediri, Samsul Ashar. TEMPO/Subekti
Iklan

TEMPO.CO, Kediri -Wali Kota Kediri Samsul Ashar menantang Dewan Perwakilan Rakyat Daerah setempat untuk beradu argumen ihwal polemik pembangunan kampus Universitas Brawijaya. Selama ini, Samsul dituding menghambat berdirinya kampus tersebut sehingga memicu gelombang unjuk rasa. 

Samsul mengaku kesal dituding oleh masyarakat sengaja menghambat pembangunan Universitas Brawijaya kampus IV Kediri. Sejumlah aksi unjuk rasa yang dilakukan mahasiswa dan masyarakat kerap menyatakan ia tak segera merealisasi pelepasan aset seluas 23 hektare milik pemerintah yang hendak ditukar guling untuk pembangunan kampus di Kelurahan Mrican, Kecamatan Mojoroto, Kota Kediri. "Saya ini yang merancang pembangunan kampus UB," kata dia, dengan nada kesal, Jumat, 17 Januari 2014.

Seperti diketahui, Samsul kerap menjadi sasaran unjuk rasa mahasiswa dan masyarakat dalam polemik pembangunan kampus Unibraw Kediri. Sejak dibuka tiga tahun lalu, hingga kini aktivitas perkuliahan masih menumpang di Kantor Badan Kepegawaian Daerah dan kampus swasta Universitas Pawyatan Daha. Ini karena molornya realisasi pembangunan kampus UB, yang diperkirakan menelan anggaran sebesar Rp 25 miliar untuk pembebasan lahan saja. 

Tak hanya mahasiswa, kalangan DPRD juga melempar persoalan itu kepada pemerintah daerah. Wakil Ketua DPRD Kota Kediri Solahudin Fathurohman bahkan mengatakan pihaknya sudah bekerja keras menerbitkan persetujuan pelepasan aset untuk pembangunan kampus. Namun hingga kini tak kunjung direspons oleh pemerintah. "Bola ada di tangan pemerintah," kata dia, kepada Tempo, saat dihubungi secara terpisah.

Atas tudingan tersebut, Samsul Ashar menyatakan siap beradu debat di layar televisi atau secara terbuka dengan disaksikan masyarakat. Dia mengklaim telah berusaha mempercepat pembangunan kampus dan mengurus pelepasan aset. "DPRD yang menghambat, saya berani diadu di depan televisi," katanya. 

Sejak tiga tahun pendiriannya, saat ini Universitas Brawijaya di Kediri, atau yang dikenal dengan Kampus IV, terus mengundang polemik. Meski aktivitas perkuliahan sudah berjalan dan mendapat respons dari mahasiswa dari berbagai daerah, hingga kini mereka belum memiliki kampus. Tarik-ulur pembangunan kampus ini juga melibatkan masyarakat yang menghendaki kampus tersebut segera dibangun. Mereka berharap bisa membuka peluang usaha rumah kos dan warung makanan jika proyek kampus itu terealisasi. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

HARI TRI WASONO

Berita Terpopuler
Loyalis Anas: Pemecatan Pasek Blunder Demokrat  
Pasek Dipecat sebagai Anggota DPR  
Saling Sindir Anas-SBY Sebelum "Perang Buku"
Ani Yudhoyono: Ini Tustel Pribadi, Paham?

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Brown Jadi Universitas AS Pertama yang Pertimbangkan Divestasi dari Israel

8 jam lalu

Pengunjuk rasa pendukung Palestina di Gaza bernyanyi di sebuah perkemahan setelah polisi kampus UCLA meminta para pengunjuk rasa untuk pergi, di Universitas California Los Angeles (UCLA) di Los Angeles, California, AS, 1 Mei 2024. Polisi menangkap para aktivis yang menduduki sebuah gedung di Universitas Columbia dan membersihkan kota tenda dari kampusnya. REUTERS/Mike Blake
Brown Jadi Universitas AS Pertama yang Pertimbangkan Divestasi dari Israel

Pengunjuk rasa pro-Palestina dan anti-Israel membersihkan perkemahan di kampus setelah mencapai kesepakatan dengan administrasi universitas Brown.


USAID Kerja Sama dengan Unhas, ITB dan Binus

5 hari lalu

Kampus ITB Jatinangor. Dokumentasi: ITB.
USAID Kerja Sama dengan Unhas, ITB dan Binus

Program USAID ini untuk mempertemukan pimpinan universitas, mitra industri, dan pejabat pemerintah


Polisi Prancis Bubarkan Unjuk Rasa Pro-Palestina di Universitas Sciences Po

6 hari lalu

Petugas kepolisian menahan pengunjuk rasa pro-Palestina di Universitas Texas, selama konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan Hamas, di Austin, Texas, AS 24 April 2024. REUTERS/Nuri Vallbona
Polisi Prancis Bubarkan Unjuk Rasa Pro-Palestina di Universitas Sciences Po

Polisi Prancis membubarkan unjuk rasa pro-Palestina di Paris ketika protes-protes serupa sedang marak di Amerika Serikat.


Mau Kuliah di Fakultas Hukum, Apa yang Sebaiknya Disiapkan?

8 hari lalu

Aldilla Stephanie Suwana, penerima beasiswa Fulbright di Harvard Law School. Dok.Pribadi
Mau Kuliah di Fakultas Hukum, Apa yang Sebaiknya Disiapkan?

Berminat menjadi sarjana hukum, tentu saja harus kuliah di fakultas hukum. Berikut yang perlu disiapkan calon mahasiswa hukum.


5 Kampus Kedokteran Terbaik di Indonesia Versi QS WUR by Subject 2024

15 hari lalu

Logo Universitas Indonesia. TEMPO, Savero Aristia Wienanto.
5 Kampus Kedokteran Terbaik di Indonesia Versi QS WUR by Subject 2024

QS World University Rankings atau QS WUR by Subject 2024 kembali menghadirkan daftar kampus dengan jurusan kedokteran terbaik di Indonesia.


10 Program Studi Paling Ketat SNBP 2024 dari Berbagai Universitas

21 hari lalu

SNBP, Seleksi Nasional Nerdasarkan Prestasi. FOTO/X
10 Program Studi Paling Ketat SNBP 2024 dari Berbagai Universitas

Panitia Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) mengumumkan 10 program studi paling ketat dalam SNBP) 2024. Apa saja?


Unika Santo Thomas Sumatera Utara Nyatakan Sihol Situngkir Tersangka TPPO Tak Lagi Jabat Rektor Sejak 2022

34 hari lalu

Ilustrasi TPPO. Shutterstock
Unika Santo Thomas Sumatera Utara Nyatakan Sihol Situngkir Tersangka TPPO Tak Lagi Jabat Rektor Sejak 2022

"Bapak Sihol Situngkir sudah tidak menjabat lagi sebagai rektor di Unika Santo Thomas," kata Maidin,


Ribuan Mahasiswa jadi Korban TPPO Berkedok Magang Ferienjob Jerman, Pakar: Kampus Tak Hati-Hati

34 hari lalu

Mahasiswa Universitas Halu Uleo foto bersama di Bandara Soekarno-Harta saat akan berangkat ferienjob ke Jerman. Istimewa
Ribuan Mahasiswa jadi Korban TPPO Berkedok Magang Ferienjob Jerman, Pakar: Kampus Tak Hati-Hati

Pakar pendidikan menilai ribuan mahasiswa bisa menjadi korban TPPO berkedok magang ferienjob karena kesalahan kampus


Ini Daftar Perguruan Tinggi yang Diduga Terlibat TPPO Berkedok Magang lewat Ferienjob di Jerman

35 hari lalu

Mahasiswa Universitas Halu Uleo foto bersama di Bandara Soekarno-Harta saat akan berangkat ferienjob ke Jerman. Istimewa
Ini Daftar Perguruan Tinggi yang Diduga Terlibat TPPO Berkedok Magang lewat Ferienjob di Jerman

Ada sekitar 41 perguruan tinggi di Indonesia yang tercatat mengirimkan sejumlah mahasiswanya dalam program magang mahasiswa ke Jerman pada 2023.


Korban Dugaan TPPO Mahasiswa Indonesia Magang di Jerman Disebut Banyak yang Belum Buka Suara

38 hari lalu

Universitas Jambi. Dok. ANTARA
Korban Dugaan TPPO Mahasiswa Indonesia Magang di Jerman Disebut Banyak yang Belum Buka Suara

Direktur Beranda Perempuan Indonesia, Zubaedah, menyakini masih ada banyak penyintas dugaan TPPO bermodus mahasiswa magang di Jerman.