Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Ahmad Luthfi Pilkada Jateng Dikaitkan dengan Taj Yasin Maimoen hingga Dukungan Kaesang

Reporter

Editor

Bram Setiawan

image-gnews
Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol. Ahmad Luthfi ANTARA/ I.C.Senjaya
Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol. Ahmad Luthfi ANTARA/ I.C.Senjaya
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kapolda Jawa Tengah atau Jateng Ahmad Luthfi dimutasi untuk penugasan di luar struktur, yakni di Kementerian Perdagangan. Ahmad Luthfi mendapat kenaikan pangkat dari inspektur jenderal menjadi komisaris jenderal. Jabatan Kapolda Jateng kini diisi oleh Ribut Hari Wibowo. Selain kenaikan pangkatnya di kepolisian, nama Ahmad Luthfi terus disoroti menjelang Pilkada 2024.

 1. Taj Yasin Maimoen

Relawan pendukung Ahmad Luthfi, Sedulure Bapak, berharap bakal calon Gubernur Jawa Tengah jagoan mereka dipasangkan dengan Taj Yasin Maimoen. Meskipun, belakangan muncul nama putra bungsu Presiden Jokowi, Kaesang Pangarep dalam bursa Pilgub Jawa Tengah.

"Namun kami masih mengharap dari kubu barisan hijau," kata Koordinator Sedulure Bapak, Suparno, pada Selasa, 30 Juli 2024. "Kami salah satu elemen masyarakat masih berharap tokoh-tokoh partai yang ada di atas bisa memasangkan Luthfi-Taj Yasin."

2. Kaum Hijau

Adapun relawan Sedulure Bapak ingin Luthfi berpasangan dengan Taj Yasin sebagai tokoh Nahdlatul Ulama (NU) karena dinilai memiliki pengaruh terhadap pemilih di Jawa Tengah. "Karena kaum hijau dalam hal ini NU akan menyumbang suara di lumbung-lumbung grass root," kata Suparno. Saat ini, baliho bergambar Luthfi dan Taj Yasin telah terpasang di berbagai daerah di Jawa Tengah sejak berbulan lalu.

3. Berjumpa Relawan Sekber Solo Raya

Ahmad Luthfi menghadiri acara Silaturahmi dengan Relawan Sekber Solo Raya yang digelar di Hotel The Sunan Solo, Jawa Tengah, Ahad, 28 Juli 2024. Relawan ini mendukung Ahmad Luthfi ke Pilkada Jateng 2024.

Luthfi berinteraksi dan tanya-jawab dengan para relawan seputar permasalahan-permasalahan yang banyak dihadapi masyarakat di wilayah Jawa Tengah. Sejumlah relawan yang mendapatkan kesempatan untuk bertanya, banyak mengungkapkan soal banyaknya pengangguran, persoalan di sektor pertanian, kondisi pelaku UMKM, tidak meratanya bantuan yang dikucurkan pemerintah. 

“Saya catat dulu ya, saya dengarkan dulu. Saya belum kampanye, ada waktunya nanti, akan saya selesaikan masalah, tanpa masalah," kata Luthfi

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

4. Didukung Kaesang

Kaesang Pangarep memberi instruksi kepada para kader PSI untuk mendukung Ahmad Luthfi untuk Pilkada Jateng. Instruksi itu disampaikan Kaesang saat meresmikan kantor DPD PSI Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah, Sabtu, 27 Juli 2024.

"Saya juga berharap kedua calon kepala daerah (Agus Irawan dan Heru Ibnu Wibowo) ini bisa memenangkan calon gubernur pilihan saya. Gambarnya sudah banyak di mana-mana, jadi saya kira saya tidak perlu sebut nama. Depannya L," kata Kaesang tanpa menyebutkan nama. 

Ia hanya mengatakan, gambar dari sosok yang dia maksud itu sudah banyak terlihat, termasuk di wilayah Kabupaten Boyolali itu dengan inisial nama L.

5. Mutasi

Ahmad Luthfi telah dimutasi kerja. Mutasi tersebut tertuang dalam Surat Telegram Kapolri nomor ST/1554/VII/KEP./2024 pada 26 Juli 2024. "Irjen Pol Ahmad Luthfi yang akan memasuki purna tugas ditempatkan sebagai Pati Itwasum Polri dengan penugasan di Kementerian Perdagangan. Selama kurang lebih 4 tahun, beliau telah memimpin Polda Jateng dengan dedikasi dan integritas yang tinggi,” kata Komisaris Besar Artanto dikutip dari situs web humaspolri.go.id.  

JAMAL ABDUN NASHR | ANTARA

Pilihan Editor: Alasan Relawan Ingin Ahmad Luthfi Dipasangkan dengan Taj Yasin di Pilgub Jateng Meski Muncul Nama Kaesang

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Menilik Spesifikasi Sedan Sport BMW 320i yang Ditumpangi Kaesang ke KPK

27 menit lalu

Kaesang Pangarep, dari dalam mobil yang ditumpanginya di gedung ACLC Komisi Pemberantasan korupsi, Jakarta, Selasa, 17 September 2024. TEMPO/Imam Sukamto
Menilik Spesifikasi Sedan Sport BMW 320i yang Ditumpangi Kaesang ke KPK

Sedan BMW 320i yang dinaiki Kaesang adalah salah satu entry level dari pabrikan Jerman yang menjadi mobil BMW dengan penjualan terlaris di Indonesia.


Budi Arie Sebut Naik Jet Pribadi karena Istri Kaesang Hamil 8 Bulan, Dosen FH UII: Sangat Menghina Nalar Publik

1 jam lalu

Tangkapan layar dari video pendek yang menunjukkan momen Kaesang Pangarep (kedua dari kiri) dan Erina Gudono turun dari jet pribadi dan langsung berjalan menuju mobil yang telah menunggu di apron bandara. Petugas tampak membawa sejumlah tas-tas belanjaan mewah tanpa melewati pemeriksaan Bea Cukai. Sumber: Twitter
Budi Arie Sebut Naik Jet Pribadi karena Istri Kaesang Hamil 8 Bulan, Dosen FH UII: Sangat Menghina Nalar Publik

Alasan Budi Arie mengenai kondisi hamil istri Kaesang yang jadi penyebab nebeng jet pribadi. "Sangat menghina nalar publik," kata Dosen FH UII.


Kaesang Nebeng Jet Pribadi, Dosen FH UII Beri Tahu Cara Sederhana Buktikan Gratifikasi

1 jam lalu

Ketua Umum terpilih Partai Solidaritas Indonesia, Kaesang Pangarep memberikan tanda cinta (love sign) saat pidato politik pertamanya pada acara Kopdarnas Deklarasi Politik PSI di Djakarta Theater, Jakarta, Senin, 25 September 2023. Kaesang resmi menggantikan posisi Giring Ganesha yang didapuk menjadi Ketua Umum PSI sejak November 2021 lalu. Giring purna tugas dan diangkat sebagai Dewan Pembina PSI. DOK.TEMPO/Hilman Fathurrahman W
Kaesang Nebeng Jet Pribadi, Dosen FH UII Beri Tahu Cara Sederhana Buktikan Gratifikasi

Dosen FH UII mengatakan sangat mudah membuktikan yang dilakukan Kaesang naik jet pribadi ke AS sebagai gratifikasi atau bukan gratifikasi.


Top 3 Hukum: Jubir Tegaskan Kaesang Nebeng Teman yang Pergi ke Amerika, TNI Ragukan Alasan Kemanusiaan TPNPB-OPM

2 jam lalu

Putra Presiden RI, Joko Widodo, Kaesang Pangarep, seusai memberikan klarifikasi di gedung ACLC Komisi Pemberantasan korupsi, Jakarta, Selasa, 17 September 2024. Kaesang Pangarep memberikan klarifikasi ke KPK terkait laporan pengaduan masyarakat yang tengah di proses oleh Direktorat Penerimaan Layanan Pengaduan Masyarakat KPK dalam dugaan penerimaan gratifikasi berupa fasilitas mewah pesawat jet pribadi yang dipergunakan melakukan perjalanan ke Amerika Serikat bersama istrinya Erina Gudono. TEMPO/Imam Sukamto
Top 3 Hukum: Jubir Tegaskan Kaesang Nebeng Teman yang Pergi ke Amerika, TNI Ragukan Alasan Kemanusiaan TPNPB-OPM

Kuasa Hukum Kaesang Pangarep, Nasrullah menjelaskan ada 4 penumpang lain dari pihak pemilik pesawat jet pribadi itu.


Kaesang Ngaku Nebeng Naik Jet Pribadi, Siapa Penumpang Lain dan Milik Siapa?

2 jam lalu

Kaesang Pangarep (kiri) memberikan klarifikasi di gedung ACLC Komisi Pemberantasan korupsi, Jakarta, Selasa, 17 September 2024. Kaesang Pangarep yang juga menjabat sebagai Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia memberikan klarifikasi ke KPK terkait laporan pengaduan masyarakat yang tengah di proses oleh Direktorat Penerimaan Layanan Pengaduan Masyarakat KPK dalam dugaan penerimaan gratifikasi berupa fasilitas mewah pesawat jet pribadi jenis Gulfstream G650 dengan nomor penerbangan N588SE milik Garena Online (private) Limited, unit bisnis SEA  Group, dipergunakan melakukan perjalanan ke Amerika Serikat bersama istrinya Erina Gudono.TEMPO/Imam Sukamto
Kaesang Ngaku Nebeng Naik Jet Pribadi, Siapa Penumpang Lain dan Milik Siapa?

Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia Kaesang Pangarep menjelaskan kepada KPK bahwa dia menggunakan jet pribadi dengan menumpang milik temannya.


Sama-sama Anak Pejabat, Ini Perbedaan Kasus Mario Dandy dan Kaesang Menurut KPK

2 jam lalu

Kaesang Pangarep mendatangi gedung KPK, Selasa, 17 September 2024. Foto: Istimewa
Sama-sama Anak Pejabat, Ini Perbedaan Kasus Mario Dandy dan Kaesang Menurut KPK

KPK menjelaskan perbedaan antara kasus Mario Dandy dan dugaan gratifikasi penggunaan jet pribadi Kaesang Pangarep


Ubedilah Badrun Sebut Alasan Kaesang Nebeng Jet Pribadi Benarkan Dugaan Gratifikasi

8 jam lalu

Kaesang Pangarep mendatangi gedung KPK, Selasa, 17 September 2024. Foto: Istimewa
Ubedilah Badrun Sebut Alasan Kaesang Nebeng Jet Pribadi Benarkan Dugaan Gratifikasi

Ubedilah Badrun menyebut pengakuan Kaesang Pangarep yang nebeng pesawat jet pribadi temannya membenarkan dugaan adanya gratifikasi.


Pilkada 2024: Bawaslu Awasi Penelitian Administrasi Dokumen di Daerah Calon Tunggal

11 jam lalu

Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Rahmat Bagja ditemui usai mengikuti Rapat Pleno Terbuka Penetapan Hasil Pemilu Tahun 2024 secara Nasional di Kantor KPU, Jakarta Pusat, pada Rabu, 20 Maret 2024. Tempo/Yohanes Maharso Joharsoyo
Pilkada 2024: Bawaslu Awasi Penelitian Administrasi Dokumen di Daerah Calon Tunggal

Bawaslu juga mengawasi proses rekrutmen KPPS untuk Pilkada 2024.


Kaesang Datangi KPK dan Mengaku Nebeng Jet Pribadi Teman, Ini Kata Jokowi sampai IM57+ Institute

13 jam lalu

Kaesang Pangarep, dari dalam mobil yang ditumpanginya di gedung ACLC Komisi Pemberantasan korupsi, Jakarta, Selasa, 17 September 2024. TEMPO/Imam Sukamto
Kaesang Datangi KPK dan Mengaku Nebeng Jet Pribadi Teman, Ini Kata Jokowi sampai IM57+ Institute

Jokowi menyebut Kaesang ke KPK karena semua warga sama di depan hukum, IM57+ Institute minta motif pemberian tumpangan jet pribadi didalami.


Viral Klarifikasi Kaesang ke KPK Soal Gratifikasi Jet Pribadi: Numpang ke Teman, Bahasa Bekennya Nebeng

13 jam lalu

Ketua Umum terpilih Partai Solidaritas Indonesia, Kaesang Pangarep memberikan tanda cinta (love sign) saat pidato politik pertamanya pada acara Kopdarnas Deklarasi Politik PSI di Djakarta Theater, Jakarta, Senin, 25 September 2023. Kaesang resmi menggantikan posisi Giring Ganesha yang didapuk menjadi Ketua Umum PSI sejak November 2021 lalu. Giring purna tugas dan diangkat sebagai Dewan Pembina PSI. DOK.TEMPO/Hilman Fathurrahman W
Viral Klarifikasi Kaesang ke KPK Soal Gratifikasi Jet Pribadi: Numpang ke Teman, Bahasa Bekennya Nebeng

"Numpang ke teman, kalau bahasa bekennya nebeng," kata Kaesang, usai klarifikasi ke KPK soal dugaan gratifikasi gunakan jet pribadi.