TEMPO.CO, Jakarta - Juru bicara relawan Anies Baswedan, Iwan Tarigan, mengatakan ide duet Anies-Kaesang Pangarep di pemilihan gubernur Jakarta akan diserahkan ke partai pengusung. Ia mengatakan sampai saat ini belum ada pembahasan soal siapa yang akan mendampingi Anies.
“Untuk siapa wakil yang akan mendampingi Bapak Anies akan diserahkan kesepakatan partai pengusung dengan Bapak Anies Baswedan,” kata Iwan lewat pesan tertulis kepada Tempo, 18 Juni 2024.
Iwan mengatakan relawan tentunya berharap agar cawagub yang akan mendampingi Anies bisa menjadi satu tim yang saling mendukung dan bekerja sama dalam mensejahterakan warga Jakarta. Ia mengatakan Anies sampai hari ini masih fokus kepada permasalahan rakyat Jakarta, mulai dari masalah Kampung Bayam, Kartu Jakarta Pintar (KJP) dan Kartu Lansia.
Anies Baswedan sebelumnya menanggapi wacana memasangkan dirinya dengan putra Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep, di pilkada Jakarta. Ia mengatakan lebih memprioritaskan agenda pembentukan koalisi partai ketimbang memikirkan siapa figur yang bakal diusung menjadi bakal calon wakilnya nanti.
"Sekarang ini kami memikirkan bagaimana agar PKB tidak sendirian. Tetapi, bisa bersama-sama dengan partai lain," kata Anies di markas DPW PKB Jakarta, Kamis, 13 Juni 2024.
Menanggapi minat Kaesang untuk terjun ke pilkada Jakarta, Anies menghormati setiap hak warga negara untuk memilih dan dipilih. Namun dia mengatakan pemilihan calon pendampingnya semua harus dilalui dengan proses, salah satunya konsolidasi antar partai.
"Jadi urutannya begitu dulu (bentuk koalisi), setelah itu selesai baru dibicarakan pasangan," ujar bekas Menteri Pendidikan dan Kebudayaan tersebut.
Kaesang mengklaim tak masalah soal pernyataan Dewan Pimpinan Wilayah PKB Jakarta ihwal terbukanya peluang untuk dirinya berpasangan dengan Anies. Dia mengaku tak masalah berduet dengan siapa saja.
"Jadi saya enggak ada masalah kalau nanti akan dipasangkan dengan Pak Anies," ucap Ketua Umum PSI tersebut.
Setelah medeklarasikan dukungan kepada Anies, Ketua Umum Dewan Pimpinan Wilayah PKB Jakarta, Hasbiallah Ilyas, mengatakan PKB membuka kesempatan untuk membangun koalisi dengan partai lain, termasuk PSI. Hasbiallah mengatakan komunikasi dengan partai berlambang bunga mawar tersebut juga sudah dijalankan.
"Kami juga bersedia kalau Mas Kaesang memang mau mencalonkan menjadi Wakil Gubernur Jakarta," kata Hasbiallah.
EKA YUDHA SAPUTRA | ANDI ADAM FATURAHMAN | SAVERO ARISTIA WIENANTO
Pilihan editor: Ahmad Syaikhu Berharap Anies Baswedan Didampingi Kader PKS Maju di Pilgub Jakarta