TEMPO.CO, Solo - Dua kader Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kota Solo mendaftar di hari pertama penjaringan bakal calon wali kota dan wakil wali kota di ajang Pilkada Solo 2024 dari PDIP, Selasa, 9 April 2024. Dua kader partai banteng yang siap menggantikan posisi Gibran Rakabuming Raka-Teguh Prakosa adalah Ginda Ferachtriawan dan Wawanto.
Baik Ginda maupun Wawanto saat ini merupakan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Solo periode 2019-2024. Keduaya tak maju lagi sebagai calon anggota legislatif dalam Pemilu 2024.
Wawanto mendaftar ke kantor PDIP di Pucang Sawit, Kecamatan Jebres. Kedatangannya disambut langsung oleh Ketua Tim Penjaringan Kepala Daerah, Paulus Haryoto. Wawanto kemudian mendapatkan berkas pendaftaran sebagai calon Wakil Wali Kota Solo.
Ia mengaku tak mendaftar sebagai calon wali kota karena merasa ada banyak kader senior yang lebih pantas. "Usia saya masih muda, nanti dikira nglancangi atau melangkahi. Tapi DPP yang memutuskan," kata Wawanto.
Adapun Ginda mendaftar setelah Wawanto. Ia berniat menjadi calon Wali Kota Solo. "Saya tak menjadi caleg lagi, dan saya masih siap untuk berbuat lebih baik di Kota Solo," katanya.