Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pendaftaran Beasiswa BCA 2025 Dibuka, Terbuka Bagi Siswa SMA dan SMK Berprestasi

Reporter

Editor

Devy Ernis

image-gnews
Logo Bank BCA. wikipedia.org
Logo Bank BCA. wikipedia.org
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pendaftaran beasiswa BCA untuk tahun ajar 2025 sudah dibuka. Periode pendaftaran beasiswa BCA mulai 1 April hingga 13 September 2024.

Beasiswa ini merupakan salah satu program Corporate Social Responsibility, yang ditujukan kepada para lulusan SMA/SMK/sederajat yang berprestasi. Beasiswa ini diberikan dalam bentuk Program Pendidikan Bisnis dan Perbankan (PPBP), serta Program Pendidikan Teknik Informatika (PPTI) yang diselenggarakan oleh BCA.

Fasilitas yang diberikan oleh beasiswa BCA mencakup bebas biaya pendidikan, uang saku bulanan, buku pelajaran, kesempatan magang di BCA, asrama, shuttle bus, dan makan siang. Adapun untuk penerima beasiswa PPTI, akan mendapatkan laptop.

Dikutip dari laman resmi https://karir.bca.co.id/beasiswa-bca, program ini berlangsung selama 2,5 tahun atau 30 bulan di  BCA Learning Institute. Perkuliahan beasiswa BCA akan berlangsung Senin sampai Jumat pukul 08.00-17.00 WIB. BCA menegaskan, program ini tidak memiliki ikatan dinas. Namun setelah lulus program, para peserta akan berkesempatan mendapatkan penawaran kerja di BCA.

Program Pendidikan Teknik Informatika (PPTI) Beasiswa BCA

Program Pendidikan Teknik Informatika (PPTI) ditujukan bagi lulusan SMA dari jurusan IPA maupun SMK dari jurusan yang berkaitan dengan teknik informatika yang berprestasi dan memiliki minat di bidang Teknik Informatika.

Selain kegiatan belajar yang dilakukan di kelas, peserta juga wajib mengikuti program on the job training di unit kerja BCA. Juga mendapatkan pembekalan soft skill, seperti kepemimpinan, kerja tim, pembentukan karakter dan perencanaan keuangan.

Program Pendidikan Bisnis dan Perbankan (PPBP) Beasiswa BCA

Sementara bagi PPBP, beasiswa dari BCA ini ditujukan bagi siswa SMA/SMK berprestasi dari seluruh jurusan yang berminat di bidang bisnis dan perbankan. Fasilitas yang diberikan sama seperti PPTI. Para peserta yang tertarik dengan program beasiswa BCA 2025 bisa mendaftar di https://karir.bca.co.id/beasiswa-bca.

Syarat Beasiswa BCA 2025

- WNI

- Siswa kelas 12 atau lulusan SMA /SMK

- Khusus pendaftar PPTI berasal dari SMA jurusan IPA atau SMK jurusan terkait teknik informatika

- Usia paling tinggi 19 tahun saat mendaftar

- Rata-rata nilai rapor kelas 10, 11, 12 paling rendah 7,50

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

- Rata-rata nilai Matematika kelas 10, 11, 12 bagi siswa SMA atau nilai

- Produktif kelas 10, 11, 12 bagi siswa SMK paling rendah 7,50

- Jika nilai rapor kelas 11 semester 2 belum keluar, isikan 0.00 pada kolom nilai rapor semester 2

- Tidak pernah tinggal kelas dari SD-SMA/SMK

- Tidak pernah terlibat narkoba dan pelanggaran hukum lainnya

- Lulus dalam proses seleksi

Tahapan Seleksi Beasiswa BCA 2025

1. Seleksi Administrasi

2. Tes Online

3. Tes Psikologi

4. Wawancara I

5. Wawancara II

6. Tes Kesehatan

Pilihan Editor: Airlangga Ungkap Penyebab Naiknya Anggaran Program Sosial 2024 di Sidang Sengketa Pilpres

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Baznas - Muhammadiyah Gulirkan Program Pengembangan SDM Unggul

5 jam lalu

Baznas - Muhammadiyah Gulirkan Program Pengembangan SDM Unggul

Kolaborasi antara Baznas dengan Muhammadiyah dalam pemanfaatan dana zakat, bisa memberikan manfaat yang besar bagi kepentingan umat


6 Kampus Bersejarah Lokasi Demo Bela Palestina di Amerika

12 jam lalu

Orang-orang berdemonstrasi di luar The New School University Center, ketika perkemahan Protes terus berlanjut untuk mendukung warga Palestina, di tengah konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan kelompok Islam Palestina Hamas, di New York City, AS, 23 April 2024. REUTERS/Eduardo Munoz
6 Kampus Bersejarah Lokasi Demo Bela Palestina di Amerika

Demo bela Palestina terjadi di sejumlah kampus Amerika. Polisi negara sekutu Israel itu bertindak represif.


Suku Bunga Acuan Naik Jadi 6,25 Persen, BCA Belum akan Ikuti

1 hari lalu

Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo bersiap memberikan keterangan pers hasil Rapat Dewan Gubernur tambahan di kantor pusat BI, Jakarta, 30 Mei 2018. Bank Indonesia memutuskan kembali menaikkan suku bunga acuan BI 7-days repo rate 25 basis poin menjadi 4,75 persen untuk mengantisipasi risiko eksternal terutama kenaikan suku bunga acuan kedua The Fed pada 13 Juni mendatang. TEMPO/Tony Hartawan
Suku Bunga Acuan Naik Jadi 6,25 Persen, BCA Belum akan Ikuti

BCA belum akan menaikkan suku bunga, pasca BI menaikkan suku bunga acuan ke angka 6,25 persen.


Ernest Regia Mahasiswa Indonesia Raih Juara 1 Olimpiade Sains di Kazakhstan

1 hari lalu

Ernest Regia Achmad Chandra, mahasiswa asal Indonesia yang sedang berkuliah di Suleyman Demirel University di Almaty juara 1 Olimpiade Sains di Kazakhstan, pada 25 April 2024. Foto: Istimewa
Ernest Regia Mahasiswa Indonesia Raih Juara 1 Olimpiade Sains di Kazakhstan

Ernest Regia meraih juara 1 Olimpiade Sains Mahasiswa Republik ke-16 di Universitas Buketov, Karaganda, Kazakhstan pada 25 April 2024.


159 Tahun Cornell University, Lahirkan 62 Pemenang Nobel

1 hari lalu

Universitas Cornell. Foto : Cornell unversity
159 Tahun Cornell University, Lahirkan 62 Pemenang Nobel

Cornell University di Ithaca, New York, AS telah menghasilkan 62 pemenang nobel dari alumninya. Usia kampus ini 159 tahun.


Ekonom BCA Ungkap Peluang Penguatan Rupiah di Bawah Rp 16.000 per Dolar AS

2 hari lalu

Ilustrasi uang rupiah. Shutterstock
Ekonom BCA Ungkap Peluang Penguatan Rupiah di Bawah Rp 16.000 per Dolar AS

Ketegangan di Timur Tengah yang perlahan mereda menjadi salah satu faktor peluang menguatnya rupiah.


LPDP Buka Beasiswa S2 di Northeastern University, Bisa Langsung Kerja dengan Gaji Kompetitif

2 hari lalu

Ilustrasi beasiswa. Freepik
LPDP Buka Beasiswa S2 di Northeastern University, Bisa Langsung Kerja dengan Gaji Kompetitif

Simak cara daftar beasiswa LPDP di Northeastern University.


Direktur LPDP: Peserta Bisa Daftar Beasiswa Prioritas sekaligus Non-prioritas

3 hari lalu

LPDP. lpdp.kemenkeu.go.id
Direktur LPDP: Peserta Bisa Daftar Beasiswa Prioritas sekaligus Non-prioritas

Direktur Beasiswa LPDP, Dwi Larso, mengatakan, peserta bisa mendaftar beasiswa prioritas sekaligus beasiswa non-prioritas.


USAID Kerja Sama dengan Unhas, ITB dan Binus

3 hari lalu

Kampus ITB Jatinangor. Dokumentasi: ITB.
USAID Kerja Sama dengan Unhas, ITB dan Binus

Program USAID ini untuk mempertemukan pimpinan universitas, mitra industri, dan pejabat pemerintah


LPDP Buka Beasiswa Prioritas ke NEU, CSU dan UST untuk Bidang Pertambangan

3 hari lalu

LPDP. lpdp.kemenkeu.go.id
LPDP Buka Beasiswa Prioritas ke NEU, CSU dan UST untuk Bidang Pertambangan

Tujuan beasiswa LPDP ini untuk mencetak tenaga kerja untuk memenuhi program hilirisasi industri berbasis tambang mineral di Indonesia.