Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

KKP Lepasliarkan Penyu Terdampar di Sulawesi Selatan

image-gnews
Iklan

INFO NASIONAL - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) melalui Balai Pengelolaan Sumberdaya Pesisir dan Laut (BPSPL) Makassar, Direktorat Jenderal Pengelolaan Kelautan dan Ruang Laut (Ditjen PKRL), berhasil melepasliarkan empat ekor penyu yang terdampar di perairan Pesisir Pantai Lowita, Desa Wiringtasi, Kecamatan Suppa, Kabupaten Pinrang, Sulawesi Selatan pada 17 – 18 Januari 2024.

Keempat penyu tersebut terdiri dari dua ekor penyu lekang, satu ekor penyu sisik, dan satu ekor penyu hijau. Mereka dilepasliarkan di perairan Pulau Baki, Kabupaten Barru, sekitar 17 km dari lokasi penampungan di Pantai Lowita. Langkah ini diambil karena kondisi Pantai Lowita yang memiliki gelombang tinggi dan angin kencang, tidak ideal untuk pelepasliaran.

Direktur Jenderal Pengelolaan Kelautan dan Ruang Laut, Victor Gustaaf Manoppo, menjelaskan bahwa tim respons cepat dari BPSPL Makassar segera berkoordinasi dengan pihak terkait dan menuju lokasi setelah mendapat informasi dari warga setempat mengenai penyu hijau yang terdampar.

"Penanganan ini dilakukan oleh Tim Respon Cepat yang melibatkan perwakilan dari BPSPL Makassar, Pemerintah Daerah Sulawesi Selatan, Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Sulawesi Selatan, Dinas Peternakan dan Perkebunan Kabupaten Pinrang, Bidang KSDA Wilayah II BBKSDA Sulawesi Selatan, serta Kelompok Masyarakat Lima Putra Pesisir," ungkap Victor Manoppo.

Penyu hijau merupakan salah satu dari enam jenis penyu yang dilindungi di Indonesia berdasarkan Undang-Undang Nomor 5 Tahun 1990 tentang Konservasi Sumber Daya Alam Hayati dan Ekosistemnya, serta Keputusan Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 65 Tahun 2022 tentang Rencana Aksi Nasional Konservasi Penyu Tahun 2022-2024.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kepala BPSPL Makassar, Permana Yudiarso, menjelaskan bahwa dua ekor penyu lekang dan satu ekor penyu sisik berhasil dilepasliarkan dengan selamat, namun sayangnya, penyu hijau tidak berhasil bertahan hidup sehingga kemudian dibawa untuk dilakukan nekropsi oleh tim ke UPTD Budidaya Laut milik DKP Provinsi Sulawesi Selatan.

"Penyu hijau yang berjenis kelamin betina memiliki panjang tubuh 102 cm, panjang karapaks 84 cm, dan lebar karapaks 76 cm. Meskipun tidak ditemukan luka pada tubuhnya, hasil nekropsi menunjukkan adanya sumbatan pada usus halus dan sekitar 8 potong sampah plastik seperti tali, karet gelang, dan potongan kemasan mi instan yang menyebabkan infeksi pada saluran cerna penyu," tambah Permana.

Permana menyoroti bahwa ditemukannya sampah plastik dalam tubuh penyu yang terdampar memberikan bukti tentang dampak serius sampah bagi ekosistem dan biota laut. Selain penanganan penyu, tim juga memanfaatkan kesempatan untuk melakukan penyadartahuan kepada masyarakat sekitar mengenai pentingnya melestarikan biota laut yang dilindungi.

Menteri Kelautan dan Perikanan, Sakti Wahyu Trenggono, yang secara konsisten mendukung pelestarian biota laut, terutama penyu yang terancam punah dan dilindungi secara nasional dan internasional, mengapresiasi upaya KKP dan BPSPL Makassar dalam penanganan dan pelepasliaran penyu tersebut. Dalam berbagai kesempatan, Menteri Trenggono menegaskan komitmennya dalam menjaga kelestarian biota laut dan keberlanjutan populasi mereka untuk kesejahteraan bangsa dan generasi mendatang.(*)

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Kementan dan ICMI Percepat Tanam Tingkatkan Produksi Nasional

52 menit lalu

Kementan dan ICMI Percepat Tanam Tingkatkan Produksi Nasional

Kementerian Pertanian (Kementan) bersama Ikatan Cendikiawan Muslim Indonesia (ICMI) siap berkolaborasi mempercepat tanam guna mendapatkan produksi yang maksimal.


Mentan Amran Dampingi Presiden Gowes Sapa Warga di Mataram

59 menit lalu

Mentan Amran Dampingi Presiden Gowes Sapa Warga di Mataram

Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman turut serta bersama presiden menyapa warga Mataram.


BPJS Ketenagakerjaan dan Perumnas Penuhi Kebutuhan Rumah Bagi Pekerja

13 jam lalu

BPJS Ketenagakerjaan dan Perumnas Penuhi Kebutuhan Rumah Bagi Pekerja

BPJS Ketenagakerjaan bersama Perum Perumnas menjalin sinergi dalam penyediaan hunian yang layak bagi pekerja.


Legislator Minta Kapal Ikan Non-Tuna di Pelabuhan Benoa Segera Direlokasi

1 hari lalu

Legislator Minta Kapal Ikan Non-Tuna di Pelabuhan Benoa Segera Direlokasi

Komisi VI DPR dukung percepatan pembangunan Bali Maritime Tourism Hub


BNPT Apresiasi Partisipan yang Aktif Melakukan Pencegahan Terorisme

1 hari lalu

BNPT Apresiasi Partisipan yang Aktif Melakukan Pencegahan Terorisme

Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT), berikan Sertifikat Penerapan Standar Minimum Pengamanan kepada 18 pengelola objek vital strategis dan transportasi di Jakarta.


Bamsoet Apresiasi Perkembangan Bisnis Wikinara

1 hari lalu

Bamsoet Apresiasi Perkembangan Bisnis Wikinara

Wikinara merupakan perusahaan network marketing terdaftar di Kementrian Perdagangan RI yang fokus dalam pemasaran produk nutrisi, kecantikan dan alat kesehatan.


Ketua MPR Dorong Menkopolhukam Gunakan Dalil Keselamatan Rakyat untuk Tangani OPM

1 hari lalu

Ketua MPR Dorong Menkopolhukam Gunakan Dalil Keselamatan Rakyat untuk Tangani OPM

Instruksi dan koordinasi dari satu pintu, yakni dari kantor Kemenkopolhukam, memastikan setiap pergerakan pasukan TNI-Polri hingga intelijen di lapangan termonitor dengan baik.


Azwar Anas Minta Pemda Percepat Input Formasi Kebutuhan ASN

1 hari lalu

Azwar Anas Minta Pemda Percepat Input Formasi Kebutuhan ASN

Badan Kepegawaian Negara sedang melakukan verifikasi dan validasi rincian formasi ASN yang sudah ditetapkan berdasarkan usulan dari seluruh instansi pusat dan daerah.


Pemkot Surabaya Raih Nilai 97 Persen Percepatan Pencegahan Korupsi

1 hari lalu

Pemkot Surabaya Raih Nilai 97 Persen Percepatan Pencegahan Korupsi

Nilai capaian MCP Pemkot Surabaya di atas nilai rata-rata Provinsi Jatim maupun nasional.


Bupati Kotawaringin Timur Turunkan Tim Telusuri Pelabuhan Batu Bara di Luwuk Bunter

1 hari lalu

Bupati Kotawaringin Timur Turunkan Tim Telusuri Pelabuhan Batu Bara di Luwuk Bunter

Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Halikinnor menurunkan tim untuk menelusuri pelabuhan batu bara di Desa Luwuk Bunter, Kecamatan Cempaga yang diprotes warga.