Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Prediksi Debat Cawapres, Akademisi Unpad: Menunggu Gibran Setelah Beberapa Kontroversi Saat Kampanye

image-gnews
Momen saat Gibran Rakabuming menjadi pemandu sorak saat Debat Capres Pertama pada 12 Desember 2023. Foto: Istimewa
Momen saat Gibran Rakabuming menjadi pemandu sorak saat Debat Capres Pertama pada 12 Desember 2023. Foto: Istimewa
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Setelah debat capres cawapres pertama telah digelar, Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah menetapkan jadwal debat calon wakil presiden (cawapres). Sesi debat cawapres perdana dijadwalkan pada Jumat, 22 Desember 2023.

Debat cawapres akan mengangkat tema-tema krusial terkait pembangunan ekonomi Indonesia, di antaranya investasi, ekonomi kerakyatan dan digital, keuangan, pajak digital, perdagangan, perkotaan, serta infrastruktur. Diskusi juga akan mencakup pengelolaan anggaran pendapatan dan belanja negara (APBN) dan anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD).

Prediksi Debat Cawapres

Para cawapres yang akan berpartisipasi dalam debat adalah Abdul Muhaimin Iskandar (Cak Imin) untuk nomor urut 1, Gibran Rakabuming Raka untuk nomor urut 2, dan Mohammad Mahfud Mahmodin atau Mahfud MD untuk nomor urut 3.

Adapun dalam debat cawapres mendatang, dosen Ilmu Politik dari Universitas Padjadjaran (Unpad), Siti Witianti memiliki pandangan tersendiri. Ia menilai bahwa Cak Imin dan Mahfud Md akan lebih siap ketimbang Gibran.

“Jika berdasarkan pengalaman politik dan birokrasi, cawapres Mahfud dan Cak Imin pasti lebih siap dalam menghadapi debat cawapres,” kata Witianti kepada Tempo.co melalui pesan teks pada Kamis, 14 Desember 2023.

Dosen yang memiliki fokus pada isu partisipasi pemuda, politik lokal, dan Pemilu ini menyebut bahwa Gibran cenderung mengkhawatirkan.

“Penonton, terutama pendukung Prabowo-Gibran menurut saya justru akan khawatir dengan jawaban-jawaban dan pertanyaan yang (akan) dilontarkan Gibran, karena kesalahan-kesalahan pernyataan Gibran pada saat kampanye tatap muka dengan masyarakat sebelumnya,” ungkap Witianti.

Belum lama ini, Gibran pernah viral karena salah menyebut bahwa ibu hamil harus terpenuhi asam sulfat, padahal yang dibutuhkan adalah asam folat. Pernyataan tersebut disampaikan dalam acara 'Diskusi Ekonomi Kreatif Bersama Mas Gibran' pada 3 Desember 2023 di Jakarta.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Gibran membahas program kerja bersama Prabowo Subianto dan menyinggung isu stunting di Indonesia. Pernyataan keliru tersebut kembali diutarakan dalam acara di Pondok Pesantren Asshiddiqiyah 2 Tangerang pada 4 Desember 2023, saat membahas harapan pendidikan dan program untuk generasi milenial. Gibran menekankan pentingnya menyelesaikan masalah stunting, mengacu pada program Indonesia Emas.

Selain itu, putra sulung Presiden Joko Widodo atau Jokowi tersebut juga pernah mencuri perhatian publik akibat aksi Gibran bagi-bagi susu di car free day (CFD). Koordinator Divisi Penanganan Pelanggaran Bawaslu DKI Benny Sabdo menyebutkan, CFD tidak boleh dimanfaatkan untuk kampanye.

Namun Gibran membantah, “Kan tanpa alat peraga kampanye (APK),” ujar Gibran di kawasan Jalan MH Thamrin, Minggu, 10 Desember 2023.

Sederet blunder Gibran diperparah dengan sikapnya pada debat capres pertama. Gibran sebagai cawapres pasangan Prabowo Subianto kian disorot sebab memperlihatkan reaksi yang meluap ketika mendengar jawaban pasangan pemilunya.

Ketika Prabowo menjawab pertanyaan Anies perihal putusan Majelis Kehormatan Mahkamah Konstitusi (MKMK) dan menyinggung soal orang dalam, Gibran terlihat berdiri dari kursinya sembari memancing para pendukung agar lebih keras bersorak. Aksi ini menuai komentar dari banyak warganet yang menganggap perilaku Gibran kurang etis.

Pada debat cawapres mendatang, Siti Witianti menjelaskan, para capres dan cawapres harus lebih siap menghadapi pertanyaan dan serangan yang mungkin terjadi. Sebab para calon tentu sudah mengetahui tema-tema yang akan dibahas dalam setiap sesi debat, maka mereka beserta timnya harus sudah menyiapkan berbagai informasi dan data yang terkait dengan permasalahan strategis yang penyelesaiannya.

“Seorang pemimpin memang seringkali dituntut berpikir cepat dan tepat, begitu juga halnya dengan debat capres (dan cawapres). Ini membutuhkan kesiapan capres untuk dapat merangkum semua permasalahan dan solusinya dalam waktu singkat tersebut,” kata Witianti.

Pilihan Editor: Jelang Debat Cawapres, Muhaimin-Mahfud MD n=Ngaku Tak Ada Persiapan Khusus, Bagaimana dengan Gibran?

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

PTUN Gelar Sidang Perdana Gugatan PDIP ke KPU Pagi Ini

1 jam lalu

Ketua tim hukum PDI Perjuangan Gayus Lumbuun (ketiga kanan) memberikan keterangan pers usai mendaftarkan gugatan di Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN), Jakarta Timur, Selasa, 2 April 2024. Gugatan tersebut ditujukan kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU), terkait perbuatan melanggar hukum oleh kekuasaan pemerintahan (onrechmatige overheidsdaad) dalam hal ini utamanya adalah KPU pada Pemilu 2024, khususnya pemilihan presiden. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat
PTUN Gelar Sidang Perdana Gugatan PDIP ke KPU Pagi Ini

Tim Hukum PDIP menggugat KPU akibat menerima pencalonan Gibran. Perubahan PKPU dilakukan tanpa proses di DPR.


Aplikasi Soal UTBK Sempat Mati pada Hari Pertama, Bagaimana Kemungkinannya Hari Ini?

4 jam lalu

Petugas menyiapkan perangkat komputer untuk pelaksanaan UTBK-SNBT di Universitas Pembangunan Nasional
Aplikasi Soal UTBK Sempat Mati pada Hari Pertama, Bagaimana Kemungkinannya Hari Ini?

Hari kedua Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) sebagai jalur kedua penyaringan masuk perguruan tinggi negeri dijadwalkan Kamis, 2 Mei 2024.


Pakar Ekonomi Ingatkan Bahayanya Kabinet Koalisi Besar Prabowo-Gibran

9 jam lalu

Presiden terpilih periode 2024-2029, Prabowo Subianto dan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh memberikan keterangan pers seusai melakukan pertemuan di Kartanegara IV, Jakarta, Kamis, 25 April 2024. Surya Paloh menemui Prabowo Subianto setelah ditetapkan oleh KPU sebagai Presiden terpili 2024-2029 serta menyatakan NasDem  mendukung sepenuhnya ke pemerintahan baru di bawah Prabowo dan Gibran. TEMPO/M Taufan Rengganis
Pakar Ekonomi Ingatkan Bahayanya Kabinet Koalisi Besar Prabowo-Gibran

Pakar menilai kabinet koalisi Prabowo yang besar akan menguntungkan bagi pemerintahan, tetapi jadi indikasi lumpuhnya check and balances di parlemen


Rangkuman Serba-serbi Pembubaran Timnas AMIN

10 jam lalu

Mantan paslon nomor urut 01 di pilpres 2024, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (tengah), usai halal bihalal dan pembubaran Timnas AMIN di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan pada Selasa, 30 April 2024. TEMPO/Amelia Rahima Sari
Rangkuman Serba-serbi Pembubaran Timnas AMIN

Timnas AMIN dibubarkan pada Selasa, 30 April 2024


Menko Airlangga Bahas Produk Susu dengan Menteri Perdagangan Inggris: RI akan Lakukan Deregulasi

12 jam lalu

Menko Perekonomian RI Airlangga Hartarto dalam World Economic Forum (WEF) Special Meeting di King Abdul Aziz Conference Center, Riyadh, Arab Saudi pada Ahad, 28 April 2024. Dok. Humas Kemenko Perekonomian.
Menko Airlangga Bahas Produk Susu dengan Menteri Perdagangan Inggris: RI akan Lakukan Deregulasi

Menko Airlangga menegaskan Indonesia tengah melakukan deregulasi yang menekankan mekanisme lebih mudah untuk pendaftaran produk susu dan turunannya.


Tanggapi Ucapan Hari Buruh dari Prabowo, Partai Buruh Bilang Begini

13 jam lalu

Presiden Partai Buruh Said Iqbal berorasi di hari pertama kampanye dalam aksi unjuk rasa buruh di depan Gedung Sate, Bandung, Jawa Barat, 28 November 2023. Seluruh serikat pekerja terus mengawal tuntutan kenaikan upah buruh sebesar 15 persen yang akan ditandatangani oleh Pj Gubernur Jawa Barat hari ini. Buruh juga melakukan aksi unjuk rasa dan mogok kerja selama 3 hari sampai 30 November 2023. TEMPO/Prima mulia
Tanggapi Ucapan Hari Buruh dari Prabowo, Partai Buruh Bilang Begini

Partai Buruh menanggapi ucapan Hari Buruh 2024 yang disampaikan Presiden terpilih Prabowo Subianto pada Rabu, 1 Mei 2024.


Enggan Tanggapi Penolakan Gelora, PKS Masih Tunggu Majelis Syura soal Sikap Politik

13 jam lalu

Logo baru PKS. dok.Panitia Munas PKS
Enggan Tanggapi Penolakan Gelora, PKS Masih Tunggu Majelis Syura soal Sikap Politik

PKS memilih tak menggubris pernyataan Partai Gelora yang menolak rencana mereka bergabung dengan koalisi Prabowo-Gibran


Partai Buruh Terima Hasil Pilpres, Pertimbangkan Dukung Prabowo-Gibran

14 jam lalu

Presiden Partai Buruh Said Iqbal berorasi di hari pertama kampanye dalam aksi unjuk rasa buruh di depan Gedung Sate, Bandung, Jawa Barat, 28 November 2023. Seluruh serikat pekerja terus mengawal tuntutan kenaikan upah buruh sebesar 15 persen yang akan ditandatangani oleh Pj Gubernur Jawa Barat hari ini. Buruh juga melakukan aksi unjuk rasa dan mogok kerja selama 3 hari sampai 30 November 2023. TEMPO/Prima mulia
Partai Buruh Terima Hasil Pilpres, Pertimbangkan Dukung Prabowo-Gibran

Partai Buruh menyatakan telah menerima hasil Pilpres 2024 dan mempertimbangkan memberi dukungan ke pemerintahan Prabowo-Gibran


Harapan Jokowi dan Prabowo di Hari Buruh Internasional 2024

15 jam lalu

Presiden Jokowi bersama rombongan terbatas termasuk Menteri Pertahanan Prabowo Subianto bertolak menuju Jawa Timur untuk kunjungan kerja, Lanud TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Jumat, 8 Maret 2024. Foto Biro Pers Sekretariat Presiden
Harapan Jokowi dan Prabowo di Hari Buruh Internasional 2024

Jokowi dan Prabowo mengucapkan selamat Hari Buruh. Berikut harapan Presiden dan Presiden terpilih 2024-2029 itu.


Mahfud Md Tegaskan Indonesia Bukan Negara Agama, tapi Negara Beragama

16 jam lalu

Mahfud MD di UII Yogyakarta Selasa (30/4). Dok.istimewa.
Mahfud Md Tegaskan Indonesia Bukan Negara Agama, tapi Negara Beragama

Mahfud Md, mengatakan relasi agama dan negara bagi Indonesia sebenarnya sudah selesai secara tuntas. Dia menegaskan bahwa Indonesia bukan negara agama, tapi negara beragama.