Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Biografi Johannes Leimena, Pahlawan Nasional Indonesia yang Menggagas Puskesmas

image-gnews
Ilustrasi puskesmas. dok.TEMPO
Ilustrasi puskesmas. dok.TEMPO
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Calon presiden dari nomor urut 3, Ganjar Pranowo prihatin dengan kerugian negara akibat korupsi. Ganjar menyebut bahwa Indonesia mengalami kerugian sebesar Rp 230 triliun dari korupsi, angka tersebut menurut Ganjar dapat digunakan untuk membangun sekitar 27 ribu Puskesmas.

Pembangunan Puskesmas memang menjadi janji politik Ganjar-Mahfud. Pasangan calon itu menawarkan program satu desa satu Puskesmas. Fasilitas kesehatan tersebut merupakan garda terdepan pelayanan kesehatan Indonesia yang idenya telah dikembangkan sejak masa pemerintahan Orde Lama. Pada saat itu, ide pengembangan Puskesmas disampaikan oleh Menteri Kesehatan Orde Lama, yakni Johannes Leimena dalam sebuah presentasi yang disebut dengan Bandung Plan.

Biografi Johannes Leimena

Johannes Leimena merupakan seorang dokter, politisi, sekaligus pahlawan nasional Indonesia yang pernah menjabat sebagai Menteri Kesehatan pada masa pemerintahan Orde Lama mulai dari 1946 hingga 1966. Johannes Leimena yang merupakan seorang dokter juga dikenal sebagai sosok yang menggagas kebijakan Puskesmas.

Seperti dikutip dari buku berjudul “Dr. Johannes Leimena: Negarawan Sejati dan Politisi Berhati Nurani” karya Victor Silaen, Johannes Leimena lahir pada 6 Maret, 1905 di Ambon, Maluku dari seorang ayah bernama Dominggus Leimena dan ibu yang bernama Elizabeth Sulilatu. Leimena menghabiskan masa kecilnya di kampung orang tuanya yang terletak di Ambon, yakni Ema dan Lateri.

Pada saat di Ambon, Leimena kecil sempat menempuh pendidikan di Ambonsche Burgerschool, yang menggunakan bahasa Belanda sebagai pengantar. Setelah menetap di Batavia, Leimena melanjutkan pendidikannya di Europeesch Lagere School atau ELS, tetapi hanya sementara sebelum pindah ke sekolah menengah Paul Krugerschool hingga tamat.

Selanjutnya, Leimena masuk ke Meer Uitgebreid Lager Onderwijs atau MULO Kristen yang terletak di Batavia. Setelah lulus dari MULO, Leimena melanjutkan ke sekolah kedokteran School Tot Opleiding Van Indische Artsen atau STOVIA hingga tamat pada 1930.

Kendati demikian, saat masih menjadi mahasiswa pada 1920-an, Leimena turut aktif dalam organisasi pemuda, seperti Jong Ambon dan Christen Studenten Vereniging atau Perkumpulan Pelajar Kristen. Selain itu, Leimena juga pernah menjadi panitia dalam Kongres Pemuda I 1926 dan Kongres Pemuda II 1928.

Setelah lulus dari STOVIA pada 1930, Leimena mulai bekerja sebagai dokter di Centraal Burgerlijke Ziekenhuis atau yang saat ini dikenal dengan RS Cipto Mangunkusumo. Pada saat bekerja disana, Leimena sempat ditugaskan menjadi dokter di RS Zending Imanuel, Bandung pada 1936.

Saat bertugas disana, Leimena mengadopsi sebuah prinsip bernama Bandung Plan yang nantinya akan diterapkan sebagai landasan kemunculan kebijakan Puskesmas di Indonesia. Setelah sempat ditahan oleh tentara Jepang pada 1943 karena pertemanan dengan Amir Sjarifuddin, 3 tahun setelahnya Leimena diangkat menjadi Menteri Muda Kesehatan dalam Kabinet Sjarir II oleh Presiden Sukarno.

Menjabat mulai dari 1946 hingga 1966, pada 1950 Leimena menggagas Puskesmas yang didasarkan dari Bandung Plan. Kendati demikian, rencana tersebut tidak terealisasi pada masa pemerintahan Orde Lama karena terkendala biaya dan baru terlaksana pada saat masa pemerintahan Orde Baru. 

Meskipun menjadi bagian dari pemerintahan Orde Lama, tetapi Leimena menjadi salah satu menteri yang tidak ditangkap. Pada akhir hidupnya, Leimena terjun ke dunia politik dengan menjadi Wakil Ketua Dewan Pertimbangan Pusat Partai Demokrasi Indonesia hingga meninggal pada 29 Maret 1977. 

RENO EZA MAHENDRA | PUTRI SAFIRA PITALOKA | DEFARA DHANYA PARAMITHA 

Pilihan Editor: Sejarah Puskesmas dan Janji Politik Ganjar-Mahfud Jika Menang Pilpres 2024

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Syahrul Yasin Limpo Kerap Minta Bayar Tagihan Kacamata hingga Parfum ke Biro Umum Kementan

20 jam lalu

Terdakwa kasus pemerasan dan gratifikasi Syahrul Yasin Limpo (kanan) berjalan meninggalkan ruangan usai mengikuti sidang pembacaan eksepsi di Pengadilan Tipikor, Jakarta, Rabu, 13 Maret 2024. ANTARA/Rivan Awal Lingga
Syahrul Yasin Limpo Kerap Minta Bayar Tagihan Kacamata hingga Parfum ke Biro Umum Kementan

Syahrul Yasin Limpo saat menjabat Menteri Pertanian kerap meminta pegawai Kementan untuk membayar berbagai tagihan, termasuk untuk kacamata.


Sidang Syahrul Yasin Limpo, KPK Hadirkan 4 Saksi

1 hari lalu

Terdakwa kasus pemerasan dan gratifikasi Syahrul Yasin Limpo (tengah) berjalan meninggalkan ruangan usai mengikuti sidang pembacaan eksepsi di Pengadilan Tipikor, Jakarta, Rabu, 13 Maret 2024.  ANTARA/Rivan Awal Lingga
Sidang Syahrul Yasin Limpo, KPK Hadirkan 4 Saksi

Tim Jaksa KPK menghadirkan empat saksi pada sidang lanjutan bekas Menteri Pertanian (Kementan) Syahrul Yasin Limpo (SYL)


Ribuan Pendukung Desak Perdana Menteri Spanyol Tidak Mundur dari Jabatan

1 hari lalu

Puluhan massa menunjukkan dukungan kepada Perdana Menteri Spanyol Pedro Sanchez, di Madrid, Spanyol, 28 April 2024. REUTERS/Violeta Santos Mour
Ribuan Pendukung Desak Perdana Menteri Spanyol Tidak Mundur dari Jabatan

Perdana Menteri Spanyol Pedro Sanchez mengumumkan akan mundur setelah pengadilan meluncurkan penyelidikan korupsi terhadap istrinya.


Ketua Partai Patriot dari Prancis Curiga Bantuan untuk Ukraina Dikorupsi

1 hari lalu

Calon anggota yang akan bergabung dengan Angkatan Bersenjata Ukraina 3rd Separate Assault Brigade mengambil bagian dalam kursus pengujian dasar militer, di tengah serangan Rusia di pusat Kyiv, Ukraina 27 Maret 2024. REUTERS/Valentyn Ogirenko
Ketua Partai Patriot dari Prancis Curiga Bantuan untuk Ukraina Dikorupsi

Florian Philippot Ketua Partai Patriot dari Prancis menyebut sebagian besar bantuan dari negara - negara Barat digelapkan oleh pejabat-pejabat Ukraina


Deretan Mobil Mewah Harvey Moeis yang Disita Kejagung, dari Rolls Royce sampai Ferrari

3 hari lalu

Mobil milik tersangka Harvey Moeis yang disita penyidik Kejaksaan Agung terparkir di Kejagung, Jakarta, Jumat 26 April 2024. Kejaksaan Agung kembali menyita tiga mobil mewah milik tersangka Harvey Moeis yakni Ferrari 458 Speciale, Ferrari 360 Challenge Stradale, dan Mercedes Benz SLS dalam kasus dugaan korupsi tata niaga timah di wilayah Izin Usaha Pertambangan (IUP) PT Timah tahun 2015-2022. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A
Deretan Mobil Mewah Harvey Moeis yang Disita Kejagung, dari Rolls Royce sampai Ferrari

Berikut sederet mobil Harvey Moeis yang telah disita Kejaksaan Agung.


5 Hal tentang Ganjar Pranowo Setelah Berakhirnya Pilpres 2024 dan Putusan MK

3 hari lalu

5 Hal tentang Ganjar Pranowo Setelah Berakhirnya Pilpres 2024 dan Putusan MK

Ganjar Pranowo menegaskan sikap politiknya untuk tidak bergabung pemerintahan presiden dan wakil presiden terpilih periode 2024-2029, Prabowo-Gibran


PPP Ajak Semua Pihak Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Ada Peran Sandiaga Uno?

3 hari lalu

Ketua Bappilu PPP dan Ketua Dewan Pakar TPN Ganjar-Mahfud, Sandiaga Uno memberi penjelasan tentang rencananya di masa tenang Pemilu 2024 saat ditemui di Pasar Gede Solo, Jawa Tengah, Sabtu, 10 Februari 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
PPP Ajak Semua Pihak Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Ada Peran Sandiaga Uno?

Sandiaga Uno mengucapkan selamat kepada Prabowo-Gibran.


Ganjar Akui Tak Akan Gabung Pemerintahan, Bagaimana dengan PDIP?

3 hari lalu

Kandidat presiden yang kalah Ganjar Pranowo dan pasangannya Mahfud MD menghadiri sidang putusan atas dua gugatan terhadap hasil pemilu presiden bulan Februari setelah kandidat yang kalah mengajukan petisi untuk mencalonkan diri kembali dan menuduh negara telah campur tangan demi pemenangan Prabowo Subianto, di Mahkamah Konstitusi  gedung di Jakarta, Indonesia, 22 April 2024. REUTERS/Willy Kurniawan
Ganjar Akui Tak Akan Gabung Pemerintahan, Bagaimana dengan PDIP?

ganjar mengatakan dalam sistem pemerintahan juga penting adanya check and balances.


Ganjar Ungkap Arah Politiknya Usai Kalah di Pilpres 2024

3 hari lalu

Ganjar Pranowo bersepeda santai di rumahnya di Sleman, Yogyakarta, Rabu, 24 April 2024. Foto: Istimewa.
Ganjar Ungkap Arah Politiknya Usai Kalah di Pilpres 2024

Menurut Ganjar, masih banyak persoalan yang dipesankan oleh Megawati berkaitan dengan kondisi sosial ekonomi yang perlu jadi perhatian.


Laporan Dugaan Korupsi Impor Emas oleh Eko Darmanto Masih Ditindaklanjuti Dumas KPK

3 hari lalu

Juru bicara KPK, Ali Fikri, memberikan keterangan kepada awak media, di gedung Komisi Pemberantasan Korupsi, Jakarta, Rabu, 24 April 2024. KPK mengirimkan kembali surat pemanggilan kepada Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor Ali (Gus Muhdlor), yang telah ditetapkan sebagai tersangka, untuk kooperatif hadir memenuhi panggilan penyidik menjalani pemeriksaan pada hari Jumat, 3 Mei 2024 mendatang, dalam perkara dugaan tindak pidana korupsi berupa pemotongan dan penerimaan uang kepada pegawai negeri di Lingkungan Badan Pelayanan Pajak Daerah Kabupaten Sidoarjo. TEMPO/Imam Sukamto
Laporan Dugaan Korupsi Impor Emas oleh Eko Darmanto Masih Ditindaklanjuti Dumas KPK

Kepala Bagian Pemberitaan KPK Ali Fikri, mengatakan laporan yang disampaikan bekas Kepala Bea Cukai Yogyakarta, Eko Darmanto, masih ditindaklanjuti.