Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

HNW : Di Tahun Politik, Ormas Bisa Memberdayakan dan Mengukhuwwahkan Umat.

image-gnews
Iklan

INFO NASIONAL - Wakil Ketua MPR RI Dr. H. M. Hidayat Nur Wahid MA., atau HNW menyambut baik, upaya-upaya yang dilakukan organisasi kemasyarakatan termasuk Persaudaraan Muslimah  (Salimah) DKI Jakarta yang mengaplikasikan  prinsip kedaulatan yang dimiliki sebagai Rakyat dan anggota masyarakat  dengan cara yang konstruktif seperti membuat perkumpulan dengan kegiatan positif : memberdayakan masyarakat, peduli anak yatim, membantu lansia hingga melaksanakan bakti sosial ; Jum’at berkah.  

Mengamalkan  kedaulatan dengan   cara yang konstruktif, itu menurut Hidayat sesuai dengan Undang-Undang dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945. Khususnya menyangkut kedaulatan, karena UUD sudah membuat ketetapan baru bahwa kedaulatan ada di tangan rakyat. Apalagi bila cara berkedaulatan Rakyat tersebut juga dilakukan pada tahun-tahun politik, sehingga bisa diharapkan  akan melahirkan  politik yang guyub rukun, gotong royong, membina ukhuwah, saling peduli dan melindungi. Bukan politik yang  saling memusuhi, memfitnah dengan penyebaran hoax, yang memecahbelah persaudaraan umat dan bangsa. 

“Bila cara-cara konstruktif itu konsisten dilakukan oleh Ormas, apalagi Ormas Islam, apalagi Ormas Perempuan Islam, maka hal itu akan mengantarkan kepada pesta demokrasi yang berprinsip pada ukhuwwah Islamiyah maupun ukhuwwah Wathoniyyah, gotong royong,  persaudaraan dan   kerukunan. Berkompetisi dalam Pemilu tidak menimbulkan friksi, tali menghadirkan toleransi dan tidak memutus shilaturrahmi, bahkan bisa memunculkan sportifitas, agar hasil Pemilu juga positif bagi NKRI yang bhinneka tunggal ika ini. Karena itu MPR  nmendukung   langkah dan gagasan ormas Salimah, termasuk jika  mereka mau melaksanakan Peringatan Hari Ibu, dengan mengundang serta berkolaborasi Bersama  ormas-ormas  lain,” ungkap  Hidayat Nur Wahid. 

Pernyataan itu disampaikan anggota DPR RI Dapil Jakarta dua meliputi Jakarta Selatan, pusat dan luar negeri, saat menerima kunjungan Pengurus   Salimah DKI Jakarta. Pertemuan tersebut berlangsung di ruang Kerja Wakil Ketua MPR RI Gedung Nusantara III lantai 9, Komplek MPR DPR dan DPD RI, Selasa, 10 Oktober 2023. Sekalipun demikian, di depan delegasi Persaudaraan Muslimah  DKI Jakarta 
HNW berharap ormas melakukan berbagai pencerahan kepada warga dan anggotanya, Karena Pemilu bisa menghadirkan money politik dan manipulasi politik,lantaran   umat lemah secara ekonomi dan pendidikan, sehingga mereka mudah dibeli dan diiming-imingi. Sehingga berakibat mereka tidak berdaulat saat akan mempergunakan haknya sebagai pemilih yang bisa berdampak pada buruknya hasil pemilihan umum. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

“Inilah kondisi yang ada  di Indonesia,  saya berharap kondisi itu bisa dikoreksi termasuk dengan peran Ormas untuk mengedukasi warganya. Meskipun pemilu itu hajatannya Orpol, dan orpol dengan ormas memang tidak sama, dan tidak saling mencamnpuri. Tapi keduanya bisa bekerjsama dan saling menghormati, untuk kemaslahatan Umat, Bangsa dan Negara juga”harap Hidayat. 

“Dengan begitu terjadilah hubungan saling  menguntungkan  dan saling menguatkan. Tanpa harus melakukan intervensi. Ada saat nya kerja sendiri-sendiri, dan  ada saatnya bekerjasama. Sikap demokratis seperti itu bisa menguatkan kedaulatan rakyat agar hasil pemilu (pileg maupun pilpres) lebih baik dan lebih bermaslahat bagi masa depan umat, ormas dan orpol, juga bangsa dan negara”pungkasnya.(*)

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Telkomsat dan Starlink Tandatangani Kerja Sama Layanan Segmen Enterprise di Indonesia

39 menit lalu

Telkomsat dan Starlink Tandatangani Kerja Sama Layanan Segmen Enterprise di Indonesia

Telkomsat dan Starlink melakukan Penandatanganan Kerja Sama (PKS) untuk layanan segmen enterprise berbagai wilayah di Indonesia.


Walkot Pematangsiantar Lepas Keberangkatan Calon Jamaah Haji

2 jam lalu

Walkot Pematangsiantar Lepas Keberangkatan Calon Jamaah Haji

Wali Kota Pematangsiantar, Susanti Dewayani, melepas keberangkatan calon jamaah haji 2024, kloter lima Provinsi Sumatera Utara (Sumut), di Asrama Haji Medan


BNPT Pastikan WWF Ke-10 Berjalan Lancar

4 jam lalu

BNPT Pastikan WWF Ke-10 Berjalan Lancar

Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) memastikan keamanan penyelenggaraan event internasional World Water Forum (WWF) Ke-10, di Nusa Dua, Bali, pada 18-25 Mei 2024.


Bamsoet Terima Penghargaan Collaborator Network di Mata Lokal Awards 2024

4 jam lalu

Bamsoet Terima Penghargaan Collaborator Network di Mata Lokal Awards 2024

Penghargaan ini sebagai bentuk apresiasi terhadap berbagai peran Bamsoet dalam memajukan berbagai produk dalam negeri.


Baznas RI Nobatkan Walkot Makassar Jadi Duta Zakat Indonesia

4 jam lalu

Baznas RI Nobatkan Walkot Makassar Jadi Duta Zakat Indonesia

Wali Kota Makassar, Danny Pomanto, dinobatkan sebagai Duta Zakat Indonesia oleh Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) RI, di Anjungan City Of Makassar, usai Gerakan Makassar Salat Subuh Berjemaah, Sabtu 18 Mei 2024.


Program Kak Wulan PNM, Bantu Petani Mawar Nganjuk Berkembang

5 jam lalu

Program Kak Wulan PNM, Bantu Petani Mawar Nganjuk Berkembang

Lewat program Klasterisasi Kelompok Mekaar Unggulan atau Kak Wulan, PNM berhasil membuat populasi petani mawar terus bertambah.


Mendekati Pilkada 2024, Susanti Dewayani Daftar ke DPC Gerindra

17 jam lalu

Mendekati Pilkada 2024, Susanti Dewayani Daftar ke DPC Gerindra

Langkah politik dr. Susanti Dewayani SpA semakin terlihat mantap dengan pendaftarannya ke DPC Partai Gerindra


Pertamina Berikan Kado Terbaik untuk Kebangkitan UMKM di Indonesia

18 jam lalu

Pertamina Berikan Kado Terbaik untuk Kebangkitan UMKM di Indonesia

PT Pertamina (Persero) memberikan kado istimewa bagi kebangkitan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Indonesia.


KSBSI Tegas Tolak DPLK dan DPPK Kelola Dana JHT dan JP Milik Pekerja

18 jam lalu

KSBSI Tegas Tolak DPLK dan DPPK Kelola Dana JHT dan JP Milik Pekerja

Konfederasi Serikat Buruh Seluruh Indonesia (KSBSI) secara tegas menolak wacana pemerintah yang membuka peluang bagi Dana Pensiun Lembaga Keuangan (DPLK) dan Dana Pensiun Pemberi Kerja (DPPK) untuk mengelola dana Jaminan Hari Tua (JHT) dan Jaminan Pensiun (JP) milik pekerja.


BPJS Ketenagakerjaan Terima Penghargaan Grab

18 jam lalu

BPJS Ketenagakerjaan Terima Penghargaan Grab

BPJS Ketenagakerjaan raih penghargaan Best Nation Wide Collaboration pada ajang Grab Business Forum 2024 yang diselenggarakan oleh Grab Indonesia.