Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke [email protected].

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

TNI AU Sambut Kedatangan Pesawat Hercules C 130 Tipe J di Lanud Halim

image-gnews
Pesawat Hercules C 130 Tipe J mendarat di Landasan Udara Halim Perdanakusumah pada Senin 6 Maret 2024 dari Amerika Serikat. Dok TNI AU
Pesawat Hercules C 130 Tipe J mendarat di Landasan Udara Halim Perdanakusumah pada Senin 6 Maret 2024 dari Amerika Serikat. Dok TNI AU
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - TNI Angkatan Udara menyambut kedatangan pesawat C-130 Tipe J-30 Super Hercules A-1339 yang mendarat di Landasan Udara atau Lanud Halim Perdanakusuma hari ini Senin 6 Maret 2023.

Wakil Kepala Staf Angkatan Udara (Wakasau) Marsekal Madya TNI Gustaf Brugman menyampaikan puji syukur atas mendaratnya pesawat C130 J Super Hercules tersebut dengan selamat. Pesawat Hercules C-130J A-1339 telah diberangkatkan dari Amerika Serikat sejak 28 Februari 2023 lalu dan tiba di Indonesia hari ini.

"Puji syukur kepada Tuhan karena pesawat Hercules C 130 akhirnya mendarat di Halim Perdanakusuma." ujarnya.

Kepala Subdit Pusat Penerangan Umum atau Kasubditpenum TNI AU Kolonel Sus Sonaji Wibowo menambahkan perjalanan Hercules C 130 ini memakan waktu 34 jam.

"Sebelum tiba di Lanud Halim Pesawat C130 tipe J-30 Super Hercules menempuh perjalanan 34 jam dengan melalui melewati daratan Marieta, Monterey, Honolulu, Kwajalein, Guang, dan berakhir di Halim Perdanakusumah," ucapnya.

Menurut Sonaji, pesawat ini rencananya akan diresmikan langsung oleh Presiden RI Joko Widodo atau Jokowi di Halim Perdanakusuma pada Kamis 8 Maret 2023 mendatang. "Rencana sementaranya seperti itu" ujarnya. 

Sebelumnya pesawat C-130J diserahkan oleh Vice Presiden (VP) and General Manager for Lockheed Martin’s Air Mobility and Maritime Missions Organization Mr. Rod McLean kepada Kepala Staf Angkatan Udara Marsekal TNI Fadjar Prasetyo dalam upacara penyerahan secara resmi.

C130J Super Hercules seri terbaru yang diproduksi Lockheed Martin, kargo taktis dan transportasi yang menampilkan kokpit kaca, avionic digital, dan sistem penggerak baru dengan enam bilah baling-baling. Mengutip Military-Today, C-130J Super Hercules merupakan versi produksi terbaru menggantikan produksi C-130H sebelumnya.

Pesawat Hercules C-130J sendiri termasuk diminati militer di berbagai negara, menurut Lockheed Martin. Operator terbesar yang memakai pesawat ini dari Angkatan Udara Amerika Serikat, Australia, Kanada, India, Italia, dan Inggris.

Penerbangan pertama C-130J Super Hercules pada 1996. Tercatat 280 pesawat sudah terkirim ke 14 negara pada 2014. Adapun pengiriman Super Hercules ke-500 tercatat pada 2022.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pada 2014 lebih dari 280 pesawat Super Hercules dari berbagai model telah dikirim ke setidaknya 14 negara. Pada 2018, Lockheed Martin mengirimkan Super Hercules ke-400. Pada 2022 Super Hercules ke-500 dikirim.

Keunggulan C-130J Super Hercules spesifikasi dan model. Panjang pesawat 34,37 meter, rentang sayap 40,41 meter, dan tinggi 11.84 meter. Pesawat itu dibantu empat mesin Rolls-Royce AE 2100D3 yang mampu membawa banyak kebutuhan milite Empat mesin itu mampu membawa beban penuh sebesar 74.389 kilogram. Berbeda dengan model sebelumnya yang hanya dapat menampung 18.143 kilogram saja.

Super Hercules bisa membawa 92 tentara, 62 pasukan udara, atau 72 tandu dengan dua petugas medis. Bisa pula membawa enam palet, atau 2-3 HMMWV, pengangkut personel lapis baja M113 tunggal.

Mengutip Lockheed Martin, C-130J Super Hercules merupakan model C-130J dirancang dengan inti digital terintegrasi yang menawarkan banyak hal. Pesawat ini memiliki 250 knot jalan perpintu dan sistem yang bisa melaporkan kesalahan teknis secara otomatis.

Pesawat ini juga menghadirkan avionic digital, termasuk Head-Up Display atau disingkat HUD untuk setiap pilot. Adanya fitur itu, pilot akan mendapat informasi dalam garis pandang lurus ke depan yang memproyeksikan data instrumen penerbangan utama ke kaca depan pesawat.

Super Hercules mampu melaju lebih cepat, karena dilengkapi tenaga yang lebih besar. Pesawat ini mampu menjelajah ke segala wilayah dengan kecepatan 675 kilometer perjam dengan jarak sejauh 4.000 kilometer.

Pesawat ini juga dilengkapi dengan baling-baling scimitar komposit enam bilah. Adanya peningkatan itu membuat C-130J Super Hercules memiliki jangkauan 40 persen lebih besar, kecepatan maksimum 21 persen lebih tinggi.

Pilihan Editor: Dikirim ke Indonesia pada 2023, Apa Saja Kemampuan Pesawat C-130J Super Hercules?

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Sowan ke Jokowi di Solo, Cagub Sumsel Herman Deru Sebut Dititipi Pesan Jangan Ubah yang Sudah Baik

38 menit lalu

Pasangan Bakal Calon Gubernur Sumatera Selatan dan Bakal Calon Wakil Gubernur Sumatera Selatan Herman Deru (kiri)-Cik Ujang (kanan) menjawab pertanyaan wartawan usai melakukan pendaftaran di KPU Sumatera Selatan, Palembang, Selasa 27 Agustus 2024. Herman Deru-Cik Ujang resmi mendaftarkan diri ke KPU Sumatera Selatan dengan diusung Partai Nasdem, Partai Demokrat, PKS, Perindo, PBB dan PSI. ANTARA FOTO/Nova Wahyudi
Sowan ke Jokowi di Solo, Cagub Sumsel Herman Deru Sebut Dititipi Pesan Jangan Ubah yang Sudah Baik

Jokowi menerima cagub Sumsel Herman Deru di kediamannya di Solo hari ini. Herman Deru mengaku mendapat arahan dari Jokowi.


Serba-serbi FPI dalam Reuni Aksi 411, Tiga Tuntutan Dibacakan Menantu Rizieq Shihab

1 jam lalu

Ratusan massa yang tergabung dalam organisasi masyarakat (ormas) Front Persaudaraan Islam atau FPI saat menggelar reuni akbar 411 longmarch dari Masjid Istiqlal menuju Istana Merdeka, Jakarta, Senin, 4 November 2024. Reuni itu juga dihadiri oleh aliansi ormas Islam lain yang bersatu menuntut untuk mengadili mantan Presiden ke-7 Indonesia Joko Widodo yang juga menghendaki agar Fufufafa ditangkap. TEMPO/Subekti.
Serba-serbi FPI dalam Reuni Aksi 411, Tiga Tuntutan Dibacakan Menantu Rizieq Shihab

Tiga tuntutan FPI dalam Reuni Aksi 411 dibacakan menantu Rizieq Shihab, Muhammad bin Husein Alatas.


FPI Yakin Fufufafa adalah Gibran, Tuntut Pemakzulan Wakil Presiden dalam Reuni Aksi 411

3 jam lalu

Ratusan massa yang tergabung dalam organisasi masyarakat (ormas) Front Persaudaraan Islam atau FPI saat menggelar reuni akbar 411 longmarch dari Masjid Istiqlal menuju Istana Merdeka, Jakarta, Senin, 4 November 2024. Reuni itu juga dihadiri oleh aliansi ormas Islam lain yang bersatu menuntut untuk mengadili mantan Presiden ke-7 Indonesia Joko Widodo yang juga menghendaki agar Fufufafa ditangkap. TEMPO/Subekti.
FPI Yakin Fufufafa adalah Gibran, Tuntut Pemakzulan Wakil Presiden dalam Reuni Aksi 411

FPI percaya dengan klaim Roy Suryo bahwa Fufufafa 99,99% milik Gibran Rakabuming Raka.


Massa Aksi 411 Kecam Cawe-Cawe Jokowi dalam Seleksi Pimpinan KPK

3 jam lalu

Ratusan massa yang tergabung dalam organisasi masyarakat (ormas) Front Persaudaraan Islam atau FPI saat menggelar reuni akbar 411 longmarch dari Masjid Istiqlal menuju Istana Merdeka, Jakarta, Senin, 4 November 2024. Reuni itu juga dihadiri oleh aliansi ormas Islam lain yang bersatu menuntut untuk mengadili mantan Presiden ke-7 Indonesia Joko Widodo yang juga menghendaki agar Fufufafa ditangkap. TEMPO/Subekti.
Massa Aksi 411 Kecam Cawe-Cawe Jokowi dalam Seleksi Pimpinan KPK

Pada reuni aksi 411 yang digelar di Patung Kuda Monas, seorang orator menyoroti cawe-cawe Jokowi dalam menentukan capim KPK.


Kejar Penyelesaian Pembangunan IKN, Kepala OIKN Basuki Hadimuljono Incar Peluang Investasi

3 jam lalu

Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) Basuki Hadimuljono saat menyampaikan keterangan di kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa 5 November 2024. ANTARA/Andi Firdaus
Kejar Penyelesaian Pembangunan IKN, Kepala OIKN Basuki Hadimuljono Incar Peluang Investasi

Kepala OIKN Basuki Hadimuljono menuturkan sebagian besar investor menyasar wilayah II IKN di luar Kawasan Inti Pusat Pemerintahan.


Menteri Nusron Wahid Janji Selesaikan Konflik Agraria secara Humanis

3 jam lalu

Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Nusron Wahid (kanan) dan Wakil Menteri ATR/Wakil Kepala BPN Ossy Dermawan (kiri) saat mengikuti rapat kerja dengan Komisi II DPR RI di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu, 30 Oktober 2024. Rapat perdana tersebut membahas rencana strategis Kementerian ATR/BPN dalam 100 hari Kabinet Merah Putih. TEMPO/M Taufan Rengganis
Menteri Nusron Wahid Janji Selesaikan Konflik Agraria secara Humanis

Menteri Nusron Wahid berjanji akan menyelesaikan konflik agraria secara humanis. Menggunakan pendekatan kemanusiaan.


Pernyataan Basuki Hadimuljono Usai Dilantik Prabowo sebagai Kepala OIKN

4 jam lalu

Mantan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono jadi Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara. Dilantik di Istana Negara oleh Presiden Prabowo pada Selasa, 5 November 2024. TEMPO/Daniel A. Fajri
Pernyataan Basuki Hadimuljono Usai Dilantik Prabowo sebagai Kepala OIKN

Kepala OIKN Basuki Hadimuljono mengatakan, ia tetap berkoordinasi dengan Jokowi mengenai proyek IKN.


Respons Budi Arie Soal Judi Online yang Jerat Eks Anak Buahnya di Komdigi: Fokus Koperasi dan Rakyat

4 jam lalu

Menteri Koperasi Budi Arie Setiadi ketika menyampaikan keterangan pers di Istana Kepresidenan, usai pelantikan menteri Kabinet Merah Putih oleh Presiden Prabowo Subianto, Senin, 21 Oktober 2024. TEMPO/Riri Rahayu
Respons Budi Arie Soal Judi Online yang Jerat Eks Anak Buahnya di Komdigi: Fokus Koperasi dan Rakyat

Mantan Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie Setiadi emoh menjawab soal eks anak buahnya yang diduga terlibat lindungi situs judi online.


Satgas Penurunan Harga Tiket Pesawat Bentukan Jokowi Belum Berhasil, Akan Dilanjutkan Prabowo

5 jam lalu

Petugas tengah melakukan pengisian bahan bakar avtur pada pesawat komersil Pelita Air di bandara Soekarno-hatta, Tangerang, Banten, Rabu, 2 Oktober 2024. PT Pertamina Patra Niaga - Soekarno Hatta Into Plane Service (SHIPS) menyalurkan Avtur ke penerbangan domestik per harinya sebesar 3000 Kilo Liter dan untuk internasional sebanyak 2900 Kilo Liter. TEMPO/Tony Hartawan
Satgas Penurunan Harga Tiket Pesawat Bentukan Jokowi Belum Berhasil, Akan Dilanjutkan Prabowo

Satgas Penurunan Harga Tiket Pesawat yang dibentuk Presiden Jokowi belum berhasil menurunkan harga, pemerintahan Presiden Prabowo akan melanjutkannya.


Prabowo Menemui SBY di Cikeas dan Jokowi di Solo, Bahas Wantimpres?

5 jam lalu

Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mendatangi kediaman presiden terpilih Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara Nomor 4, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan pada Kamis, 19 September 2024. Dok. Istimewa
Prabowo Menemui SBY di Cikeas dan Jokowi di Solo, Bahas Wantimpres?

Prabowo menemui SBY pada Senin malam, 4 November 2024. Sehari sebelumnya, Prabowo menemui Jokowi di Solo.