TEMPO.CO, Solo - Kapolda Jawa Tengah Inspektur Jenderal Polisi Ahmad Luthfi memastikan penangkapan beberapa orang terduga teroris oleh Tim Detasemen Khusus (Densus) 88 Polri pada Kamis, 1 Desember 2022, tidak ada kaitan dengan rencana penyelenggaraan acara ngunduh mantu dalam pernikahan putra bungsu Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep dengan Erina Gudono.
Sebagaimana diberitakan pada Kamis, 1 Desember 2022 lalu Densus 88 telah menangkap beberapa orang yang diduga sebagai teroris di beberapa titik di wilayah Kabupaten Sukoharjo.
Saat dimintai informasi sejumlah awak media di Mapolresta Solo, Sabtu, 3 Desember 2022, Ahmad Luthfi membenarkan adanya penangkapan sejumlah terduga teroris di Kabupaten Sukoharjo itu oleh Tim Densus 88.
Baca: Densus 88 Tangkap Sejumlah Terduga Teroris di Sukoharjo
"Ya itu penegakkan hukum yang dilaksanakan oleh Densus 88, KKYD (kegiatan kepolisian yang ditingkatkan). Tidak ada kaitannya dengan manten (pernikahan Kaesang dan Erina)," ucapnya.
Namun Ahmad Luthfi enggan menjelaskan lebih lanjut tentang penangkapan para terduga teroris oleh Tim Densus 88 itu. "Ya, untuk kegiatan Densus itu (penangkapan terduga teroris oleh Densus 88) tanya ke Mabes Polri saja," katanya.
Seperti diketahui acara ngunduh mantu Kaesang dan Erina Gudono bakal dilakukan di Loji Gandrung dan Pura Mangkunegaran, Solo. Acara itu digelar pada Ahad, 11 Desember 2022.
Baca: Warga Sekitar Rumah Erina Gudono Diimbau Batasi Tamu Luar di Tanggal Ini
Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.