Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kelahiran TVRI dan 24 Agustus Sebagai Hari Televisi Nasional

Reporter

Editor

Dwi Arjanto

image-gnews
TVRI menjadi stasiun televisi yang menayangkan Liga Utama Inggris (English Premier League) musim 2019. Direktur Utama TVRI Helmy Yahya (duduk, kedua kanan) dan Chief Operations Officer Mola TV Fery Wiraatmadja (duduk, paling kanan) di Jakarta, Jumat, 21 Juni 2019. Foto TEMPO| Aditya Budiman
TVRI menjadi stasiun televisi yang menayangkan Liga Utama Inggris (English Premier League) musim 2019. Direktur Utama TVRI Helmy Yahya (duduk, kedua kanan) dan Chief Operations Officer Mola TV Fery Wiraatmadja (duduk, paling kanan) di Jakarta, Jumat, 21 Juni 2019. Foto TEMPO| Aditya Budiman
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta -Setiap tanggal 24 Agustus diperingati sebagai hari Televisi Nasional, ditandai Televisi Republik Indonesia  atau TVRI secara menayangkan siaran perdananya pada hari ini di tahun 1962.

Langkah pendirian stasiun televisi pertama akhirnya mulai terwujud ketika pada tahun 1961, seperti dikutip dari laman tvri.go.id, pemerintah Indonesia memutuskan untuk memasukkan proyek media massa televisi ke dalam proyek pembangunan Asian Games IV di bawah koordinasi urusan proyek Asian Games IV.

Pada tanggal 25 Juli 1961, Menteri Penerangan mengeluarkan SK Menpen No. 20/SK/M/1961 tentang pembentukan Panitia Persiapan Televisi (P2TV). Lembaga ini diketuai oleh R.M. Soetarto, kepala Direktorat Perfilman Negara.

Persiapan Siaran TV Perdana

Selain Soetarto, ada juga wakilnya yaitu R.M. Soenarjo dan 7 orang anggota panitia, dan mereka bekerja bersama-sama dengan Departemen Penerangan untuk mempersiapkan siaran televisi Indonesia, Untuk mempelajari lebih dalam tentang pertelevisian, Presiden kemudian mengirim Soetarto ke New York dan Atlanta, Amerika Serikat.

Pada 23 Oktober 1961, Presiden Soekarno yang sedang berada di Wina, Australia mengirimkan teleks kepada Maladi untuk segera menyiapkan proyek televisi dengan target sebagai berikut:

  1. Membangun studio di menempati lokasi tersebut, lokasi lain yang sempat dikaji sebagai tempat studio TVRI meliputi Gedung PFN Jatinegara, Gedung Jawatan Topografi, pemancar RRI di Kebayoran, dan beberapa tempat lainnya.
  2. Membangun dua pemancar: 100W dan 10 kW dengan menara setinggi 80m. Dibangun di dalam kompleks TVRI Senayan, awalnya menara ini sempat direncanakan berada di atas Hotel Indonesia atau eks Gedung Perfini. Pemancar kedua selesai dibangun pada 22 Agustus 1962 dan siap untuk dioperasikan beberapa jam sebelum Asian Games IV dimulai.
  3. Mempersiapkan perangkat lunak (program dan tenaga). Khusus suplai perangkatnya berasal dari NEC Jepang, setelah melalui seleksi dari penyedia lain, seperti Semens Jerman Barat, Amerika Serikat dan Marconi Ingris. Selain dari NEC, perusahaan Jepang lain yang terlibat dalam persiapan TVRI adalah NHK yang melatih calon pegawai-pegawai dan memberikan bantuan teknis bagi penyiaran stasiun televisi baru ini. Pelatihan ini dilakukan bagi pegawai-pegawai TVRI yang umumnya saat itu belum berpengalaman dalam pertelevisian, karena berasal dari RRI,PFN, maupun mahasiswa ITB. .

Siaran Televisi Swasta 

Pada tahun 1987, stasiun  televisi swasta pertama, RCTI secara resmi mengudara. Disusul kemudian oleh SCTV yang mengudara pada tahun 1990. Kedua stasiun siaran komersil ini lahir pada tanggal yang sama 24 Agustus. Setelah itu, dunia siaran televisi di Indonesia semakin marak dengan hadirnya stasiun televisi dengan target penonton masing-masing.

Sebelumnya TVRI berstatus sebagai Lembaga Penyiaran Publik  bersama Radio Republik Indonesi (RRI), yang ditetapkan melalui Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2020 Tentang Penyiaran. TVRI merupakan jaringan televisi pertama di Indonesia, mulai mengudara pada tanggal 24 Agustus 1962. TVRI memonopoli siaran televisi di Indonesia hingga tahun 1989, ketika televsi swasa pertama didirikan.

TVRI saat ini mengudara di seluruh wilayah Indonesia dengan sistem siarn analog dan siaran digital. TVRI menjalankan 3 saluran televisi berskala nasional (dengan 2 di antaranya hanya bersiaran digital) dan 32 stasiun televisi daerah serta didukung 361 stasiun transmisi (termasuk 129 stasiun transmisi digital) di seluruh provinsi Indonesia. Selain di televisi konvensional, siaran TVRI juga dapat ditonton melalui siaran streaming di situs resmi, aplikasi TVRI Klik, dan layanan OTT lainnya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Mengutip laman digital.kominfo.go.id, pada tahun  2021, jumlah stasiun televisi yang bersiaran secara analog di Indonesia mencapai 701. Diharapkan pada November 2022, Indonesia sepenuhnya akan menerapkan sistem penyiaran TV Digital.

Pemerintah melalui Kementerian Komunikasi dan Informatika melakukan modernisasi siaran televisi Indonesia dengan beralih dari siaran analog menjadi digital.  Rencana semula, tahap awal Analog Switch Off (ASO) atau penghentian siaran TV analog dimulai pada 17 Agustus 2021.

Dengan beberapa pertimbangan, rencana itu diundur hingga April 2022. Pertimbangan yang mendasari  penundaan antara lain Indonesia  masih fokus pada penanganan pandemi Covid-19 dan pemulihan ekonomi, serta tahapan persiapan lebih lanjut. Nantinya, masyarakat Indonesia bisa tetap menikmati siaran televisi digital gratis untuk mendapatkan kualitas gambar yang sangat jelas, suara jernih, dan teknologi canggih

Dalam perjalanan hampir 60 tahun siaran televisi Indonesia, yang diawali TVRI, ada harapan program-program televisi Indonesia bisa menjangkau dunia. Indonesia punya kekuatan untuk itu. Keragaman seni, budaya, adat istiadat  dan pesona alam Indonesia bisa menjadi daya tarik program televisi bagi masyarakat dunia.  Jika hal itu terwujud, potensi sumber daya alam dan manusia, yang dipadu dengan teknologi digital, bukan tak mungkin, kelak, program televisi Indonesia yang disajikan dengan menarik akan dinikmati oleh masyarakat dunia.

IDRIS BOUFAKAR
Baca : Moeldoko Ingatkan Lembaga Penyiaran Publik Suarakan Kinerja Pemerintah

Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Duel Belanda vs Inggris di Semifinal Euro 2024: Simak Head-to-Head dan Riwayat Pertemuannya

17 hari lalu

Pemain Belanda Stefan de Vrij melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Turki  dalam pertandingan perempat final EURO 2024 di Berlin Olympiastadion, Berlin, 7 Juli 2024. REUTERS/Carmen Jaspersen
Duel Belanda vs Inggris di Semifinal Euro 2024: Simak Head-to-Head dan Riwayat Pertemuannya

Laga Belanda vs Inggris akan tersaji dalam semifinal Euro 2024 di SIgnal Iduna Park pada Kamis, 11 Juli 2024, pada pukul 02.00 WIB.


Prediksi Rumania vs Belanda di Babak 16 Besar Euro 2024: Jadwal Live, Berita Tim Terkini, H2H, Perkiraan Formasi

24 hari lalu

Ekspresi pemain Belanda Donyell Malen setelah gagal memanfaatkan peluang mencetak gol ke gawang Austria dalam pertandingan Grup D Euro 2024 di Berlin Olympiastadion, Berlin, 25 Juni 2024. REUTERS/Fabrizio Bensch
Prediksi Rumania vs Belanda di Babak 16 Besar Euro 2024: Jadwal Live, Berita Tim Terkini, H2H, Perkiraan Formasi

Duel Rumania vs Belanda akan terjadi pada babak 16 besar Euro 2024 atau Piala Eropa 2024. Mengapa Belanda tetap diunggulkan?


Jadwal Live dan Preview Georgia vs Republik Ceko di Penyisihan Grup F Euro 2024 Malam Ini

34 hari lalu

Timnas Georgia. REUTERS
Jadwal Live dan Preview Georgia vs Republik Ceko di Penyisihan Grup F Euro 2024 Malam Ini

Duel Georgia vs Republik Ceko akan tersaji pada pertandingan Grup F Euro 2024 atau Piala Eropa 2024 di Wolksparkstadion pada Sabtu 22 Juni 2024.


Jadwal Live dan Preview Polandia vs Austria di Penyisihan Grup D Euro 2024 Malam Ini

35 hari lalu

Timnas Polandia. REUTERS
Jadwal Live dan Preview Polandia vs Austria di Penyisihan Grup D Euro 2024 Malam Ini

Duel Polandia vs Austria akan tersaji pada babak penyisihan Grup D Euro 2024 atau Piala Eropa 2024 di Stadion Olimpiade. Siapa yang diunggulkan?


Prediksi Belanda vs Prancis di Grup D Euro 2024: Jadwal Live, Berita Terkini Tim, H2H, Perkiraan Formasi

35 hari lalu

Para pemain Belanda melakukan selebrasi usai kalahkan Polandia dalam pertandingan Grup D Euro 2024 di Hamburg Volksparkstadion, Hamburg, 16 Juni 2024. Belanda meraih tiga angka setelah klahkan Polandia 2-1. REUTERS/Kacper Pempel
Prediksi Belanda vs Prancis di Grup D Euro 2024: Jadwal Live, Berita Terkini Tim, H2H, Perkiraan Formasi

Duel Belanda vs Prancis akan terjadi pada babak penyisihan Grup D Euro 2024. Mengapa kedua tim bisa berakhir imbang?


Prediksi Italia vs Albania di Euro 2024: Jadwal Live, Komentar Pelatih, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

41 hari lalu

Pemain Timnas Italia Leonardo Bonucci dan rekan setimnya merayakan kerberhasilan menjuarai Euro 2020. REUTERS/Andy Rain
Prediksi Italia vs Albania di Euro 2024: Jadwal Live, Komentar Pelatih, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

Duel Italia vs Albania akan tersaji dalam partai kedua grup B Euro 2024. Mengapa Gli Azzurri diunggulkan menang?


Persija Jakarta, PSIS Semarang, Selangor, dan Sabah FC Ikuti Turnamen Internasional di Jakarta Mulai 30 Mei

8 Mei 2024

Persija Jakarta. Instagram/Persija
Persija Jakarta, PSIS Semarang, Selangor, dan Sabah FC Ikuti Turnamen Internasional di Jakarta Mulai 30 Mei

Persija Jakarta, PSIS Semarang, Selangor, dan Sabah FC akan memainkan turnamen persahabatan internasional di Jakarta, mulai 30 Mei 2024.


Jadwal dan Link Live Streaming Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024

29 April 2024

Suporter Indonesia memberi dukungan saat pertandingan  Timnas U-23 Indonesia melawan Timnas U-23 Korea Selatan pada babak perempat final Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat 26 April 2024.. Timnas U-23 Indonesia lolos ke semifinal Piala Asia U-23 setelah mengalahkan Korea Selatan melalui adu pinalti dengan agregat 11-10, setelah sebelumnya bermain imbang dengan skor 2-2. ANTARA FOTO/HO-PSSI
Jadwal dan Link Live Streaming Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024

Simak jadwal dan link live streaming Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan yang akan berlangsung pada Senin, 29 April 2024, mulai 21.00 WIB.


Legenda Lagu Hari Lebaran Karya Ismail Marzuki, Begini Lirik Lengkapnya

12 April 2024

Komponis Ismail Marzuki. Wikipedia
Legenda Lagu Hari Lebaran Karya Ismail Marzuki, Begini Lirik Lengkapnya

Ismail Marzuki menciptakan lagu tentang Hari Lebaran yang melegenda. Begini lirik dan profil pencipta lagu tentang Lebaran ini?


Pemeran Jokowi Meriahkan Para Pencari Tuhan Jilid 17, ini Profil Teuku Rifnu Wikana

23 Maret 2024

Teuku Rifnu Wikana. TEMPO/Nurdiansah
Pemeran Jokowi Meriahkan Para Pencari Tuhan Jilid 17, ini Profil Teuku Rifnu Wikana

Teuku Rifnu Wikana pemeran Joko Widodo di film Jokowi turut berperan dalam film Para Pencari Tuhan Jilid 17. Ini profil dan pencapaiannya.