Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Aturan Pelabelan BPA, Pengusaha Diminta Tidak Khawatir

image-gnews
Iklan

INFO BISNIS – Pengusaha air kemasan di Indonesia, khususnya yang memiliki kemasan galon guna ulang, diminta tidak khawatir dengan rencana aturan pelabelan potensi bahaya Bisphenol A (BPA) pada galon berbahan polikarbonat yang akan dikeluarkan Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM). Rencana pelabelan itu, kata Dosen Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Indonesia Ima Mayasari, tidak akan memvonis mati produk kemasan polikarbonat.

“Jawabannya tidak,” kata dia dalam diskusi yang diselenggarakan FMCG Insight “Pelabelan BPA: Menuju Masyarakat Sehat dengan Pasar Sehat”, Kamis 21 April 2022. Sebuah peraturan, lanjut dia, pasti ada waktunya.

Di dalam rencana aturan tersebut, lanjut dia, terdapat pasal yang menyebutkan bahwa galon kemasan air yang telah beredar wajib menyesuaikan paling lama tiga tahun. “Tiga tahun untuk penyesuaian. BPOM tentu mempertimbangkan industri ini. Penyesuaian 3 tahun saya rasa cukup,” kata dia.

Bisphenol-A merupakan bahan kimia yang umum digunakan sebagai bahan baku dalam pembuatan plastik polikarbonat, pemlastis dalam produksi resin epoksi, dan aditif untuk menghilangkan kejenuhan asam hidroklorat selama produksi plastik polivinil klorida (PVC). Bahan kimia itu berfungsi agar plastik bisa keras dan tidak mudah hancur. Asalkan tidak melebihi ambang batas yang ditentukan, kata Ima, pengusaha Air Minum Dalam Kemasan (AMDK) tidak perlu resah. Batas aman BPA Free saat ini yaitu sebesar 0,6 mg/kg.

Ima mengatakan, regulasi dan standarisasi kemasan pangan oleh BPOM merupakan salah satu bentuk perlindungan terhadap konsumen. Berbagai publikasi ilmiah menunjukkan bawa toksisitas BPA pada kelompok dewasa dan usia produktif mempengaruhi fertilitas, keguguran, dan komplikasi persalinan, obesitas, dan penyakit metabolik. Sementara itu, lanjut Ima, toksisitas BPA pada kelompok usia anak-anak menyebabkan depresif, ansietas, perilaku hiperaktif, perilaku emosional dan kekerasan yang berpengaruh terhadap dopamine, serotonin, acetylcholine, thyroid.

Dia pun menyebut beberapa negara telah melarang penggunaan BPA seperti Amerika Serikat, Denmark, Swedia, Austria, Belgia, Prancis, Uni Eropa dan Kanada, serta Asia yaitu Singapura, Malaysia, Filipina, dan China. “Umumnya larangan itu itu untuk penggunaan BPA pada botol susu bayi, peralatan bayi dan kemasan kontak pangan untuk anak usia 0-3 tahun.”

Pakar Ekonomi dan Bisnis dari Universitas Indonesia Tjahjanto Budisatrio menuturkan, BPOM pastinya telah memperhitungkan untuk segala kemungkinan yang terjadi atas pelabelan. Sadar atau tidak sadar, kata dia, selama ini membeli galon sudah melakukan investasi di awal. Karena ada perusahaan yang mengunci (lock in) dengan cara masyarakat harus membeli galon dan membeli air dengan merek sesuai galon tersebut. “Galon itu kan tidak harus dihancurkan, hanya dilabelkan,” kata dia.

Galon, kata dia, bisa direduce dan reuse untuk mengurangi BPA. “Jika perusahaan tidak menggunakan label BPA, konsekuensinya ada di masyarakat,” ujar dia. Agar pengusaha tidak khawatir dia pun mencontohkan IKEA. “Kalau kita lihat IKEA sudah menghapus BPA. Produknya hidup. Seorang pengusaha harus inovasi dan kreatif. Karena kebutuhan pasar berubah. Jika tak mau berubah maka siap-siap hilang di pasaran. Karena saat ini masyarakat tengah menuntut masalah kesehatan.

Regional Manager perusahaan air minum Cleo Kudus Yohanes Catur Arkiyono mengatakan, sejak berada di pasar Indonesia tahun 2003, Cleo tidak menggunakan bahan polikarbonat. “Kami juga melakukan returnable terhadap galon-galon yang sudah tidak layak pakai,” Kata dia.

Para pengusaha, lanjut dia, harus kreatif dan inovatif. Perusahaannya pun akan mengolah galon yang tidak layak pakai menjadi layak pakai kembali. “Strategi B to B, untuk ramah lingkungan. “Supaya inovasi terhadap kemasan kita jaga. Jangan sampai kita memberikan kemasan yang tidak layak. Kita sudah konsen ke sana dari awal.”

Dia pun meminta para pengusaha untuk tidak khawatir dengan adanya rencana aturan BPOM itu. “Pengusaha yang masih menggunakan galon polikarbonat, kenapa harus khawatir? Karena proses sesungguhnya pengendalian BPAnya yang penting. Proses galon polikarbonat dan jaga agar paparan BPA minimal tidak sampai keluar batas.” (*)

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Pemkot Surabaya Rayakan HJKS ke-731

10 jam lalu

Pemkot Surabaya Rayakan HJKS ke-731

Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya menggelar Hari Jadi Kota Surabaya (HJKS) ke-731 pada 31 Mei 2024, dengan tema 'Satukan Tekad Surabaya Hebat'.


Pemprov DKI Jakarta Raih Penghargaan Pembangunan Daerah 2024

11 jam lalu

Pemprov DKI Jakarta Raih Penghargaan Pembangunan Daerah 2024

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta berhasil meraih Penghargaan Pembangunan Daerah (PPD) 2024, dari Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/ Bappenas.


PT Pegadaian Resmikan Gedung Baru The Gade Tower

12 jam lalu

Wakil Menteri BUMN Kartika Wirjoatmodjo, Direktur Utama Pegadaian Damar Latri Setiawan dan Komisaris Utama Pegadaian Loto Srinaita Ginting, saat Grand Launching The Gade Tower PT Pegadaian. (TEMPO/Lourentius EP).
PT Pegadaian Resmikan Gedung Baru The Gade Tower

PT Pegadaian meresmikan gedung barunya yang dinamakan The Gade Tower, di Jalan Kramat Raya, Jakarta, pada Selasa, 7 Mei 2024.


Bamsoet Ingatkan Jaga Persaudaraan Kebangsaan Menjelang Pilkada 2024

12 jam lalu

Bamsoet Ingatkan Jaga Persaudaraan Kebangsaan Menjelang Pilkada 2024

Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo atau Bamsoet, mengingatkan kepada seluruh kader Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan dan Putra Putri TNI - Polri (FKPPI), untuk menjaga persaudaraan kebangsaan dalam menghadapi Pilkada 2024.


Implementasi ESG Telkomsel Tingkatkan Literasi Digital ke Lebih dari 1.000 Pelajar dan Guru di Indonesia

13 jam lalu

(Kiri-Kanan) Kepala Dinas Kominfo Kota Kediri, Arief Kurniawan; Pengawas Cabang Dinas Pendidikan Kediri, Budhi Santoso; Mobile Consumer Branch Madiun Telkomsel, Catur Surya Irawan; Pemenang Apresiasi Karya Guru dari SMAN 1 Kediri, Adi Wicaksono, S.Pd; Pemenang Apresiasi Karya Siswa dari SMKN 2 Kediri, Sakka Aji Fausta; Kepala SMKN 2 Kediri, M. Zamroji. M.Pd; GM Corporate Social Responsibility Telkomsel, Andry Priyo Santoso pada acara Roadshow Internet BAIK Series 8 yang mengusung tema
Implementasi ESG Telkomsel Tingkatkan Literasi Digital ke Lebih dari 1.000 Pelajar dan Guru di Indonesia

Telkomsel berhasil membangun kesadaran literasi digital bagi lebih dari 1.000 pelajar dan guru di Indonesia dengan memberikan berbagai pelatihan.


Pj Bupati Tangerang Dorong Peningkatan Pelayanan RSUD

14 jam lalu

Pj Bupati Tangerang Dorong Peningkatan Pelayanan RSUD

Andi Ony meminta kepada seluruh jajaran RSUD Kabupaten Tangerang untuk terus berinovasi dan mengembangkan Sumber Daya Manusia (SDM) dan sarana prasarana pendukung demi pelayanan yang maksimal.


Wali Kota Cilegon Siap Tunjukkan Pengelolaan Co-Firing TPSA Bagendung

14 jam lalu

Wali Kota Cilegon Siap Tunjukkan Pengelolaan Co-Firing TPSA Bagendung

Pemerintah Kota (Pemkot) Cilegon siap tunjukan proses pengelolaan sampah menjadi Bahan Bakar Jumputan Padat (BBJP) di Tempat Pembuangan Sampah Akhir (TPSA) Bagendung.


Mentan Bangun Klaster Pertanian Modern

16 jam lalu

Mentan Bangun Klaster Pertanian Modern

Menteri Pertanian (Mentan), Andi Amran Sulaiman, akan membangun klaster pertanian modern seluas 10.000 hektare di Kabupaten Bandung.


Gelar Halalbihalal Nasional, MUI Ingatkan Kembali Pesan Kemanusiaan Terkait Palestina

17 jam lalu

Ulama-ulama dari negara mayoritas Islam yang mendukung Palestina terlihat berpose untuk sesi foto saat berkunjung ke Kantor Pusat Majelis Ulama Indonesia (MUI) di Jakarta, Jumat (1 Maret 2024). ANTARA/HO-MUI/nbl.
Gelar Halalbihalal Nasional, MUI Ingatkan Kembali Pesan Kemanusiaan Terkait Palestina

MUI ingin merawat tali silaturahmi dengan berbagai mitra kerja dan komponen bangsa


Wabup Kukar Rendi Solihin Dialog dengan Pelaku UMKM di Sanga-sanga

17 jam lalu

Wabup Kukar Rendi Solihin Dialog dengan Pelaku UMKM di Sanga-sanga

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kukar berkomitmen untuk terus membersamai pelaku UMKM