Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Golkar Yakin Airlangga Layak Capres 2024, Singgung Kiprah Tangani Pandemi

image-gnews
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto di Yogyakarta, Jumat, 8 Oktober 2021. TEMPO/Pribadi Wicaksono
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto di Yogyakarta, Jumat, 8 Oktober 2021. TEMPO/Pribadi Wicaksono
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua DPP Partai Golkar Ace Hasan Syadzily mengatakan ketua umumnya, Airlangga Hartarto memiliki kapasitas memadai untuk diusung menjadi calon presiden 2024. Menurut Ace, Airlangga layak dicalonkan mengingat kapasitasnya dalam konteks kenegaraan maupun konsolidasi partai.

"Memang dalam konteks Pilpres 2024 nanti kami memiliki ketua umum yang layak untuk dicalonkan menjadi presiden 2024," kata Ace dalam diskusi "Membaca Peta Koalisi dan Potensi Kontestasi 2024", Kamis, 14 Oktober 2021.

Ace mengatakan partainya optimistis bisa memenangi Pemilihan Legislatif dan Pemilihan Presiden 2024. Pertama, kata dia, Golkar pun berhasil menang 62 persen di Pilkada 2020 lalu.

Kedua, lanjut Ace, Presiden Joko Widodo memberikan kepercayaan kepada Airlangga sebagai Ketua Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional. Menurut Ace, hal ini memberikan kesempatan bagi Airlangga untuk membuktikan kinerjanya.

"Kepercayaan Presiden Jokowi terhadap Pak Airlangga sebagai Ketua Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional telah memberikan ruang bagi ketua umum kami untuk menunjukkan bagaimana teknokrasi beliau sebagai seorang yang mampu menyelesaikan berbagai persoalan," kata Ace.

Ace mengatakan kondisi Covid-19 di Indonesia terbukti telah menurun saat ini. Ekonomi nasional pun disebutnya mulai pulih dengan pertumbuhan mencapai 7,07 persen pada kuartal II lalu.

"Ekonomi kita naik, kita berhasil keluar dari krisis ekonomi," ujar Wakil Ketua Komisi Sosial Dewan Perwakilan Rakyat ini.

Golkar memang telah memutuskan untuk mendukung Airlangga sebagai capres 2024. Hal itu pertama kali terlontar dalam musyawarah nasional Golkar yang digelar pada akhir 2019 lalu, lalu ditegaskan dalam rapat pimpinan nasional dan rapat kerja nasional partai beringin pada Maret 2021.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kinerja Airlangga Hartarto di KPC-PEN tak sepenuhnya dianggap gemilang. Epidemiolog dari Universitas Indonesia, Pandu Riono, beberapa kali menyoroti kiprah Airlangga yang memimpin KPC-PEN. Menurut Pandu, komite itu telah gagal dan sebaiknya dibubarkan.

"Ketuanya, Menko Perekonomian, hanya mikirin pemulihan ekonomi," kata Pandu dikutip dari Koran Tempo edisi Selasa, 10 Agustus 2021.

Pandu mengatakan ekonomi tak akan pulih jika pandemi Covid-19 tak selesai. Ia mengatakan Airlangga Hartarto juga merupakan salah satu pengusul rencana vaksin berbayar--yang kemudian menuai kritik luas masyarakat dan dibatalkan Presiden Joko Widodo.

"Enggak ada guna lagi itu (KPC) PEN, udah gagal, itu harus dibubarkan karena mikirin pemulihan ekonomi aja," kata Pandu pada Ahad, 4 Juli 2021.

Sejak pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) darurat 3 Juli lalu, Airlangga digeser menjadi koordinator penanganan Covid-19 di luar Jawa dan Bali. Adapun penanganan Covid-19 di Jawa dan Bali diserahkan kepada Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan.

BUDIARTI UTAMI PUTRI | KORAN TEMPO

Baca: Nama Airlangga di Pandora Papers, Sekjen Golkar Sebut Sumbernya Belum Jelas

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

17 menit lalu

Juru bicara KPK, Ali Fikri, menghadirkan anggota DPRD Labuhan Batu, Yusrial Suprianto Pasaribu dan pihak swasta Wahyu Ramdhani Siregar, resmi memakai rompi tahanan seusai menjalani pemeriksaan, di gedung Komisi Pemberantasan Korupsi, Jakarta, Jumat, 26 Januari 2024. KPK resmi meningkatkan status perkara ke tahap penyidikan dengan menetapkan dan melakukan penahnan secara paksa selama 20 hari pertama terhadap dua orang tersangka baru Yusrial Suprianto Pasaribu dan Wahyu Ramdhani Siregar terkait Operasi Tangkap Tangan KPK terhadap empat tersangka Bupati Labuhan Batu, Erik A. Ritonga, anggota DPRD Labuhan Batu, Rudi Syahputra Ritonga, dua orang pihak swasta Efendy Sahputra dan Fazar Syahputra, dalam dugaan tindak pidana korupsi berupa pemberian hadiah atau janji terkait proyek pengadaan barang dan jasa dari APBD Tahun 2013 dan Tahun 2014 sebesar Rp.1,4 triliun di lingkungan Pemerintah Kabupatan Labuhan Batu. TEMPO/Imam Sukamto
Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

KPK masih terus menyelidiki kasus korupsi pada proyek pengadaan APD saat pandemi Covid-19 lalu yang merugikan negara sampai Rp 625 miliar.


MK Gelar Sidang Sengketa Pileg Mulai Pekan Depan, KPU Siapkan Ini

8 jam lalu

Sidang putusan perkara Perselisihan Hasil Pemilihan Umum Presiden dan Wakil Presiden 2024 dihadiri 8 hakim, gedung Mahkamah Konstitusi (MK), Jakarta, Senin, 22 April 2024.  TEMPO/ Febri Angga Palguna
MK Gelar Sidang Sengketa Pileg Mulai Pekan Depan, KPU Siapkan Ini

Terdapat 16 partai politik yang mendaftarkan diri dalam sengketa Pileg 2024.


Setelah Berkoalisi di Pilpres, PKS Siap Bekerja Sama dengan PKB di Pilkada 2024

9 jam lalu

Sekretaris Jenderal PKS Aboe Bakar Alhabsyi memberikan keterangan pers usai menggelar rapat Partai Koalisi Perubahan di NasDem Tower, Jakarta, Senin, 18 September 2023.  TEMPO/M Taufan Rengganis
Setelah Berkoalisi di Pilpres, PKS Siap Bekerja Sama dengan PKB di Pilkada 2024

PKS dan Golkar semakin intens membangun koalisi di Pilkada 2024 Kota Depok.


Golkar Paling Intens Berkomunikasi dengan PKS untuk Pilkada Depok

12 jam lalu

Ilustrasi pemilu. REUTERS
Golkar Paling Intens Berkomunikasi dengan PKS untuk Pilkada Depok

Imam mengatakan PKS sangat terbuka dan mengajak partai-partai di Depok, baik yang ada di parlemen maupun nonparlemen, guna memenangkan Pilkada 2024.


Usai Tak Lagi Dianggap Kader PDIP, Gibran Bilang Belum Bergabung Kemana-Mana

15 jam lalu

Wapres Terpilih Gibran Rakabuming Raka masih hadir di kantor Wali Kota Solo di Balai Kota Solo, Jawa Tengah, Kamis, 24 April 2024, usai penetapan oleh KPU kemarin. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Usai Tak Lagi Dianggap Kader PDIP, Gibran Bilang Belum Bergabung Kemana-Mana

"Kami berteman dengan semua, semua partai kami anggap rumah ya," ujar Gibran.


Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

17 jam lalu

Seorang pria yang mengenakan masker berjalan melewati ilustrasi virus di luar pusat sains regional di tengah wabah penyakit virus corona (COVID-19), di Oldham, Inggris, 3 Agustus 2020. [REUTERS/Phil Noble]
Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

Langkah ini untuk menghindari kebingungan penularan wabah yang terjadi di awal pandemi COVID-19, yang menyebabkan korban jiwa yang cukup signifikan.


Respons Internal Partai Golkar Soal Peluang Jokowi dan Gibran Bergabung

18 jam lalu

Menkoperek Airlangga Hartarto Airlangga Hartarto menunjukan kepada Presiden Joko Widodo anggaran belanja kementerian yang telah masuk secara digital saat Penyerahan secara Digital Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) dan Buku Daftar Alokasi Transfer ke Daerah (TKD) Tahun Anggaran 2024 di Istana Negara, Jakarta, Rabu 29 November 2024.  Presiden Joko Widodo menyiapkan Anggaran Penerimaan dan Belanja Negara (APBN) sebesar Rp3.325,1 triliun pada 2024. Dana tersebut akan ditujukan untuk beberapa hal yang menjadi fokus. Dana tersebut terdiri dari belanja pemerintah pusat Rp2.467,5 triliun dan transfer ke daerah Rp857,6 triliun. Pemerintah juga akan menuntaskan proyek infrastruktur prioritas, percepatan transformasi ekonomi hijau dan dukung reformasi birokrasi serta aparatur sipil negara (ASN). TEMPO/Subekti.
Respons Internal Partai Golkar Soal Peluang Jokowi dan Gibran Bergabung

Airlangga menuturkan Partai Golkar terbuka bagi kader terbaik bangsa.


Golkar Ragu Jokowi Tak Lagi Kader PDIP: Kami Enggak Mau 'Ge-er'

1 hari lalu

Bakal Calon Presiden PDIP Ganjar Pranowo, Presiden Joko Widodo atau Jokowi, dan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputeri saat mengjadiri Rapat Kerja Nasional atau Rakernas IV PDIP di Jakarta International Expo, Kemayoran, Jakarta, Jumat, 29 September 2023. TEMPO/Han Revanda Putra
Golkar Ragu Jokowi Tak Lagi Kader PDIP: Kami Enggak Mau 'Ge-er'

Partai Golkar tidak ingin mengandai-andai mengenai keanggotaan Presiden Joko Widodo atau Jokowi di Partai Demokrasi Indonesia Perjuang (PDIP).


Golkar Lebih Mendorong Ridwan Kamil Maju di Pilkada Jabar daripada Jakarta, Apa Alasannya?

1 hari lalu

Politikus Golkar Ridwan Kamil dipanggil Presiden Joko Widodo atau Jokowi ke Istana Negara, pada Selasa, 12 Desember 2023. TEMPO/Daniel A. Fajri
Golkar Lebih Mendorong Ridwan Kamil Maju di Pilkada Jabar daripada Jakarta, Apa Alasannya?

Jika Ridwan Kamil maju di Pilkada Jabar, Golkar akan berfokus pada pencalonan Ahmad Zaki Iskandar dan Erwin Aksa di Jakarta.


Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

1 hari lalu

Dwina Septiani Wijaya. Dok. Peruri
Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

Perum Peruri mencatat lonjakan permintaan pembuatan paspor dalam negeri hingga tiga kali lipat usai pandemi Covid-19.