Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Peduli Nutrisi dan Sanitasi Wujudkan Indonesia Bebas Stunting

image-gnews
Iklan

INFO NASIONAL– Berdasarkan Studi Status Gizi Balita Indonesia (SSGBI) tahun 2019, angka prevalensi stunting di Indonesia masih 27,67 persen. Presiden Joko Widodo pun menargetkan angka prevalensi stunting dapat turun menjadi 14 persen di 2024. Target penurunan ini dibawah ambang batas angka prevalensi stunting yang ditetapkan Bahan Kesehatan Dunia (WHO), yaitu 20 persen.

 “Komitmen pemerintah dalam mengupayakan penurunan prevalensi stunting sangatkuat. Ini dibuktikan dengan 9,4 persen anggaran belanja negara di 2022 akan dialokasikan untuk sector kesehatan, salah satunya untuk pencegahan stunting,” ujar Direktur Informasi dan Komunikasi Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Kementerian Komunikasi dan Informatika,Wiryanta.

Dia berbicara dalam Forum Kepoin GenBest bertajuk ‘PeduliNutrisi dan Sanitasi, Auto Bebas Stunting’yang diadakan secara daring untuk remaja di Kabupaten Sumba Barat Daya, Nusa Tenggara Timur, Senin, 23 Agustus 2021.  

Penurunan angka prevalensi stunting sangat penting dilakukan karena berkaitan dengan sumberdayamanusia dan pembangunan manusia Indonesia yang memiliki dayasaing dan kompetisi yang tinggi, sehingga mampu bersaing secara global.

Satu dari tiga anak Indonesia mengalami stunting, yakni kondisi gagal tumbuh optimal karena kekurangan gizi kronik yang cukup lama dan bertahun-tahun sejak anak di dalam kandungan sampai berusia lima tahun.”Hal ini sangat berbahaya karena stunting tidak hanya menghambat pertumbuhan anaktetapi juga menghambat kecerdasannya serta rentan mengalami penyakit,” ujar Eka Sulistia Ediningsih dari Tim Komunikasi, Informasi, dan Edukasi Stunting Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN).

Menurutnya, pencegahan stunting dapat dilakukan dengan menjaga asupan nutrisi,tidak hanya untuk anak di dalam kandungan, bayi, maupun balita, tetapi juga remaja yang kelak akan menjadi calon orang tua.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Nutrisionis Rindra Prameswari atau akrab disapa Memes, mengatakan stunting sangat penting untuk dicegah karena tidak hanya menghambat pertumbuhan, tapi juga menyebabkan kematian anak. “Dari penelitian yang ada, ternyata stunting itu 15-17 persennya menyebabkan kematian anak. Seandainya anak yang stunting ini selamat, kelak akan kurang berprestasi di sekolah serta ketika beranjak dewasa dia akan kurang produktif,” katanya.

Memes menambahkan, pencegahan stunting harus dimulai sejak 1.000 Hari Pertama Kehidupan,yaitu dari masa konseptus atau masa pembuahan hingga usia dua tahun. Ini periode awal seorang anak harus diberikan gizi yang tepat. “Asupan gizi harus memenuhi berupa zat gizi makro dan mikro yang didapatkan dari makanan sehari-hari. Zat gizi makro berupa protein, lemak, dan karbohidrat sedangkan zat gizi mikro berupa vitamin dan mineral,” kata Memes.

Menurut Eka, pencegahan stunting juga harus dilakukan dengan menjaga kebersihan lingkungan atau sanitasi. Perilaku buang air kecil dan buang air besar sembarangan menyebabkan bakteri di mana-mana dan menyebabkan berbagai penyakit, salah satunya diare.

Eka menuturkan menjaga kebersihan bias dilakukan dari hal-hal sederhana seperti tidak buang air sembarangan, selalu mencuci tangan pakai sabun, menjaga makanan dan minuman dari sumber yang bersih, serta melaksanakan pengelolaansampah dengan memilah sampah basah dan kering. Memes mengajak remaja hidup sehat dengan menerapkan pola gizi seimbang, pola tidur yang cukup dan tidak tidur larut malam, berolahraga minimal 30 menit sehari, serta menjaga kebersihan.  

Forum KepoinGenBest kali ini bagian dari kampanye GenBest (Generasi Bersih dan Sehat), inisiasi Kemenkominfo untuk menciptakan generasi Indonesia yang bersih dan sehat serta bebas stunting. GenBest mendorong masyarakat, khususnya generasi muda, agar menerapkan pola hidup bersih dan sehat di kehidupan sehari-hari. Melalui situs genbest.id dan media sosial @genbestid, GenBest juga menyediakan berbagai informasi seputar stunting, kesehatan, nutrisi, tumbuh kembang anak, sanitasi, maupun reproduksi remaja dalam bentukartikel, infografik, dan videografik. (*)

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Menkes Jelaskan Penyebab Rendahnya Penurunan Angka Prevalensi Stunting

15 jam lalu

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin usai membahas kerjasama program Gas-Kipas Stunting bersama Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) di Kantor Apindo, Jakarta pada Rabu, 8 Mei 2024. Tempo/Aisyah Amira Wakang.
Menkes Jelaskan Penyebab Rendahnya Penurunan Angka Prevalensi Stunting

Pemerintah menargetkan angka prevalensi stunting bisa turun hingga 14 persen pada tahun ini.


Indonesia Akan Perkenalkan Program Pamsimas di World Water Forum ke-10

20 jam lalu

Logo World Water Forum ke-10. Dok. Worldwaterforum.org
Indonesia Akan Perkenalkan Program Pamsimas di World Water Forum ke-10

Pamsimas dinyatakan sebagai salah satu bentuk praktik baik pada World Water Forum ke-10 yang digelar di Nusa Dua, Bali pada 18-25 Mei 2024.


Alasan Orang Stunting Berpotensi Berpenghasilan 22 Persen Lebih Rendah Menurut Kepala BKKBN

1 hari lalu

Ilustrasi stunting. Foto : UNICEF
Alasan Orang Stunting Berpotensi Berpenghasilan 22 Persen Lebih Rendah Menurut Kepala BKKBN

Kepala BKKBN mengatakan orang stunting berpotensi memiliki pendapatan 22 persen lebih rendah dari yang sehat, berikut alasannya.


Menteri Budi Gunadi Cari Model Penyaluran Anggaran Cegah Stunting

2 hari lalu

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin usai membahas kerjasama program Gas-Kipas Stunting bersama Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) di Kantor Apindo, Jakarta pada Rabu, 8 Mei 2024. Tempo/Aisyah Amira Wakang.
Menteri Budi Gunadi Cari Model Penyaluran Anggaran Cegah Stunting

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin masih mencari model penyaluran dana pencegahan stunting.


Bappenas Sebut Makan Siang Gratis Bukan untuk Atasi Stunting

2 hari lalu

Sejumlah siswa SMP Negeri 2 Curug, Tangerang, Banten, menunjukkan makanan gratis saat simulasi program makan siang gratis pada 29 Februari 2024. Menteri Koordinator Perekonomian Airlangga Hartarto menyediakan 162 porsi dengan empat macam menu makanan sehat senilai Rp 15 ribu per porsi dalam simulasi program makan siang gratis tersebut. Antara/Sulthony Hasanuddin
Bappenas Sebut Makan Siang Gratis Bukan untuk Atasi Stunting

Menurut Bappenas indikator keberhasilan program makan siang gratis adalah peningkatan prestasi belajar


Polri Ungkap 115 Kasus Judi Online dalam Dua Pekan Terakhir, Tangkap 142 Tersangka

2 hari lalu

Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya menggelar konferensi pers terkait pengungkapan kasus Judi Online di wilayah Teluknaga, Kabupaten Tangerang, Provinsi Banten, pada Selasa, 30 April 2024. TEMPO/Advist Khoirunikmah.
Polri Ungkap 115 Kasus Judi Online dalam Dua Pekan Terakhir, Tangkap 142 Tersangka

Polri juga mengajukan permintaan pemblokiran 2.862 situs judi online ke Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo).


Seputar Indonesia Digital Test House yang Diresmikan Jokowi Hari Ini

3 hari lalu

Presiden Jokowi ditemui usai peresmian Indonesia Digital Test House (IDTH) di Balai Besar Pengujian Perangkat Telekomunikasi (BBPPT) di Tapos, Depok, pada Selasa pagi,  7 Mei 2024. TEMPO/Daniel A. Fajri
Seputar Indonesia Digital Test House yang Diresmikan Jokowi Hari Ini

Jokowi mengharapkan pembukaan Indonesia Digital Test House (IDTH) di BBPPT dapat memperkuat ekosistem digital lokal. Berikut hal-hal seputar IDTH.


Penyebab Pemerintah Sulit Capai Target Penurunan Stunting di Indonesia

4 hari lalu

Ilustrasi anak dengan stunting. nyt.com
Penyebab Pemerintah Sulit Capai Target Penurunan Stunting di Indonesia

Pemerintah menurunkan target penyelesaian masalah stunting dari 14 Persen menjadi 17 persen pada 2024.


Daftar 5 Negara Pemain Judi Online Terbanyak, Indonesia Tertinggi

5 hari lalu

Ilustrasi Judi Online (Tempo)
Daftar 5 Negara Pemain Judi Online Terbanyak, Indonesia Tertinggi

Indonesia muncul sebagai negara dengan jumlah pemain judi online terbanyak di dunia, menurut survei DroneEmprit


Komnas HAM Inisiasi Penilaian untuk Kementerian dan Lembaga, Ini Kategori Hak yang Dinilai

8 hari lalu

Koordinator Subkomisi Pemajuan HAM Anis Hidayah memaparkan catatan penegakan hak asasi manusia (HAM) sepanjang 2023 di Kantor Komnas HAM, Jakarta, Kamis 25 Januari 2024. ANTARA FOTO/Sulthony Hasanuddin.
Komnas HAM Inisiasi Penilaian untuk Kementerian dan Lembaga, Ini Kategori Hak yang Dinilai

Komnas HAM menggunakan 127 indikator untuk mengukur pemenuhan kewajiban negara dalam pelaksanaan HAM.