Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Membantu Kaum Perempuan Berbuah Keuntungan Finansial

image-gnews
Managing Director Esta Kapital Yefta Surya Gunawan.
Foto/Tempo/Putri Rahayu
Managing Director Esta Kapital Yefta Surya Gunawan. Foto/Tempo/Putri Rahayu
Iklan

INFO NASIONAL - Perusahaan financial technology (teknologi keuangan) atau kerap disebut fintech kian menjamur. Masing-masing menawarkan keunggulannya. Di antara 64 perusahaan–data OJK per Agustus 2018–Esta Kapital Fintek mencuat dengan tawaran menggiurkan: mengajak masyarakat memiliki jiwa sosial dengan menolong kaum perempuan mengembangkan usaha mikro, sekaligus mendapat timbal balik berupa keuntungan finansial.

“Tak hanya membantu, Esta juga memberikan insentif pada pemberi pinjaman berupa bunga 8-12 persen per tahun,” ujar Direktur Utama Yefta Surya Gunawan, di Tangerang, Rabu, 5 Desember 2018.

Sistem yang diterapkan Esta Kapital Fintek memungkinkan setiap orang yang memiliki dana lebih dapat menyalurkannya melalui perusahaan tersebut kepada masyarakat ekonomi lemah yang membutuhkan. Pendaftaraan sebagai pendana, atau lender, melalui laman estakapital.co.id. Di sana, terdapat pilihan besaran dana yang akan diberikan serta target orang yang akan dibantu. 

Jumlah minimum peminjaman dana adalah Rp 3,3 juta selama 40 pekan. Jika seseorang menyalurkan dana sebagai pemberi pinjaman di jumlah tersebut, maka 10 bulan kemudian ia mendapat Rp 3,5 juta, atau mendapat insentif sebesar 6 persen. Prosentase ini diperoleh dengan rincian sebagai berikut: bunga per tahun adalah 10 persen, maka 10 bulan berarti 8 persen, lalu dikurangi biaya administrasi dan biaya jasa sebesar 2 persen.

Semakin besar lender mengucurkan dana, keuntungan yang didapat akan lebih besar. Terlebih, pengembalian dana diberikan tiap pekan. Jadi tak perlu menunggu sekian bulan atau di akhir tahun. Sebagai investasi, boleh dibilang hasil yang diterima cukup kompetitif dibandingkan deposito.

Namun bukan itu saja tujuan Esta Kapital Fintek. Bernaung di bawah payung besar Esta Corporation, Esta Kapital Fintek merupakan perpanjangan tangan bagi Esta Dana Ventura.

Sebagai informasi, Esta Dana Ventura adalah perusahaan finansial offline yang memberi pinjaman kepada pelaku usaha kecil, khusus untuk para ibu atau perempuan, yang memiliki keterbatasan akses mendapatkan pinjaman di lembaga keuangan besar. Harapannya, pinjaman tersebut membuka kesempatan pada masyarakat kecil dapat meningkatkan kesejahteraan ekonomi, sesuai dengan visi Esta Corp “membangun komunitas tanpa kemiskinan.”

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Selama tujuh bulan, sebanyak 9.694 pengusaha mikro mendapat pembiayaan, penyaluran dana sebesar Rp 30,13 miliar, dan kelancaran mengembalikan pinjaman sebanyak 98,87 persen.

Tak sembarang orang dapat menerima pinjaman dari Esta. Saat ini, penyaluran pinjaman terfokus pada kaum perempuan, atau para ibu, melalalui seleksi ketat, dan lebih banyak menyasar bagian timur Indonesia.

Pemilihan wilayah timur, terang Yefta, lantaran belum banyak perusahaan finansial dapat menjangkau ke pelosok akibat biaya operasional cukup tinggi dan belum ditunjang infrastruktur mumpuni.

Sedangkan ihwal kaum ibu yang mendapat prioritas dana bantuan karena mereka lebih bertanggung jawab. “Terbukti dari 9.800 nasabah hanya sekitar 100 yang tidak lancar atau 1 persen,” kata Yefta. Selain bantuan dana, nasabah mendapat pendampingan tiap pekan agar usaha mereka kian maju.

“Inilah yang kami perjuangkan agar calon lender memiliki rasa aman dan nyaman. Semoga dapat menjawab keraguan seperti pertanyaan apakah dana yang saya salurkan untuk pinjaman akan kembali,” ungkap Yefta.

“Ada ratusan juta masyarakat yang harus dibantu, Esta (Dana Ventura) selama tiga tahun berjalan baru sanggup menggapai 110 ribu orang. Itu pun termasuk cepat. Namun, butuh berapa lama mencakup semuanya? Itulah titik awal pembentukan Esta Kapital Fintek, mengajak masyarakat membantu saudara-saudara kita.”(*)

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Cara Merawat Ban Tubeless Mobil

7 November 2022

Cara Merawat Ban Tubeless Mobil

Agar ban tubeless Anda mampu bertahan lama, pasti harus diperlakukan dengan baik sehingga tidak cepat rusak.


Guru TIK Batam Makin Melek Digital

29 Agustus 2022

Kemenkominfo Menyelenggarakan Kelas Literasi Digital dalam Bimbingan Teknis untuk MeningkatkanKompetensi Guru TIK di Kota Batam | Foto: KEMENKOMINFO
Guru TIK Batam Makin Melek Digital

Kemenkominfo Menyelenggarakan Kelas Literasi Digital dalam Bimbingan Teknis untuk MeningkatkanKompetensi Guru TIK di Kota Batam


Semakin Mudah, LRT, Bus, dan Angkot di Palembang Sudah Terintegrasi

27 Februari 2022

Semakin Mudah, LRT, Bus, dan Angkot di Palembang Sudah Terintegrasi

Integrasi memudahkan aksesibilitas dan meningkatkan kenyamanan masyarakat menggunakan angkutan umum perkotaan di Palembang dan sekitarnya.


Gus Muhaimin Rajut Spirit Perjuangan Kiai Abbas di Pesantren Buntet Cirebon

27 Februari 2022

Wakil Ketua DPR RI Abdul Muhaimin Iskandar
Gus Muhaimin Rajut Spirit Perjuangan Kiai Abbas di Pesantren Buntet Cirebon

Gus Muhaimin mengaku spirit perjuangan Kiai Abbas akan terus dikenang sepanjang masa.


Penangkapan Ikan Terukur Berbasis Kuota Utamakan Nelayan Kecil

27 Februari 2022

Penangkapan Ikan Terukur Berbasis Kuota Utamakan Nelayan Kecil

Kuota tersebut dimanfaatkan untuk nelayan lokal, bukan tujuan komersial (penelitian, diklat, serta kesenangan dan rekreasi), dan industri


BNI Siapkan Layanan Beyond Banking untuk 8 Juta Diaspora Indonesia

19 Februari 2022

(Ki-ka) Direktur Utama BNI Royke Tumilaar, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir, dan Direktur Treasury dan International BNI Henry Panjaitan bersama sekitar 300 diaspora Indonesia yang hadir secara virtual dalam Acara Silaturahmi Daring Diaspora Indonesia, Sabtu (19/2/2021).
BNI Siapkan Layanan Beyond Banking untuk 8 Juta Diaspora Indonesia

Kolaborasi diaspora dengan perbankan nasional merupakan upaya untuk terus menciptakan banyak peluang investasi di luar negeri.


Mesin ATM BNI di Kantor Rans, Pakar: Strategi Bank Genjot Literasi Keuangan

19 Februari 2022

Mesin ATM BNI
Mesin ATM BNI di Kantor Rans, Pakar: Strategi Bank Genjot Literasi Keuangan

Heboh Raffi Ahmad dan Nagita Slavina yang mendapatkan kado ulang tahun mesin ATM dari PT Bank Negara Indonesia Tbk (BNI).


Bamsoet Optimistis Pengaspalan Kembali Sirkuit Internasional Pertamina Mandalika Segera Selesai

19 Februari 2022

Ketua MPR RI Bambang Soesatyo
Bamsoet Optimistis Pengaspalan Kembali Sirkuit Internasional Pertamina Mandalika Segera Selesai

Tes pramusim MotoGP yang telah digelar pada 11 Maret 2022 menjadi pelajaran penting menghadapi race MotoGP pada 18-20 Maret 2022 nanti.


Dukung KTT G20, PLN Tambah 2 Pembangkit Perkuat Listrik Bali

19 Februari 2022

Dukung KTT G20, PLN Tambah 2 Pembangkit Perkuat Listrik Bali

Kesuksesan penyelenggaraan G20 Indonesia akan menjadi bukti keandalan listrik PLN dalam mendukung kegiatan berstandar dunia.


HNW: Sebaiknya Pemerintah Segera Mencabut Permenaker 2/2022

19 Februari 2022

Wakil Ketua MPR RI Dr. H. M Hidayat Nur Wahid, MA
HNW: Sebaiknya Pemerintah Segera Mencabut Permenaker 2/2022

Sikap yang memaksakan tetap berlakunya Permenaker 2/2022 itu bisa menciderai nilai kemanusiaan dan keadilan dalam Pancasila.