Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke [email protected].

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Gempa Palu, Penentuan Buron Setelah Lapas dan Rutan Siap Huni

Reporter

image-gnews
Para korbangempa dan tsunami Palu mengisi air bersih di tempat pengungsian korban di Sulawesi Tengah, 10 Oktober 2018. REUTERS/Darren Whiteside
Para korbangempa dan tsunami Palu mengisi air bersih di tempat pengungsian korban di Sulawesi Tengah, 10 Oktober 2018. REUTERS/Darren Whiteside
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Direktorat Jenderal Pemasyarakatan atau (Ditjen PAS) belum bisa menetapkan batas waktu penentuan buronan terhadap warga binaan masyarakat lembaga pemasyarakatan (lapas) dan rumah tahanan (rutan) di Donggala dan Palu, Sulawesi Tengah setelah tsunami dan gempa Palu. "Penentuan buronan bagi penghuni lapas dan rutan yang belum kembali, ditetapkan setelah lapas dan rutan dianggap siap dan layak ditempati," ujar Dirjen PAS Sri Puguh Budi Utama di kantornya, Jakarta Pusat pada Senin, 8 Oktober 2018. 

Enam unit pelaksana teknis (UPT) Lapas Palu, Lapas Perempuan Palu, Rutan Palu, Rutan Donggala, Cabang Rutan Parigi, dan Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Palu mencatat total ada 204 warga binaan yang berada di dalam. Sedangkan, yang sudah melaporkan diri berada di luar sebanyak 364 orang. Sementara yang belum diketahui sebanyak 1096 orang warga binaan.

Baca: Gempa Palu, Tahanan dan Napi Boleh Keluar ...

Tsunami dan gempa Palu terjadi 28 September. Ditjen PAS memperbolehkan 3.220 warga binaannya keluar lapas dan rumah tahanan untuk mencari dan berkumpul bersama keluarganya. 

Dari jumlah, hanya tersisa 1.795 orang yang tetap berada di dalam tahanan. Sedangkan, sisanya yakni 1.425 warga binaan masih berada di luar lapas dan tahanan. "Kami masih terus menunggu informasi dan data terbaru mengenai jumlah tahanan dan narapidana," ucap Sri Puguh.

Baca: Gempa Palu, Penjara dan Tahanan Ini ...

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Ditjen PAS, kata Sri Puguh, masih memberikan waktu kepada warga binaan dan tahanan yang berada di luar lapas dan rutan karena beberapa alasan. Salah satunya adalah kesiapaan Ditjen PAS memberikan layanan dasar. "Seperti untuk makan sehari-hari. Kemudian air, listrik, masih belum optimal," ucap Sri Puguh.

Hingga saat ini, yang sudah bisa ditempati hanya Rutan Palu dan Cabang Rutan Parigi. Empat tempat lainnya masih dalam proses penataan. Lapas Palu yang seluruh pagarnya roboh, dan tiga blok selnya roboh akibat gempa Palu, sedang dirapikan puing-puingnya. Demikian juga dengan Rutan Donggala.

Simak: Gempa Palu, Hanya Separuh Warga Binaan ...

Sri Puguh menuturkan pihaknya akan berupaya agar kebutuhan utama para warga binaan bisa tersedia setidaknya dalam pekan ini. Sementara ini, untuk makan, warga binaan masih mendapatkan suplai dari berbagai pihak di sekitar lapas dan rutan.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

KPU Kota Tangerang Siapkan 7 TPS Khusus di 5 Lembaga Pemasyarakatan

6 hari lalu

Ketua Divisi Data dan Informasi KPU Kota Tangerang Mora Sonang Marpaung (ketiga dari kanan) bersama komisioner KPU Kota Tangerang lainnya dalam acara deklarasi damai beberapa waktu lalu. ANTARA/Irfan
KPU Kota Tangerang Siapkan 7 TPS Khusus di 5 Lembaga Pemasyarakatan

KPU menyebutkan ada 1.956 pemilih di dalam lima lembaga pemasyarakatan di Kota Tangerang yang terdaftar dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT).


Rasio Jumlah Petugas Lapas dan Narapidana Tidak Ideal untuk Pengawasan dan Pembinaan

25 hari lalu

Peluncuran laporan KontraS soal situasi hukuman mati di Indonesia yang digelar di kawasan Cikini, Menteng, Jakarta Pusat, pada Kamis, 10 Oktober 2024. Acara turut dihadiri oleh perwakilan dari Kejaksaan Agung, Mahkamah Agung, dan Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Kemenkumham. TEMPO/Ervana.
Rasio Jumlah Petugas Lapas dan Narapidana Tidak Ideal untuk Pengawasan dan Pembinaan

Jumlah narapidana di lapas yang over kapasitas berdampak pada tekanan psikologis. Penjara menjadi tempat bagi mereka yang menanti hukuman mati.


Lapas Kelebihan Kapasitas, Ditjen PAS Uji Coba Implementasi Sanksi Alternatif Pidana untuk 2026

34 hari lalu

Ilustrasi tahanan atau narapidana kabur. shutterstock.com
Lapas Kelebihan Kapasitas, Ditjen PAS Uji Coba Implementasi Sanksi Alternatif Pidana untuk 2026

Sekretaris Ditjen PAS menyebut uji coba sanksi alternatif untuk menangani masalah mendesak kelebihan kapasitas lapas di Indonesia.


Polisi Buru Aset Bandar Narkoba Hendra Sabarudin

47 hari lalu

Sejumlah mobil yang merupakan barang bukti kasus tindak pidana pencucian uang (TPPU) dari kejahatan narkoba, ditampilkan di Lapangan Bhayangkara Mabes Polri, Jakarta, Rabu, 18 September 2024. Sejumlah aset yang disita berupa 21 unit mobil, 28 unit sepeda motor, 1 unit speed boat, 4 unit kapal, 2 kendaraan jenis ATV, 44 tanah dan bangunan, 2 buah jam tangan mewah, uang tunai Rp1,2 miliar, dan Deposito Standard Chartered sebesar Rp500 juta. TEMPO/Sultan Abdurrahman
Polisi Buru Aset Bandar Narkoba Hendra Sabarudin

Polisi akan terus mencari aset milik bandar narkoba Hendra Sabarudin, yang mengendalikan bisnis dari dalam lembaga pemasyarakatan.


Jualan Narkoba dari Lapas, Perputaran Uang Hendra Sabarudin Rp 2,1 Triliun

47 hari lalu

Sejumlah mobil yang merupakan barang bukti kasus tindak pidana pencucian uang (TPPU) dari kejahatan narkoba, ditampilkan di Lapangan Bhayangkara Mabes Polri, Jakarta, Rabu, 18 September 2024. Sejumlah aset yang disita berupa 21 unit mobil, 28 unit sepeda motor, 1 unit speed boat, 4 unit kapal, 2 kendaraan jenis ATV, 44 tanah dan bangunan, 2 buah jam tangan mewah, uang tunai Rp1,2 miliar, dan Deposito Standard Chartered sebesar Rp500 juta. TEMPO/Sultan Abdurrahman
Jualan Narkoba dari Lapas, Perputaran Uang Hendra Sabarudin Rp 2,1 Triliun

Bandar narkoba Hendra Sabarudin diduga berjualan dari dalam lembaga pemasyarakatan (lapas). Nilainya mencapai Rp 2,1 triliun.


Ketua MPR Apresiasi Pembukaan Kampus Reborn di Lapas Purwokerto

2 September 2024

Ketua MPR RI Bambang Soesatyo saat Sidang Senat Terbuka Pelantikan Mahasiswa Baru UNPERBA Tahun Akademik 2024-2025, secara virtual, Senin, 2 September 2024. Dok. MPR
Ketua MPR Apresiasi Pembukaan Kampus Reborn di Lapas Purwokerto

Menurut Ketua MPR Bambang Soesatyo, kampus di lapas Purwokerto untuk memberi kesempatan belajar para warga binaan.


Lapas Overload 70 Persen, 1.750 Narapidana di Bangka Belitung Terima Remisi HUT RI

18 Agustus 2024

Ilustrasi narapidana. shutterstock.com
Lapas Overload 70 Persen, 1.750 Narapidana di Bangka Belitung Terima Remisi HUT RI

Sebanyak 1.750 narapidana di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung mendapatkan remisi saat HUT RI ke-79


Wali Kota Bontang Serahkan Remisi Umum Napi di Lapas Kelas IIA Kota Bontang

16 Agustus 2024

Wali Kota Bontang Basri Rase pada acara  Penyerahan Remisi Umum Narapidana di Lapas Kelas II A Bontang, Jumat, 16 Agustus 2024. Bertepatan di HUT ke-79 RI, pemerintah memberikan remisi dan pengurangan masa pidana umum sebanyak 176.984 orang dan 3.050 dinyatakan bebas serta 1.256 orang anak binaan, 41 anak pidana dinyatakan langsung bebas. Dok. Pemkot Bontang
Wali Kota Bontang Serahkan Remisi Umum Napi di Lapas Kelas IIA Kota Bontang

Pemerintah Kota Bontang memberikan penghargaan remisi bagi narapidana dan pengurangan masa pidana bagi anak binaan yang telah memberikan kontribusi, prestasi, dan disiplin yang tinggi dalam mengikuti program pembinaan, serta telah memenuhi syarat administratif dan substantif yang telah diatur dalam ketentuan perundang-undangan.


Bekas Kepala Lapas Cebongan Jadi Tersangka Pungli Jual Beli Kamar Penjara

22 Juli 2024

Seorang pengunjung berada di dalam kamarnya di hotel Sook Station di Bangkok, Thailand, 2 Agustus 2017. Untuk tinggal di hotel penjara ini, pengunjung hanya cukup mengeluarkan dana sekitar 1.080 baht atau sekitar 427 ribu rupiah. REUTERS
Bekas Kepala Lapas Cebongan Jadi Tersangka Pungli Jual Beli Kamar Penjara

Tersangka pungli jual beli kamar merupakan mantan Kepala Satuan Pengamanan Lapas (KPLP) Cebongan Sleman.


Panji Gumilang Sudah Bebas Murni, Bagaimana Kondisinya?

18 Juli 2024

Pimpinan Pondok Pesantren Al Zaytun Panji Gumilang memasuki mobil tahanan usai menjalani sidang perdana kasus penistaan agama di Pengadilan Negeri (PN) Indramayu, Jawa Barat, Rabu, 8 November 2023. ANTARA FOTO/Dedhez Anggara
Panji Gumilang Sudah Bebas Murni, Bagaimana Kondisinya?

Panji Gumilang, pimpinan Ponpes Al Zaytun sekaligus terpidana kasus penodaan agama, telah bebas murni. Bagaimana kondisinya saat ini?