Jaksa KPK Cecar Direksi PT LEN Soal Pengadaan Perangkat E-KTP

Reporter

Kamis, 4 Mei 2017 23:04 WIB

Tempo/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Jakarta - Jaksa Penuntut Umum Komisi Pemberantasan Korupsi mencecar Direksi PT LEN Industri soal pengadaan perangkat untuk kartu tanda penduduk elektronik. Jaksa menduga konsorsium pemenang proyek telah mengkondisikan pembelian perangkat sejak perencanaan.

"Konsorsium mengkondisikan sebelum proyek dimulai, pelelangan. Direksi juga menerima uang meski bukan bagian dari proyek. Saya yakin ini terkait dari proyek," kata Ketua Jaksa Penuntut Umum KPK Irene Putrie di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi, Jakarta, Kamis 4 Mei 2017.

Baca: Sidang E-KTP, Jaksa KPK Cecar Sumber Uang Rp 8 Miliar ke PT LEN

Irene menilai terdapat kejanggalan pengadaan hardware yang dibeli PT LEN Industri kepada PT Quadra Solution sebagai sesama anggota konsorsium. Sesama konsorsium, menurut Irene, PT Quadra bisa melakukan pembelian perangkat sendiri. "Dari ini kita tahu pemenang konsorsium sudah bersepakat," kata dia.

Direktur PT LEN Industri, Agus Iswanto, menuturkan sudah ada kesepakatan dalam konsorsium terkait pembagian tugas dalam pelaksanaan proyek. Perusahaannya bertanggung jawab untuk pengadaan perangkat seperti AFIS yang terdiri atas fingerprint (alat deteksi sidik jari) dan irish (alat deteksi kornea mata).

Simak: Sidang E-KTP, Eks Dirut PNRI Beberkan Soal Pertemuan di Fatmawati

Agus mengatakan pihaknya membeli dari PT Quadra yang saat itu dinilai sebagai sebagai agen distributor produk tersebut (authorized distributor). "Sudah ada kesepakatan bersama yang akan dibeli LEN," kata dia.

Namun Agus tak bisa menjelaskan rincian barang dan kesepakatan yang dilakukan antara PT Quadra dan PT LEN. "Lupa saya. Soal pembelian saya kurang paham karena tugas saya persiapan dokumen lelang sampai kontrak," kata dia.

Agus berujar penetapan keuntungan sebesar 8,5 persen perusahaanya pun melalui kesepakatan konsorsium.

ARKHELAUS W.

KPK

Berita terkait

Pukat UGM: Penuntasan Kasus Firli Bahuri Tolok Ukur Kinerja Kapolda

2 jam lalu

Pukat UGM: Penuntasan Kasus Firli Bahuri Tolok Ukur Kinerja Kapolda

Kondisi penanganan perkara Firli Bahuri menjadi kondite untuk mengukur kinerja Irjen Karyoto, jika tidak selesai selama ia menjabat, ada kegagalan

Baca Selengkapnya

Kuasa Hukum Bantah Sahbirin Noor Menghilang seusai Jadi Tersangka KPK

11 jam lalu

Kuasa Hukum Bantah Sahbirin Noor Menghilang seusai Jadi Tersangka KPK

Kuasa hukum Sahbirin Noor percaya diri bisa sukses menggugat penetapan tersangka oleh KPK.

Baca Selengkapnya

Menteri Hukum soal Nama Capim KPK yang Diserahkan Jokowi ke DPR: Tunggu Keputusan Prabowo

21 jam lalu

Menteri Hukum soal Nama Capim KPK yang Diserahkan Jokowi ke DPR: Tunggu Keputusan Prabowo

Menteri Hukum Supratman Andi Agtas mengatakan bahwa Presiden Prabowo akan memberikan keputusan mengenai nasib Capim KPK yang diserahkan Jokowi.

Baca Selengkapnya

KPK Panggil 2 Saksi dalam Kasus Dugaan Korupsi Shelter Tsunami

1 hari lalu

KPK Panggil 2 Saksi dalam Kasus Dugaan Korupsi Shelter Tsunami

KPK belum mengumumkan dua nama tersangka dalam kasus dugaan korupsi shelter tsunami di NTB.

Baca Selengkapnya

Pengusutan Kasus Firli Bahuri di Polda Metro Jaya Berlarut-larut: Ikan Busuk dari Kepala

1 hari lalu

Pengusutan Kasus Firli Bahuri di Polda Metro Jaya Berlarut-larut: Ikan Busuk dari Kepala

Petinggi Polri harus mampu mengendalikan dan mengawasi para personelnya secara ketat untuk mencegah terjadinya penyimpangan dalam kasus Firli Bahuri.

Baca Selengkapnya

Kenali 7 Bentuk Modus Pencucian Uang atau TPPU, Termasuk Mingling yang Diduga Dilakukan Harvey Moeis

1 hari lalu

Kenali 7 Bentuk Modus Pencucian Uang atau TPPU, Termasuk Mingling yang Diduga Dilakukan Harvey Moeis

Money laundering atau pencucian uang, modusnya bermacam-macam. Berikut 7 bentuk modus tindak pidana pencucian uang (TPPU) yang sering dilakukan.

Baca Selengkapnya

IM57+ Institute Kritik Sikap KPK Soal Kasus Fasilitas Jet Pribadi untuk Kaesang: Tidak Konsisten dan Preseden Buruk

2 hari lalu

IM57+ Institute Kritik Sikap KPK Soal Kasus Fasilitas Jet Pribadi untuk Kaesang: Tidak Konsisten dan Preseden Buruk

IM57+ Institute mengkritik Sikap KPK dalam kasus dugaan gratifikasi penggunaan fasilitas jet pribadi untuk Kaesang dan istrinya, apa katanya?

Baca Selengkapnya

Kaesang Nebeng Jet Pribadi Disebut Bukan Gratifikasi, Pukat UGM: Keputusan KPK Menyedihkan

2 hari lalu

Kaesang Nebeng Jet Pribadi Disebut Bukan Gratifikasi, Pukat UGM: Keputusan KPK Menyedihkan

Peneliti Pusat Kajian Anti Korupsi UGM, Zaenur Rohman, merespons pernyataan KPK soal tindakan Kaesang Pangarep nebeng jet pribadi bukan gratifikasi.

Baca Selengkapnya

Hasto PDIP Minta KPK Adil soal Kasus Gratifikasi Jet Pribadi Kaesang

2 hari lalu

Hasto PDIP Minta KPK Adil soal Kasus Gratifikasi Jet Pribadi Kaesang

KPK menyimpulkan mpenggunaan jet pribadi oleh Kaesang dan istrinya, Erina Gudono, tidak termasuk gratifikasi.

Baca Selengkapnya

Kejaksaan Tunggu Penyidik Serahkan Berkas Perbaikan Firli Bahuri

2 hari lalu

Kejaksaan Tunggu Penyidik Serahkan Berkas Perbaikan Firli Bahuri

Kejaksaan sudah menyampaikan kepada Polda Metro perihal kekurangan yang perlu dilengkapi dalam berkas perkara Firli Bahuri.

Baca Selengkapnya