Korban Tawangmangu Maut Dimakamkan Satu Liang

Reporter

Senin, 27 Februari 2017 12:53 WIB

Ilustrasi kecelakaan lalu lintas.untrr.ro

TEMPO.CO, Sidoarjo - Suwandi dan Ica Susilowati, korban kecelakaan maut di Tawangmangu, Jawa Tengah dimakamkan dalam satu liang di Pemakaman Umum Desa Wonokasian, Sidoarjo, Jawa Timur, Senin 27 Februari 2017.

Ketua Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kabupaten Sidoarjo Suprapto mengatakan Suwandi yang menjadi korban kecelakaan ini merupakan figur guru pekerja keras.

"Beliau ini orangnya ulet, pekerja keras dan tidak kenal waktu dalam melaksankan tugasnya. Kami merasa kehilangan atas peristiwa ini," katanya, saat pemberangkatan jenazah ke pemakaman dari rumah duka, Desa Wonokasian, Sidoarjo, Senin 27 Februari 2017.

Baca juga:
Selidiki Penghina Jokowi di Medsos, Polisi Gandeng Facebook
Pelaku Bom di Bandung Sempat Minta Tahanan Densus Dibebaskan


Pemberangkatan jenazah untuk dimakamkan dilaksanakan secara beriringan antara orang tua dan anaknya menuju ke lokasi pemakaman umum setempat. Sesampainya di pemakamanan, satu liang lahat berukuran besar digunakan untuk jasad kedua korban tersebut.

Seratusan pelayat, mulai dari rekan guru, masyarakat dan juga siswa terlihat ikut mengantarkan ke peristirahatan terakhir.

Suwandi merupakan salah satu korban kecelakaan maut di Tawangmangu, Jawa Tengah, Minggu 26 Februari 2017, sekitar pukul 10.30 WIB. Korban meninggal dunia bersama dengan lima orang lainnya saat melaksanakan rekreasi di wilayah setempat, setelah bus yang mereka tumpangi masuk ke dalam jurang sedalam 10 meter.

Keenam korban yang meninggal dunia tersebut yakni Ria Resbara, Ega Nanda, Suwandi, Ica Susilowati, Zuhro, dan Puji Harianto. Kedatangan jenazah diterima oleh Bupati Sidoarjo di Puskesmas Wonoayu Sidoarjo, Senin dini hari 27 Februari 2017. Selanjutnya jenazah korban dibawa ke rumah duka masing-masing.


Baca juga:
Raja Arab Datang, Apa Saja Keuntungannya bagi Indonesia?
Presiden Jokowi Dirisak, Netizen Bela dengan Petisi


Pemerintah juga memberikan santunan kepada keluarga korban kecelakaan maut itu. Sejumlah penumpang lainnya yang mengalami luka-luka masih mendapatkan perawatan di rumah sakit Jawa Tengah.

Siswa Sekolah Dasar Negeri (SDN) Jimbaran Wetan dan Jimbaran Kulon tempat Suwandi dan Zuhro mengajar, hari ini diliburkan. Sebelum pengumuman libur disampaikan, mereka berdoa bersama untuk korban meninggal dalam kecelakaan maut itu.

ANTARA



Advertising
Advertising

Berita terkait

Profil Yustinus Soeroso Pemilik PO Bus Rosalia Indah, dari Kondektur sampai Perusahaan Otobus Terkaya

17 hari lalu

Profil Yustinus Soeroso Pemilik PO Bus Rosalia Indah, dari Kondektur sampai Perusahaan Otobus Terkaya

PO bus Rosalia Indah alami kecelakaan di Tol Semarang-Batang, 7 orang meninggal.

Baca Selengkapnya

Rosalia Indah Buka Suara Soal Kecelakaan Bus di Tol Batang-Semarang

19 hari lalu

Rosalia Indah Buka Suara Soal Kecelakaan Bus di Tol Batang-Semarang

Kepolisian Republik Indonesia telah menetapkan supir bus Rosalia Indah sebagai tersangka.

Baca Selengkapnya

Jasa Raharja Serahkan Santunan Korban Kecelakaan Bus Rosalia Indah

20 hari lalu

Jasa Raharja Serahkan Santunan Korban Kecelakaan Bus Rosalia Indah

Seluruh korban terjamin UU No 33 Tahun 1964 tentang Dana Pertanggungan Wajib Kecelakaan Penumpang.

Baca Selengkapnya

Jasa Raharja Jamin Korban Kecelakaan Bus Rosalia Indah

20 hari lalu

Jasa Raharja Jamin Korban Kecelakaan Bus Rosalia Indah

Jasa Raharja akan menjamin seluruh penumpang korban kecelakaan bus Rosalia Indah, di KM 370 A, Tol Batang - Semarang, Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan di KM 370 Tol Batang, Polda Jateng Sebut Sopir Bus Rosalia Indah Berpotensi Tersangka

21 hari lalu

Kecelakaan di KM 370 Tol Batang, Polda Jateng Sebut Sopir Bus Rosalia Indah Berpotensi Tersangka

Kakorlantas mengatakan, polisi telah menurunkan tim Traffic Accident Analysis Polda Jawa Tengah untuk olah TKP kecelakaan bus itu.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan Bus Rosalia Indah, Polda Jateng Sebut Ada 2 Balita di Antara 7 Korban Tewas

21 hari lalu

Kecelakaan Bus Rosalia Indah, Polda Jateng Sebut Ada 2 Balita di Antara 7 Korban Tewas

Kabid Humas Polda Jateng mengatakan, sopir bus Jalur Widodo (44) berpotensi menjadi tersangka kecelakaan bus Rosalia Indah karena kelalaiannya.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan Bus Rosalia Indah di KM 370 Tol Batang, Kondektur juga Jadi Korban Tewas

21 hari lalu

Kecelakaan Bus Rosalia Indah di KM 370 Tol Batang, Kondektur juga Jadi Korban Tewas

Kepolisian telah mengidentifikasi 7 korban meninggal dalam kecelakaan bus Rosalia Indah di KM370 Tol Batang-Semarang tersebut.

Baca Selengkapnya

7 Orang Meninggal dan 20 Luka dalam Kecelakaan Bus Rosalia Indah di Tol Batang, Ini Daftarnya

21 hari lalu

7 Orang Meninggal dan 20 Luka dalam Kecelakaan Bus Rosalia Indah di Tol Batang, Ini Daftarnya

Sebanyak tujuh orang menjadi korban dalam kecelakaan tunggal Bus Rosalia Indah di jalur Tol Semarang-Batang KM 370

Baca Selengkapnya

Kecelakaan Bus Rosalia Indah di KM 370 Tol Batang, Kakorlantas Libatkan Tim TAA Polda Jawa Tengah

21 hari lalu

Kecelakaan Bus Rosalia Indah di KM 370 Tol Batang, Kakorlantas Libatkan Tim TAA Polda Jawa Tengah

Dugaan awal penyebab kecelakaan bus Rosalia Indah di Tol Batang karena sopir bus mengalami microsleep.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan Bus di Afrika Selatan Tewaskan 45 Orang, Hanya Ada Satu Korban Selamat

34 hari lalu

Kecelakaan Bus di Afrika Selatan Tewaskan 45 Orang, Hanya Ada Satu Korban Selamat

Empat puluh lima orang tewas dalam kecelakaan bus di Afrika Selatan, setelah bus yang mereka tumpangi jatuh sekitar 50 meter dari jembatan ke jurang

Baca Selengkapnya