Silent Operation Gerindra untuk Muluskan Prabowo di Pilpres  

Reporter

Kamis, 12 Januari 2017 11:15 WIB

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto bersama calon Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, mengunjungi tenda yang dihuni korban penggusuran, di Kampung Akuarium, Penjaringan, Jakarta Utara, 7 Januari 2017. TEMPO/Friski Riana

TEMPO.CO, Semarang - Pengurus Partai Gerindra Jawa Tengah siap bekerja keras untuk pemenangan Prabowo Subianto yang akan diusung menjadi calon presiden 2019. “Kami sudah terus bergerak untuk mensolidkan mesin partai (Gerindra),” kata Wakil Ketua DPD Partai Gerindra Jawa Tengah Sriyanto Saputro, Kamis, 12 Januari 2017.

Ketua Desk Pilkada Partai Gerindra Jawa Tengah ini menambahkan, partainya di Jawa Tengah sudah melakukan berbagai program untuk memuluskan Prabowo menghadapi pemilihan presiden 2019. Namun Sriyanto masih enggan menjelaskan secara detail. “Ada yang silent operation sehingga tidak bisa kami publish,” ujar anggota DPRD Jawa Tengah ini.

Baca juga: Prabowo Diumumkan Jadi Calon Presiden di HUT Gerindra

Gerindra Jawa Tengah sangat optimistis Prabowo bisa memenangi pilpres mendatang. “Figur beliau (Prabowo) sebagai negarawan sejati semakin diidolakan rakyat,” tutur Sriyanto.

Menurut dia, saat ini semakin banyak warga yang sadar bahwa mengurus bangsa sebesar Indonesia membutuhkan sosok yang kuat, terutama dalam menghadapi pihak-pihak asing agar kehormatan dan harga diri bangsa benar-benar bisa terjaga.

Sriyanto menambahkan, saat ini struktur Partai Gerindra sudah semakin tertata dan solid. “Pengkaderan juga masif,” ucapnya. Meski peta politik dan lawan Prabowo hingga kini belum jelas, Partai Gerindra Jawa Tengah terus-menerus mensolidkan partai, dari pengurus tingkat wilayah sampai kader-kader di desa.

Sebelumnya, Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon mengatakan partainya kemungkinan akan kembali mengusung Prabowo Subianto sebagai calon presiden 2019-2024. Alasannya, mayoritas kader Gerindra menginginkan Prabowo kembali bertarung dalam pemilihan presiden 2019.

Pencalonan Prabowo ini memang belum resmi diputuskan oleh DPP Gerindra. "Gerindra anytime secara resminya. Mungkin di ulang tahun Gerindra 6 Februari nanti," kata Fadli.

ROFIUDDIN

Berita terkait

Mengenal Fungsi Oposisi dalam Negara Demokrasi

2 hari lalu

Mengenal Fungsi Oposisi dalam Negara Demokrasi

Isu tentang partai yang akan menjadi oposisi dalam pemerintahan Prabowo-Gibran kian memanas. Kenali fungsi dan peran oposisi.

Baca Selengkapnya

Daftar 16 Partai Politik yang Gugat Sengketa Pileg ke MK, dari PDIP hingga PKN

5 hari lalu

Daftar 16 Partai Politik yang Gugat Sengketa Pileg ke MK, dari PDIP hingga PKN

Sejumlah partai politik mengajukan sengketa Pileg ke MK. Partai Nasdem mendaftarkan 20 permohonan.

Baca Selengkapnya

Mendekati Pilkada 2024, Begini Riuh Kandidat Kuat Sejumlah Parpol

7 hari lalu

Mendekati Pilkada 2024, Begini Riuh Kandidat Kuat Sejumlah Parpol

Mendekati Pilkada 2024, partai-partai politik mulai menyiapkan kandidat yang akan diusung. Beberapa nama telah diisukan akan maju dalam pilkgub.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Ingatkan Pentingnya Pembenahan Partai Politik

32 hari lalu

Bamsoet Ingatkan Pentingnya Pembenahan Partai Politik

Partai politik memegang peran penting dalam menentukan arah kebijakan negara.

Baca Selengkapnya

Pilihan Amerika Serikat Hanya Punya 2 Partai Politik, Ini Penjelasannya

32 hari lalu

Pilihan Amerika Serikat Hanya Punya 2 Partai Politik, Ini Penjelasannya

Amerika Serikat sebagai negara demokrasi terbesar di dunia memilih dominasi hanya dua partai politik yaiutu Partai Republik dan Partai Demokrat.

Baca Selengkapnya

Prabowo Dinilai Butuh Koalisi Raksasa Usai Penetapan Pemilu 2024, Berikut Jenis-jenis Koalisi

38 hari lalu

Prabowo Dinilai Butuh Koalisi Raksasa Usai Penetapan Pemilu 2024, Berikut Jenis-jenis Koalisi

LSI Denny JA menyatakan Prabowo-Gibran membutuhkan koalisi semipermanen, apa maksudnya? Berikut beberapa jenis koalisi.

Baca Selengkapnya

8 Parpol ke Senayan Penuhi Parliamentary Threshold di Pemilu 2024, Apa Bedanya dengan Presidential Threshold?

40 hari lalu

8 Parpol ke Senayan Penuhi Parliamentary Threshold di Pemilu 2024, Apa Bedanya dengan Presidential Threshold?

PDIP, Golkar, Gerindra, PKB, NasDem, PKS, Demokrat, dan PAN penuhi parliamentary threshold di Pemilu 2024. Apa bedanya dengan Presidential Threshold?

Baca Selengkapnya

Daftar 8 Parpol yang Lolos ke DPR di Pemilu 2024, 10 Lainnya Gagal ke Senayan

41 hari lalu

Daftar 8 Parpol yang Lolos ke DPR di Pemilu 2024, 10 Lainnya Gagal ke Senayan

Hasil akhir rekapitulasi suara KPU menyebutkan 8 parpol lolos ke Senayan. Sementara 10 parpol lainnya gagal ke DPR di Pemilu 2024. Berikut daftarnya.

Baca Selengkapnya

MK Tolak Gugatan Uji Materil Frasa Gabungan Partai Politik dalam UU Pemilu

42 hari lalu

MK Tolak Gugatan Uji Materil Frasa Gabungan Partai Politik dalam UU Pemilu

Hakim MK mengatakan, keberlakuan Pasal 228 UU Pemilu sesungguhnya ditujukan bagi partai politik secara umum,

Baca Selengkapnya

MK Putuskan Gugatan Mahasiswa soal Pembubaran Partai Politik Tidak Dapat Diterima

42 hari lalu

MK Putuskan Gugatan Mahasiswa soal Pembubaran Partai Politik Tidak Dapat Diterima

Seorang mahasiswa mengajukan permohonan uji materiil Undang-undang tentang Partai Politik ke Mahkamah Konstitusi.

Baca Selengkapnya