Ansor Sulawesi Utara Siapkan Banser Jaga Ibadah Natal

Reporter

Sabtu, 24 Desember 2016 22:18 WIB

Sejumlah umat kristiani yang selesai melaksanakan ibadah Natal bersalaman dengan pemuda muslim yang berjaga di pintu masuk gereja Eben Haezer, di Manado, Sulawesi Utara, Minggu (25/12). Sebagai bentuk solidaritas antara umat beragama dan untuk menjaga kenyamanan beribadah Natal sejumlah aparat TNI- Polri dan pemuda muslim melakukan penjagaan di gereja-gereja. ANTARA/Basrul Haq

TEMPO.CO, Manado - Gerakan Pemuda Ansor Sulawesi Utara menyiapkan 1000 personel Barisan NU Serbaguna (Banser) menjaga ibadah malam Natal di seluruh kabupaten dan kota.

Ketua PW GP Ansor Sulut Yusra Alhabsy menjelaskan, personel terbanyak akan disiagakan di Kota Manado yang merupakan ibu kota provinsi.

"Sudah diinstruksikan seluruh pengurus Ansor dan Banser untuk mengamankan ibadah perayaan Natal. Ini merupakan agenda tetap Banser saat Natal dan juga perayaan ibadah keagamaan umat lainnya," katanya.

Alhabsy menyebutkan penjagaan ibadah Natal mulai diefektifkan sejak 22 Desember 2016, dimana beberapa gereja sudah ada prosesi pra Natal umat Kristiani.

"Personel Banser tersebut akan mendapatkan tambahan bantuan dari pengurus Ansor di seluruh kabupaten dan kota. Jadi, semua gereja akan dijaga," kata Alhabsy yang juga Ketua DPC PKB Kabupaten Bolaang Mongondow.

Komandan Banser Kota Manado Michael Djamal menjelaskan penjagaan ibadah Natal oleh Banser sepenuhnya merupakan tugas kemanusiaan yang sama sekali tidak dibayar.

"Kami punya dana sendiri. Tugas kami adalah tugas kemanusiaan yang benar-benar untuk menjaga keutuhan yang baik di NKRI," tutur Djamal.

ISA ANSHAR JUSUF

Berita terkait

KAI Commuter Layani 14,8 Juta Penumpang KRL Selama Periode Natal dan Tahun Baru

9 Januari 2024

KAI Commuter Layani 14,8 Juta Penumpang KRL Selama Periode Natal dan Tahun Baru

Selama hari libur Nataru data volume pengguna tertinggi pada 30 Desember 2023 yaitu sebanyak 859.564 penumpang KRL.

Baca Selengkapnya

Akhir Libur Nataru, 500 Ribu Kendaraan Telah Kembali ke Jabotabek

3 Januari 2024

Akhir Libur Nataru, 500 Ribu Kendaraan Telah Kembali ke Jabotabek

Jasa Marga mencatatkan sebanyak 515.778 kendaraan kembali ke wilayah Jabotabek setelah libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023/2024.

Baca Selengkapnya

Tahun Baru, 34 Ribu Orang Penumpang Naik Kereta dari Yogyakarta

3 Januari 2024

Tahun Baru, 34 Ribu Orang Penumpang Naik Kereta dari Yogyakarta

PT KAI (Daop) 6 Yogyakarta mencatat sebanyak 34.034 orang naik kereta api (KA) dari seluruh stasiun di wilayah tersebut pada Senin, 1 Januari 2024.

Baca Selengkapnya

Kereta Cepat Whoosh Layani 220.227 Penumpang pada Natal dan Tahun Baru

3 Januari 2024

Kereta Cepat Whoosh Layani 220.227 Penumpang pada Natal dan Tahun Baru

PT KCIC mengapresiasi minat masyarakat yang menjadikan Whoosh sebagai pilihan utama selama libur Nataru.

Baca Selengkapnya

Puncak Arus Balik, Waspadai Gelombang Tinggi di Selat Bangka

1 Januari 2024

Puncak Arus Balik, Waspadai Gelombang Tinggi di Selat Bangka

Saat arus balik, tinggi gelombang hingga tujuh hari ke depandi sekitar perairan Selat Bangka diprakirakan berkisar 0.5 hingga 0.75 meter.

Baca Selengkapnya

Liburan Tahun Baru, 32 Ribu Tiket Kereta dari Semarang Masih Tersedia

1 Januari 2024

Liburan Tahun Baru, 32 Ribu Tiket Kereta dari Semarang Masih Tersedia

PT KAI Daerah Operasi 4 Semarang menjelaskan bahwa hingga kini masih ada sekitar 32 ribu tiket kereta untuk keberangkatan periode 1-7 Januari 2024.

Baca Selengkapnya

Hari Ini Puncak Arus Balik Libur Nataru, Jasa Marga: 140 Ribu Kendaraan Bakal Masuk ke Jakarta

1 Januari 2024

Hari Ini Puncak Arus Balik Libur Nataru, Jasa Marga: 140 Ribu Kendaraan Bakal Masuk ke Jakarta

Jasa Marga memprediksi puncak arus balik libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 bakal jatuh pada hari ini, 1 Januari 2024.

Baca Selengkapnya

Mudik Natal dan Tahun Baru, PLN Siapkan 624 SPKLU di 411 Titik

1 Januari 2024

Mudik Natal dan Tahun Baru, PLN Siapkan 624 SPKLU di 411 Titik

PLN telah menyiapkan 624 unit Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) di 411 titik lokasi untuk pengisian daya kendaraan listrik.

Baca Selengkapnya

Dishub Yogyakarta Siapkan Rekayasa Lalu Lintas di Malam Tahun Baru

29 Desember 2023

Dishub Yogyakarta Siapkan Rekayasa Lalu Lintas di Malam Tahun Baru

Ratusan ribu kendaraan dari berbagai daerah tercatat sudah memasuki wilayah Yogyakarta pada masa libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Simak Rekayasa Lalu Lintas Arus Mudik dan Balik Tahun Baru 2024

29 Desember 2023

Simak Rekayasa Lalu Lintas Arus Mudik dan Balik Tahun Baru 2024

Pengaturan lalu lintas ini berupa pembatasan operasional angkutan barang di jalan tol dan non tol, serta sistem jalur dan lajur pasang surut atau contraflow.

Baca Selengkapnya