Hari Santri, Jokowi Beri Kuis Berhadiah Sepeda

Reporter

Sabtu, 22 Oktober 2016 19:12 WIB

Seorang santri Pondok Pesantren Girkusumo mencium tangah calon Presiden dari partai PDIP, Joko Widodo di Mranggen, Kabupaten Demak, Jawa Tengah, (4/5). Tempo/Budi Purwanto

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo menghadiri acara silaturahmi muktamar ke-9 Pengurus Besar Al-Khairiyah, di kampus Al-Khairiyah, Citangkil, Cilegon, Banten, pada Sabtu, 22 Oktober 2016. Di akhir pidato, Jokowi memberi kuis buat para santri dengan hadiah sepeda.

"Di sini ada santri enggak. Coba maju satu ke depan," kata Jokowi. Puluhan santri Al-Khairiyah yang berada di barisan belakang pun mengacungkan tangan. Seorang santri pria kemudian maju ke podium mendekat ke Jokowi. Dia memperkenalkan diri dengan nama Joko Prasetyo. Jokowi buru-buru menyergah. "Kalau saya Jokowi, yang ini Jokopras," kata Jokowi, disambut tawa hadirin.

Jokowi pun menyuruh Jokopras menyebutkan Pancasila. Si santri lancar menyebut satu per satu sila Pancasila. Namun pada sila keempat, dua kali Jokopras keselip lidah. "Kerakyatan perwakilan," kata Jokopras, yang disambut gemuruh hadirin. "Kerakyatan yang adil...," kata dia mencoba meralat kesalahan. Akhirnya Jokopras bisa menyebut sila keempat itu dengan benar. "Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan dan perwakilan."

Melihat kesalahan itu, Jokowi mencoba menenangkan Jokopras. "Biasanya hafal di luar kepala, tapi begitu maju, dan dekat dengan saya, grogi, apalagi diteriaki, itu wajar," ujar Jokowi. "Ya sudah, sepedanya ambil."

Setelah memberikan satu sepeda kepada Jokopras, kuis berhadiah sepeda diteruskan. Berikutnya, yang maju adalah santri perempuan bernama Isnayani Amalia. Sebelum memberi pertanyaan, Jokowi mengatakan, Indonesia mempunyai 516 kabupaten/kota. "Saya tidak ingin semuanya disebutin, cukup seratus," kata Jokowi kepada Isnayati. Ternyata jumlah permintaan itu hanya bercanda. Jokowi lalu menurunkannya dengan meminta santriwati tersebut menyebut 10 kabupaten/kota. Isnayati pun menyebut satu per satu kabupaten/kota. Setelah sempurna menyebut 10, Isnayati dipersilakan mengambil sepeda.

Selain berkunjung Al-Khairiyah, Jokowi akan hadir di Stadion Maulana Yusuf, Ciceri, Serang, Banten, pada Sabtu malam. Jokowi akan menghadiri acara Hari Santri pertama sekaligus meresmikan pembukaan Pekan Olahraga dan Seni Antar-Pondok Pesantren Tingkat Nasional (Pospenas) ketujuh.

AMIRULLAH




Baca juga:
Demokrat Keberatan SBY Diperiksa Jaksa soal Kematian Munir
Begini Kesaksian soal Tindakan Pria Mirip Suami Mirna







Advertising
Advertising

Berita terkait

Diperpanjang hingga 2061, Ini Kronologi Kontrak Freeport di Indonesia

3 jam lalu

Diperpanjang hingga 2061, Ini Kronologi Kontrak Freeport di Indonesia

Pemerintah memperpanjang kontrak PT Freeport Indonesia hingga 2061 setelah kontrak mereka berakhir pada 2041 dengan kompensasi penambahan saham 61%

Baca Selengkapnya

Gibran Sebut Siapkan Roadmap Soal Partai Politiknya ke Depan

3 jam lalu

Gibran Sebut Siapkan Roadmap Soal Partai Politiknya ke Depan

Gibran mengaku telah memiliki roadmap untuk partai politik yang dipilihnya setelah tak bergabung lagi dengan PDIP.

Baca Selengkapnya

Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

5 jam lalu

Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

Ahli ini menyatakan tak anti investasi asing, termasuk yang dijanjikan datang dari Apple dan Microsoft.

Baca Selengkapnya

Kontrak Freeport Diperpanjang hingga 2061, Bahlil: Kita Kembalikan Milik Orang Indonesia

6 jam lalu

Kontrak Freeport Diperpanjang hingga 2061, Bahlil: Kita Kembalikan Milik Orang Indonesia

Pemerintah bakal memperpanjang kontrak PT Freeport hingga 2061. Menteri Bahlil Lahadalia klaim Freeport sudah jadi perusahaan milik Indonesia.

Baca Selengkapnya

Panen Jagung di Sumbawa, Presiden Tekankan Pentingnya Jaga Keseimbangan Harga

7 jam lalu

Panen Jagung di Sumbawa, Presiden Tekankan Pentingnya Jaga Keseimbangan Harga

Presiden Joko Widodo, menekankan pentingnya menjaga keseimbangan harga baik ditingkat petani, pedagang maupun peternak

Baca Selengkapnya

Hardiknas 2024: Jokowi dan Nadiem Makarim Sampaikan Pesan Ini

7 jam lalu

Hardiknas 2024: Jokowi dan Nadiem Makarim Sampaikan Pesan Ini

Apa pesan Presiden Jokowi dan Mendikburistek Nadiem Makarim dalam peringatan Hardiknas 2024?

Baca Selengkapnya

Harga Jagung Anjlok karena Panen Raya, Jokowi: Kurang Baik untuk Petani

7 jam lalu

Harga Jagung Anjlok karena Panen Raya, Jokowi: Kurang Baik untuk Petani

Jokowi mengatakan panen raya jagung terjadi mulai dari Sumbawa Barat, Dompu, hingga Gorontalo.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Respons BTN Atas Dugaan Raibnya Uang Nasabah

8 jam lalu

Terkini Bisnis: Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Respons BTN Atas Dugaan Raibnya Uang Nasabah

Presiden Joko Widodo alias Jokowi meresmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Baca Selengkapnya

Kaesang Sebut Ayahnya Bakal Bantu Kampanye di Pilkada, Jokowi: Itu Urusan PSI Lah

8 jam lalu

Kaesang Sebut Ayahnya Bakal Bantu Kampanye di Pilkada, Jokowi: Itu Urusan PSI Lah

Presiden Joko Widodo alias Jokowi buka suara soal dirinya yang disebut akan membantu Partai Solidarits Indonesia (PSI) kampanye untuk Pilkada.

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Indonesia vs Irak Digelar Malam Ini, Jokowi: Menang, Insyaallah

9 jam lalu

Timnas U-23 Indonesia vs Irak Digelar Malam Ini, Jokowi: Menang, Insyaallah

Jokowi optimistis Timnas U-23 Indonesia bisa mengalahkan Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 Kamis malam ini.

Baca Selengkapnya