Paspampres Gadungan Tipu Wanita Muda

Reporter

Editor

Nur Haryanto

Rabu, 23 Januari 2013 17:26 WIB

TEMPO/ Nita Dian

TEMPO.CO, Pacitan - Tipu daya Imam Syafi'i berakhir di balik jeruji. Lelaki berusia 25 tahun asal Riau ini diamankan aparat TNI dan Kepolisian Resor Pacitan karena menipu wanita dan mengaku sebagai anggota TNI yang bertugas sebagai Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres).

"Tersangka kami amankan setelah ditangkap aparat Kodim," kata Kepala Satuan Reserse dan Kriminal Kepolisian Resor Pacitan, Ajun Komisaris Sukimin, saat dihubungi, Rabu, 23 Januari 2013.

Sukimin mengatakan tersangka ditangkap setelah terbukti menipu wanita muda bernama Endah Dwi Lestari, warga Kecamatan Punung, Pacitan. Tersangka yang mengaku berpangkat sersan satu itu diamankan berkat laporan keluarga korban yang mencurigai tersangka.

Mendapat laporan ini, aparat Komando Distrik Militer (Kodim) 0801 Pacitan mengincar dan menginterogasi tersangka. Setelah diselidiki, tersangka ternyata anggota TNI gadungan. Kartu anggota TNI yang digunakannya palsu. Aparat Kodim pun mengamankannya dan menyerahkannya ke kepolisian karena tersangka melakukan tindak pidana terhadap warga sipil.

Tersangka yang hanya bekerja sebagai buruh perkebunan sawit di Riau itu mengenal Endah secara tak sengaja. Ia menelepon nomor secara acak melalui telepon seluler pertengahan tahun 2012 lalu. Ternyata nomor tersebut milik Endah. Keduanya akhirnya berjanji bertemu di Pacitan. Kebetulan tersangka juga memiliki kerabat di Pacitan. Tersangka pun sudah beberapa kali berkunjung ke rumah orang tua korban dan bahkan ingin menikahi korban.

Suatu hari tersangka meminjam uang Rp 2 juta kepada korban dengan dalih digunakan untuk mengurus administrasi pernikahan di tempat asalnya di Riau. Belum sampai ke Riau, tersangka ditangkap aparat di Pacitan. "Uangnya akan saya gunakan untuk biaya transport pulang," ujar Imam pada wartawan. Atas perbuatannya, tersangka dijerat Pasal 378 Kitab Undang-Undang Hukum Pidana tentang penipuan dengan ancaman penjara maksimal 4 tahun.

ISHOMUDDIN

Berita terkait

Jadi Korban Begal Hingga Jari Nyaris Putus, Satrio Mukhti Calon Siswa Bintara Diangkat Jadi Anggota Polri

2 jam lalu

Jadi Korban Begal Hingga Jari Nyaris Putus, Satrio Mukhti Calon Siswa Bintara Diangkat Jadi Anggota Polri

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengangkat Satrio Mukhti, 18 tahun calon siswa Bintara korban begal menjadi anggota Polri.

Baca Selengkapnya

Jelang KTT World Water Forum ke-10 di Bali, Garuda Wisnu Kencana Tutup hingga Polri Lakukan Ini

2 jam lalu

Jelang KTT World Water Forum ke-10 di Bali, Garuda Wisnu Kencana Tutup hingga Polri Lakukan Ini

KTT World Water Forum di Bali digelar mulai Sabtu besok. Sebanyak 8 kepala negara dan 105 menteri dijadwalkan hadir.

Baca Selengkapnya

BNN-Polri Bekuk Buron Kartel Narkoba Meksiko di Filipina, Segera Dibawa ke Indonesia

13 jam lalu

BNN-Polri Bekuk Buron Kartel Narkoba Meksiko di Filipina, Segera Dibawa ke Indonesia

Buron kartel narkoba Meksiko itu akan dibawa untuk mempertanggungjawabkan perbuatan dan mengungkap jaringannya di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Pengamanan World Water Forum di Bali, Polri Aktifkan Commad Center 91

14 jam lalu

Pengamanan World Water Forum di Bali, Polri Aktifkan Commad Center 91

Ada lima klaster yang menjadi objek pengamanan selama KTT World Water Forum, yaitu Nusa Dua Utara, Nusa Dua Selatan, Jimbaran, Kuta, dan Sanur.

Baca Selengkapnya

Sentra Gakkumdu untuk Pilkada 2024 Segera Dibentuk, Ini yang Dilakukan Bawaslu

23 jam lalu

Sentra Gakkumdu untuk Pilkada 2024 Segera Dibentuk, Ini yang Dilakukan Bawaslu

Sentra Gakkumdu akan mempermudah masyarakat yang ingin melaporkan pelanggaran dalam tahapan Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Polri Turunkan Pasukan Berkuda Amankan World Water Forum ke-10 di Bali

1 hari lalu

Polri Turunkan Pasukan Berkuda Amankan World Water Forum ke-10 di Bali

Polri menurunkan Detasemen Turangga atau kavaleri berkuda untuk mengamankan KTT World Water Forum ke-10 di Bali pada 18-25 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Catatan Jual-Beli Amunisi Anggota TNI-Polri dan KKB di Papua

1 hari lalu

Catatan Jual-Beli Amunisi Anggota TNI-Polri dan KKB di Papua

Kepala Operasi Damai Cartenz, Kombes Faizal Ramadhani akui ada anggota TNI-Polri jual amunisi ke KKB. Berikut beberapa kasusnya.

Baca Selengkapnya

Ini Arti Galodo, Banjir Bandang dari Gunung Singgalang Sapu Wilayah Berbagai Daerah di Sumbar

1 hari lalu

Ini Arti Galodo, Banjir Bandang dari Gunung Singgalang Sapu Wilayah Berbagai Daerah di Sumbar

Banjir bandang dari Gunung Singgalang menghantam Galudua, Koto Tuo Ampek Koto, Kabupaten Agam, Sumbar. Apa arti galodo bagi suku Minangkabau?

Baca Selengkapnya

Detasemen K-9 Polri Turut Amankan KTT World Water Forum ke-10 di Bali, 34 Anjing Terlatih Diturunkan

1 hari lalu

Detasemen K-9 Polri Turut Amankan KTT World Water Forum ke-10 di Bali, 34 Anjing Terlatih Diturunkan

Detasemen K-9 Polri dikerahkan turut mengamankan gelaran KTT World Water Forum di Bali. Sebanyak 34 anjing terlatih diterjunkan.

Baca Selengkapnya

Belajar Teknologi Drone, 10 Mahasiswa STIK Polri Kursus Singkat di Universitas Kepolisian Korea Selatan

2 hari lalu

Belajar Teknologi Drone, 10 Mahasiswa STIK Polri Kursus Singkat di Universitas Kepolisian Korea Selatan

Selain teknologi drone, mahasiswa STIK Polri juga mempelajari forensik untuk mencari barang bukti penyebab terjadinya pembunuhan.

Baca Selengkapnya