Anggota Pemuda Panca Marga Mengamuk di Pelabuhan Batam

Reporter

Editor

Selasa, 22 Juli 2003 13:35 WIB

TEMPO Interaktif, Batam:Sekitar dua ratus anggota Pemuda Panca Marga (PPM) Batam mengamuk di Pelabuhan Domestik Telaga Punggur, Senin (4/2) pukul 17.00 wib. Mereka menghancurkan loket dan memukul anggota Satuan Polisi Pamong Praja yang melakukan pemeriksaan di pintu masuk pelabuhan. “Mereka datang tiba-tiba dan langsung mengamuk, menghancurkan loket karcis,” kata Sahid Hasyim, Kepala Dinas Kependudukan Kota Batam, ketika dikonfirmasi Tempo News Room tadi malam. Akibat insiden itu, Raja Arifin, 27, petugas pemeriksa pendatang, mengalami luka serius di bagian kepala dan muka karena dihajar anggota organisasi pemuda yang dikenal dekat dengan militer itu. Hingga saat ini, Sahid belum mengetahui pemicu mengamuknya anggota PPM Batam tersebut. “Selama ini tidak ada masalah dengan PPM berkaitan diterapkannya Peraturan Daerah tentang Kendudukan (Perdaduk) di Kota Batam,” ujarnya. Tapi, ia menjelaskan, beberapa minggu lalu sejumlah anggota PPM mendatangi dirinya dan meminta uang jaminan pendatang yang masuk Batam. Permintaan itu ditolak Sahid. Alasannnya, citra petugas Perdaduk akan memburuk di mata masyarakat kalau permintaan itu dipenuhi. Saat itulah, jelasnya, seorang anggota PPM mengancam akan membuat keributan. Sahid segera bertindak cepat. Ia melaporkan peristiwa itu kepada Komandan Kodim 0316/Batam selaku pembina PPM Batam. “Apa mungkin peristiwa itu penyebabnya?” tebak Sahid Kepala Polisi Kota Besar Barelang, Komisaris Besar Suhartono, mengatakan pihaknya telah menahan 57 anggota PPM. “Kini, mereka diperiksa,” ujarnya. Insiden itu menambah daftar amuk massa di Batam. Sebelumnya, terjadi perang antar etnis namun dapat direda aparat keamanan. Peristiwa menewaskan seorang korban karena luka parah di kepala. Hingga saat ini polisi terus mengantisipasi kemungkinan pecah kembali bentrokan antar etnis seperti dua tahun silam yang menewaskan 25 orang dan hangusnya ratusan rumah penduduk. (Rumbadi Dalle)

Berita terkait

Jelang Duel Indonesia vs Guinea, Pelatih Kaba Diawara Fokus Benahi Mental dan Fisik

1 menit lalu

Jelang Duel Indonesia vs Guinea, Pelatih Kaba Diawara Fokus Benahi Mental dan Fisik

Pelatih Timnas U-23 Guinea, Kaba Diawara, mengaku para pemainnya sudah siap untuk menghadapi Indonesia pada laga play-off Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Kementerian ESDM Masih Bahas Soal Perpanjangan Izin Ekspor Konsentrat Tembaga Freeport

2 menit lalu

Kementerian ESDM Masih Bahas Soal Perpanjangan Izin Ekspor Konsentrat Tembaga Freeport

Kementerian ESDM terus berkomunikasi dengan kementerian Keuangan untuk mengkaji arif bea keluar untuk ekspor konsentrat tembaga PT Freeport Indonesia

Baca Selengkapnya

Ibu Pembunuh Anak di Bekasi Kembali Ditahan usai Dirawat di RSJ Grogol

2 menit lalu

Ibu Pembunuh Anak di Bekasi Kembali Ditahan usai Dirawat di RSJ Grogol

Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Grogol menyatakan kondisi kejiwaan ibu yang bunuh anak di Bekasi sudah stabil

Baca Selengkapnya

Saat Netanyahu Bernafsu Serang Rafah, Media Israel Justru Bilang Ini

4 menit lalu

Saat Netanyahu Bernafsu Serang Rafah, Media Israel Justru Bilang Ini

Haaretz mengatakan invasi Rafah hanya membahayakan kemungkinan kembalinya para tawanan, dan menyatakan sudah waktunya untuk gencatan senjata.

Baca Selengkapnya

BPJS Kesehatan Imbau Masyarakat Tepat Waktu Membayar Iuran JKN

7 menit lalu

BPJS Kesehatan Imbau Masyarakat Tepat Waktu Membayar Iuran JKN

Dengan membayar iuran sebelum tanggal 10 tiap bulannya, status kepesertaan JKN-nya sipastikan akan tetap aktif dan bisa digunakan kapanpun untuk mengakses layanan di fasilitas kesehatan.

Baca Selengkapnya

Sri Mulyani Masuk Bursa Pilkada DKI Jakarta, Ini Kata Staf Khusus Menteri Keuangan

14 menit lalu

Sri Mulyani Masuk Bursa Pilkada DKI Jakarta, Ini Kata Staf Khusus Menteri Keuangan

Staf khusus Menteri Keuangan memastikan Sri Mulyani dan Kementerian Keuangan menghormati segala diskusi dan aspirasi yang ada di masyarakat

Baca Selengkapnya

UKT Naik 30-50 Persen, Mahasiswa Baru UIN Jakarta Disebut Merasa Terjebak

20 menit lalu

UKT Naik 30-50 Persen, Mahasiswa Baru UIN Jakarta Disebut Merasa Terjebak

Setelah mahasiswa baru diterima, kata Najib, rektorat mengeluarkan kebijakan baru soal kenaikan UKT. Besarnya 30 hingga 50 persen

Baca Selengkapnya

Konser di Suhu 8 Derajat Celcius, Berikut Line Up dan Daftar Harga Tiket Winter Concert

21 menit lalu

Konser di Suhu 8 Derajat Celcius, Berikut Line Up dan Daftar Harga Tiket Winter Concert

Menggandeng Jakarta Experience Board (Jxb), Imaginaction berhasil membawa 7 nama penampil yang akan tampil di Winter Concert.

Baca Selengkapnya

Penyebab Meningitis pada Anak Sering Sulit Didiagnosis

39 menit lalu

Penyebab Meningitis pada Anak Sering Sulit Didiagnosis

Meningitis sering sulit didiagnosis dan bisa berkembang sangat pesat. Kalau anak-anak tidak tertolong dalam waktu 24 jam bisa meninggal

Baca Selengkapnya

Wamen BUMN Resmikan Green Building The Gade Tower Milik Pegadaian

41 menit lalu

Wamen BUMN Resmikan Green Building The Gade Tower Milik Pegadaian

Peresmian ditandai oleh penandatanganan prasasti dan pengguntingan pita oleh Kartika Wirjoatmodjo.

Baca Selengkapnya