Hendrar Prihadi Ungkap Alasan Resmikan Posko Pemenangan di Semarang

Reporter

Antara

Sabtu, 5 Oktober 2024 09:34 WIB

Calon Wakil Gubernur Jawa Tengah Hendrar Prihadi saat pemotongan tumpeng menandai peresmian Posko Pemenangan Andika Perkasa-Hendi di Jalan Pandanaran Nomor 100, Semarang, Jumat (4/10/2024). (ANTARA/HO-Dok Pribadi)

TEMPO.CO, Semarang - Calon wakil gubernur Jawa Tengah Hendrar Prihadi yang akrab disapa Hendi meresmikan Posko Pemenangan Andika Perkasa-Hendi untuk pemilihan gubernur dan wakil gubernur atau Pilgub Jateng 2024 di Semarang, Jawa Tengah (Jateng).

Posko pemenangan tersebut berlokasi di Jalan Pandanaran Nomor 100 Semarang. Sebelumnya posko ini digunakan sebagai Rumah Bersama Relawan Ganjar Pranowo Jateng pada pemilihan presiden atau Pilpres 2024.

"Dalam sebuah organisasi kemenangan diperlukan posko pengendali, terutama untuk pasangan Andika-Hendi. Dalam pemilihan gubernur ini, kami memutuskan membuka posko di Jalan Pandanaran Nomor 100 Semarang," kata Hendi di Semarang, Jumat, 4 Oktober 2024.

Menurut Hendi, kegiatan di Posko Pemenangan Andika-Hendi tersebut sebenarnya sudah berjalan, tetapi saat ini dilakukan semacam tasyakuran dengan mengundang para relawan.

"(Posko) Sudah berjalan, tapi hari ini supaya lebih pas lagi, kami adakan tasyakuran memanggil dengan memanggil teman-teman dan Pak Kiai untuk mendoakan," kata mantan Wali Kota Semarang tersebut.

Advertising
Advertising

Setelah pembacaan doa yang dipimpin ulama, dilakukan pemotongan tumpeng yang dilakukan oleh Hendi sebagai pertanda posko pemenangan telah resmi dibuka.

Menurut dia, pendirian posko tersebut untuk memfasilitasi relawan dalam menyampaikan aspirasi, berkomunikasi, dan mendukung kegiatan pasangan calon, yakni Andika-Hendi.

"Kan relawan ini banyak sekali yang terdata di tempat kami, ada ratusan yang tergabung yang mereka memerlukan koordinasi dengan pasangan calon. Karena pasangan calonnya juga punya aktivitas yang sedemikian luar biasa maka posko ini diharapkan bisa menjadi tempat relawan dari daerah berkomunikasi dengan kami," katanya.

Ia mengatakan, berbagai hal yang disampaikan, antara lain mengenai pemenuhan kebutuhan Alat Peraga Kampanye (APK) hingga penyampaian aspirasi dari masyarakat.

"Bisa pemenuhan APK, bisa menyampaikan program, menyampaikan aspirasi masyarakat, bisa semuanya. Di sini kami siapkan sarana untuk menangkap hal-hal tersebut," katanya.

Mantan Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) ini mengatakan, koordinasi dengan berbagai elemen partai dan relawan sangat penting untuk memenangkan Pilgub Jateng 2024.

"Tidak mungkin pasangan calon Andika-Hendi berkeliling sendiri, oleh karena itu partisipasi relawan dan struktur partai sangat krusial," tambahnya.

"Kan enggak mungkin ya dalam waktu yang singkat ini pasangan calon Andika-Hendi harus muter sendiri. Kami perlu 'supporting' dari semua pihak, terutama struktur partai dan teman-teman relawan yang ada," katanya

Pilgub Jateng 2024 diikuti dua pasangan calon gubernur dan wakil gubernur, yakni Andika Perkasa-Hendrar Prihadi yang diusung PDI Perjuangan di nomor urut satu.

Di nomor urut dua, pasangan Ahmad Luthfi-Taj Yasin Maimoen yang diusung oleh koalisi sembilan partai politik, yakni Partai Nasdem, Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Golkar, Partai Gerindra, Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Demokrat, Partai Solidaritas Indonesia (PSI).

Pilihan Editor: Lestari Moerdijat Satu-satunya Perempuan Pimpinan MPR 2024-2029, Segini Harta Kekayaannya

Berita terkait

Gerindra Sebut Mesin Partai Kerja untuk Ahmad Luthfi di Pilkada Jateng

2 jam lalu

Gerindra Sebut Mesin Partai Kerja untuk Ahmad Luthfi di Pilkada Jateng

Ketua Gerindra Provinsi Jawa Tengah, Sudaryono, menyatakan bahwa sikap partainya jelas mendukung Calon Gubernur Ahmad Luthfi dari awal hingga sekarang.

Baca Selengkapnya

'Jagoan' PDIP di Pilgub Jakarta dan Jateng Unggul Versi Survei Litbang Kompas

10 jam lalu

'Jagoan' PDIP di Pilgub Jakarta dan Jateng Unggul Versi Survei Litbang Kompas

Survei Litbang Kompas menunjukkan elektabilitas Andika-Hendi dan Pramono-Rano unggul atas rivalnya di Pilkada Jakarta dan Jateng.

Baca Selengkapnya

Elektabilitas Andika Perkasa-Hendi Ungguli Luthfi-Taj Yasin, Jokowi Singgung Pemilih Bimbang

1 hari lalu

Elektabilitas Andika Perkasa-Hendi Ungguli Luthfi-Taj Yasin, Jokowi Singgung Pemilih Bimbang

Survei Litbang Kompas menunjukkan elektabilitas Andika Perkasa-Hendrar Prihadi 28,8 persen atau unggul 0,7 persen dari rivalnya Ahmad Luthfi-Taj Yasin

Baca Selengkapnya

Respons Andika Perkasa Setelah Unggul dari Ahmad Lutfi Sesuai Hasil Survei

1 hari lalu

Respons Andika Perkasa Setelah Unggul dari Ahmad Lutfi Sesuai Hasil Survei

Hasil survei terbaru sejumlah lembaga menunjukkan elektabilitas Andika Perkasa dan Hendi unggul dari Ahmad Lutfi dan Taj Yasin di Pilkada Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya

Dugaan Pengerahan Kepala Desa di Jateng, Bawaslu Belum Ungkap untuk Dukung Siapa di Pilkada

1 hari lalu

Dugaan Pengerahan Kepala Desa di Jateng, Bawaslu Belum Ungkap untuk Dukung Siapa di Pilkada

Paguyuban Kepala Desa di Jawa Tengah kepergok tengah berkumpul di salah satu hotel di Semarang. Bawaslu masih memeriksa kasus ini.

Baca Selengkapnya

Berbenah untuk Jawa Tengah dan Jakarta yang Lebih Baik

1 hari lalu

Berbenah untuk Jawa Tengah dan Jakarta yang Lebih Baik

Pasangan Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur Jawa Tengah, Andika Perkasa dan Hendrar Prihadi menyampaikan terobosan mengenai tata kelola pemerintahan, reformasi birokrasi, dan pelayanan publik. Adapun pasangan calon kepala daerah Jakarta, Pramono Anung dan Rano Karno membeberkan strategi mendongkrak perekonomian dan kesejahteraan.

Baca Selengkapnya

Debat Perdana Pilgub Jateng: Andika Perkasa dan Ahmad Luthfi Kompak, Kemiskinan Jadi PR

5 hari lalu

Debat Perdana Pilgub Jateng: Andika Perkasa dan Ahmad Luthfi Kompak, Kemiskinan Jadi PR

Paslon Andika-Hendi dan Luthfi-Yasin mengikuti debat perdana Pilgub Jateng Rabu malam di Semarang, Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya

Tanggapan Tim Pemenangan Ahmad Luthfi-Taj Yasin soal Dugaan Pengerahan Kades

5 hari lalu

Tanggapan Tim Pemenangan Ahmad Luthfi-Taj Yasin soal Dugaan Pengerahan Kades

Tim pemenangan Ahmad Luthfi-Taj Yasin membantah para kades itu digerakkan untuk mendukung mereka di pilkada Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya

Calon Wakil Gubernur Jawa Tengah Singgung soal Kabinet Merah Putih Dalam Debat

5 hari lalu

Calon Wakil Gubernur Jawa Tengah Singgung soal Kabinet Merah Putih Dalam Debat

Pembahasan soal Kabinet Merah Putih muncul dalam debat pilkada Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya

Ahmad Luthfi Singgung Nama Jokowi dan Prabowo di Debat Pilkada Jawa Tengah

6 hari lalu

Ahmad Luthfi Singgung Nama Jokowi dan Prabowo di Debat Pilkada Jawa Tengah

Ahmad Luthfi menyampaikan, visi yang dibawa bersama pasangannya adalah Jateng Maju Berkelanjutan Menuju Indonesia Emas 2045.

Baca Selengkapnya