Nama Risma dan Marzuki Mustamar Muncul di Bursa Pilkada Jatim, Dasco: Ini Kan Masih Dinamika

Kamis, 1 Agustus 2024 08:45 WIB

Ketua Harian Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad menghadiri Musyawarah Kerja Nasional (Mukernas) Partai Perindo di iNews Tower, Jakarta Pusat pada Rabu, 31 Juli 2024. TEMPO/Savero Aristia Wienanto

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Harian Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad merespons kemunculan Menteri Sosial Tri Rismaharini alias Risma dan tokoh Nahdlatul Ulama (NU) Marzuki Mustamar dalam bursa Pemilihan Kepala Daerah Jawa Timur atau Pilkada Jatim 2024. Menurut dia, kemunculan kedua nama itu merupakan bagian dari dinamika politik yang biasa saja.

"Ini kan masih dinamika. Masih di pendaftaran, masih ada waktu," kata Dasco usai menghadiri Musyawarah Kerja Nasional (Mukernas) Partai Perindo di iNews Tower, Jakarta Pusat pada Rabu, 31 Juli 2024.

Adapun Risma merupakan kader terkuat PDIP sedangkan Marzuki Mustamar menjadi sosok unggulan dari PKB. Di sisi lain, Koalisi Indonesia Maju (KIM), termasuk Gerindra, dan sejumlah partai telah mendukung pasangan petahana Khofifah Indar Parawansa dan Emil Dardak.

Dasco menilai PDIP dan PKB bisa saja bersepakat mengusung kedua sosok itu pasangan calon penantang Khofifah-Emil. Sebaliknya, kata dia, bisa jadi Khofifah-Emil menjadi pasangan satu-satunya yang maju di Pilkada Jatim.

"Ya, nanti kita lihat aja," ujarnya.

Advertising
Advertising

Lebih lanjut, Dasco menyatakan belum mau berkomentar soal peluang Khofifah-Emil menjadi pasangan calon tunggal yang melawan kotak kosong.

"Saya gimana nanggapin? Orang saya kan belum tahu nanti apakah benar ada dua paslon atau kemudian cuma satu paslon," tuturnya.

Sebelumnya, Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Dardak merespons pertemuan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin dengan Wakil Sekretaris Jenderal PDIP Ahmad Basarah untuk membahas Pilkada, khususnya di Jawa Timur.

Emil mengaku tak khawatir jika PKB dan PDIP mengusung pasangan calon untuk maju di Pilkada Jatim. "Kami menghormati komunikasi politik, baik dengan kami maupun elemen-elemen lain di Jawa Timur dan tingkat nasional," kata Emil usai menghadiri Musyawarah Kerja Nasional (Mukernas) Partai Perindo di iNews Tower, Jakarta Pusat, Selasa, 30 Juli 2024.

Emil bersama Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa merupakan pasangan calon petahana yang sebelumnya telah mendapatkan dukungan dari banyak partai politik, terutama yang tergabung dalam KIM.

Menurut Emil, dirinya dan Khofifah telah membuka komunikasi untuk memperoleh dukungan dari semua partai politik, termasuk PKB dan PDIP. Namun, dia akan menghormati segala keputusan kedua partai itu.

Emil optimistis bahwa dirinya dan Khofifah dapat menandingi Menteri Sosial Tri Rismaharini selaku kader prioritas PDIP ataupun tokoh Nahdlatul Ulama (NU) Marzuki Mustamar yang menjadi sosok unggulan dari PKB. Ia menyebut elektabilitasnya menunjukkan sinyal positif atas dukungan masyarakat Jawa Timur.

"Banyak sekali elemen masyarakat yang memberikan dukungan kepada Mbak Khofifah dan saya," ujarnya.

Pilihan Editor: Jalan Panjang Perseteruan PBNU dan PKB

Berita terkait

Tak Hadiri Penutupan PON, Jokowi Pilih Jadi Saksi Pernikahan Anak Khofifah

1 jam lalu

Tak Hadiri Penutupan PON, Jokowi Pilih Jadi Saksi Pernikahan Anak Khofifah

Jokowi mengatakan penutupan PON akan dihadiri Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy.

Baca Selengkapnya

Agenda Pertemuan Prabowo dan Megawati, PDIP: Tidak Ada Kaitannya dengan Kursi Menteri

2 jam lalu

Agenda Pertemuan Prabowo dan Megawati, PDIP: Tidak Ada Kaitannya dengan Kursi Menteri

PDIP mengiyakan agenda pertemuan Megawati dan Prabowo Subianto, benarkah pertemuan ini diadakan karena PDIP mengincar kursi menteri dan siap koalisi?

Baca Selengkapnya

Tarik Ulur Pertemuan Prabowo dan Megawati, Hasto PDIP: Dilakukan pada Momentum yang Tepat

2 jam lalu

Tarik Ulur Pertemuan Prabowo dan Megawati, Hasto PDIP: Dilakukan pada Momentum yang Tepat

Pertemuan Prabowo dan Megawati terlihat maju-mundur. Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto sebut menunggu momentum yang tepat.

Baca Selengkapnya

Soal Masuk Tidaknya di Kabinet Prabowo, Sandiaga Uno: Harus Iso Rumongso

14 jam lalu

Soal Masuk Tidaknya di Kabinet Prabowo, Sandiaga Uno: Harus Iso Rumongso

Sandiaga Uno menyadari posisi politiknya saat ini sehingga terkait formasi menteri di kabinet Prabowo ia tak terlalu berharap banyak.

Baca Selengkapnya

Said PDIP Sebut Pertemuan Megawati dan Prabowo Tak Akan Bahas Bagi-bagi Kekuasaan

16 jam lalu

Said PDIP Sebut Pertemuan Megawati dan Prabowo Tak Akan Bahas Bagi-bagi Kekuasaan

Said Abdullah menegaskan bahwa pertemuan antara Megawati dan Prabowo tidak akan membahas soal bagi-bagi jatah kekuasaan.

Baca Selengkapnya

PDIP: Rencana Pertemuan Megawati dan Prabowo hingga Komentar Soal Kabinet Zaken

18 jam lalu

PDIP: Rencana Pertemuan Megawati dan Prabowo hingga Komentar Soal Kabinet Zaken

Juru bicara PDIP Chico Hakim mengatakan, pertemuan Megawati dan Prabowo masih diupayakan

Baca Selengkapnya

Profil Nuroji, Politisi Gerindra yang Mengaku tak Terlalu Bangga dengan Timnas Karena Naturalisasi

19 jam lalu

Profil Nuroji, Politisi Gerindra yang Mengaku tak Terlalu Bangga dengan Timnas Karena Naturalisasi

Nuroji menyatakan bahwa ia tidak merasa sangat bangga dengan pencapaian Timnas Indonesia, karena mayoritas pemainnya merupakan hasil naturalisasi.

Baca Selengkapnya

Pertemuan Megawati-Prabowo Belum Terlaksana, Jubir PDIP Berharap Bisa Dilakukan Sebelum 20 Oktober

21 jam lalu

Pertemuan Megawati-Prabowo Belum Terlaksana, Jubir PDIP Berharap Bisa Dilakukan Sebelum 20 Oktober

Jubir PDIP Chico Hakim mengungkapkan, pertemuan antara Megawati dengan Prabowo masih diupayakan.

Baca Selengkapnya

Said Abdullah Sebut Tak Ada Pembahasan Kabinet antara PDIP dan Gerindra

22 jam lalu

Said Abdullah Sebut Tak Ada Pembahasan Kabinet antara PDIP dan Gerindra

Said Abdullah mengklaim bahwa tidak ada pembahasan soal kabinet antara Prabowo dan Megawati.

Baca Selengkapnya

Mantan Bupati Bogor Iwan Setiawan Jadi Ketua Badan Pemenangan Rudy-Jaro Ade

1 hari lalu

Mantan Bupati Bogor Iwan Setiawan Jadi Ketua Badan Pemenangan Rudy-Jaro Ade

Mantan Bupati Bogor Iwan Setiawan mengatakan, mayoritas susunan badan pemenangan yang telah disahkan didominasi dari kalangan partai politik.

Baca Selengkapnya