Jokowi Gelar Rapat Matangkan Pembentukan Satgas Judi Online

Reporter

Daniel A. Fajri

Editor

Juli Hantoro

Rabu, 22 Mei 2024 16:08 WIB

Menteri Komunikasi dan Informatika sekaligus Ketua Umum Projo, Budi Arie Setiadi, di Istana Kepresidenan Jakarta, Senin, 30 April 2024. TEMPO/Daniel A. Fajri

TEMPO.CO, Jakarta - Prediden Joko Widodo atau Jokowi menggelar rapat terbatas mengenai penanganan judi online di Istana Kepresidenan Jakarta pada Rabu, 22 Mei 2024.

Menteri Komunikasi dan Informatika, Budi Arie Setiadi mengatakan, pertemuan di Istana untuk mengerucutkan pembentukan satgas judi online. Budi mengatakan secara struktur nantinya satuan tugas ini akan dipimpin oleh Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan, Hadi Tjahjanto.

Budi Arie akan diberi mandat sebagai ketua bidang pencegahan, sementara Kapolri Listyo Sigit Prabowo ditugaskan untuk bidang penindakan. "Tunggu satu atau dua hari ini lah diumumkan," kata Ketua Umum Projo ini di Kompleks Istana Kepresidenan usai rapat.

Rencana pembentukan satgas diungkap oleh pemerintah pada bulan lalu. Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan Hadi Tjahjanto sempat menggelar rapat untuk mematangkan pembentukan satgas judi online bersama beberapa pejabat kementerian/lembaga di Kantor Kemenko Polhukam RI, Jakarta, Selasa, 23 April 2024.

Ketika ditanya apa yang menyebabkan proses pembentukan satgas judi online ini begitu lama, Budi Arie menjelaskan ini bagian dari concern pemerintah sebab kasusnya begitu menantang sekali. Dia meminta publik menunggu satu hingga dua pekan ke depan untuk gebrakan yang signifikan.

Advertising
Advertising

"Pak presiden minta ini harus berdampak," kata Budi Arie.

Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan mencatat, 3,2 juta warga bermain judi online pada 2023. 80 persen di antaranya bermain dengan nilai di bawah Rp100 ribu.

Perputaran uang judi online selama 2023 mencapai Rp 327 triliun (agregat). Pemerintah telah menutup 5 ribu rekening bank yang ditengarai terkait judi online.

Rapat di Istana pada Rabu, turut dihadiri oleh Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Menkopolhukam Hadi Tjahtjanto, Menko Maritim dan Investasi Luhut Pandjaitan, Ketua Otoritas Jasa Keuangan Mahendra Siregar, dan Ketua PPATK Ivan Yustiapandana.

Pilihan Editor: Ragam Pendapat Soal Implikasi RUU Penyiaran terhadap Kebebasan Pers

Berita terkait

Daftar 9 'Dosa' Jokowi yang Digugat di Mahkamah Rakyat

7 menit lalu

Daftar 9 'Dosa' Jokowi yang Digugat di Mahkamah Rakyat

Presiden Jokowi diadili dalam Pengadilan Rakyat. Apa saja gugatan yang disebut "Nawadosa" ?

Baca Selengkapnya

Judi Online: Pemain dari Tentara sampai Wartawan, Sedot Rp600 T dalam 3 Bulan

15 menit lalu

Judi Online: Pemain dari Tentara sampai Wartawan, Sedot Rp600 T dalam 3 Bulan

Berdasarkan data dari Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK), diketahui sebanyak 168 orang wartawan yang terjerat judi online.

Baca Selengkapnya

Indonesia Darurat Judi Online, Menurut Penelitian Berikut Penyebab dan Dampaknya

24 menit lalu

Indonesia Darurat Judi Online, Menurut Penelitian Berikut Penyebab dan Dampaknya

Indonesia disebut sudah memasuki darurat judi online. Lantas apa penyebab dan dampaknya menurut studi?

Baca Selengkapnya

Anggota DPR Sebut Indonesia Darurat Judi Online, Picu Banyak Tindak Kriminalitas

1 jam lalu

Anggota DPR Sebut Indonesia Darurat Judi Online, Picu Banyak Tindak Kriminalitas

Anggota Komisi VIII DPR Wisnu Wijaya Adiputra menilai saat ini Indonesia sudah memasuki keadaan darurat judi online. Apa maksudnya?

Baca Selengkapnya

Jokowi Bakal Blusukan ke Pasar dan Sawah di Kalimantan Tengah Pagi Ini

1 jam lalu

Jokowi Bakal Blusukan ke Pasar dan Sawah di Kalimantan Tengah Pagi Ini

Jokowi direncanakan tiba di Bandara Tjilik Riwut, Kota Palangkaraya, untuk kunjungan kerja di Kalimantan Tengah hari ini.

Baca Selengkapnya

Profil Asfinawati, Hakim Ketua Mahkamah Rakyat Luar Biasa

1 jam lalu

Profil Asfinawati, Hakim Ketua Mahkamah Rakyat Luar Biasa

Mahkamah Rakyat Luar Biasa menggelar Pengadilan Rakyat untuk mengadili pemerintahan Presiden Joko Widodo. Asfinawati menjadi hakim ketua

Baca Selengkapnya

Menko PMK Imbau Jangan Asal Berikan Nomor Rekening, Bisa Disalahgunakan untuk Judi Online

1 jam lalu

Menko PMK Imbau Jangan Asal Berikan Nomor Rekening, Bisa Disalahgunakan untuk Judi Online

Nomor rekening dan nama pemiliknya bisa dimanfaatkan oleh pemain judi online, untuk mereka bermain judi online.

Baca Selengkapnya

Istana Anggap Lumrah Sidang Mahkamah Rakyat yang Kuliti Dosa Jokowi

2 jam lalu

Istana Anggap Lumrah Sidang Mahkamah Rakyat yang Kuliti Dosa Jokowi

Mahkamah Rakyat Luar Biasa menggelar People's Tribunal atau Pengadilan Rakyat untuk mengadili pemerintahan Jokowi di UI, Selasa kemarin.

Baca Selengkapnya

Gara-gara Mau Berantas Judi Online, Pusat Data Nasional Terkena Serangan Ransomware?

2 jam lalu

Gara-gara Mau Berantas Judi Online, Pusat Data Nasional Terkena Serangan Ransomware?

Serangan siber ransomware di PDN terjadi tak lama setelah pemerintah menyatakan akan memberantas judi online di Tanah Air.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Upaya Jokowi Menolong Industri Tekstil dari Kebangkrutan, Pontjo Sutowo Kalah Lagi dalam Sengketa Lahan Hotel Sultan

3 jam lalu

Terpopuler: Upaya Jokowi Menolong Industri Tekstil dari Kebangkrutan, Pontjo Sutowo Kalah Lagi dalam Sengketa Lahan Hotel Sultan

Presiden Jokowi mengumpulkan sejumlah menteri di Istana Kepresidenan pada Selasa, 25 Juni 2024 untuk rapat tentang industri tekstil yang ambruk.

Baca Selengkapnya