Anies Harap Hakim MK Berani Beri Putusan Terbaik untuk Sengketa Pilpres
Reporter
Amelia Rahima Sari
Editor
Ninis Chairunnisa
Senin, 22 April 2024 09:16 WIB
TEMPO.CO, Jakarta - Calon presiden nomor urut 01 Anies Baswedan berharap para hakim Mahkamah Konstitusi atau MK berani dalam memutuskan sengketa Pilpres 2024. Hal ini diucapkan oleh Anies sebelum berangkat ke Gedung MK di Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat pada pagi ini.
Anies dan pasangannya Muhaimin Iskandar hadir ke Gedung MK untuk mendengarkan langsung putusan hakim konstitusi atas permohonan perkara sengketa Pilpres yang pihaknya ajukan. "Kami yakin insya Allah majelis hakim diberikan keberanian dan kekuatan untuk memutuskan, sehingga diberikan yang terbaik untuk Indonesia ke depan," kata Anies di Posko Pemenangan Timnas AMIN, Jakarta Pusat pada Senin, 22 April 2024.
Anies menuturkan, ada penyimpangan yang masif pada Pilpres 2024. Jika dibiarkan, kata dia, akan menjadi kebiasaan.
"Dan nantinya Pilpres bukan mencerminkan aspirasi rakyat, tapi mencerminkan aspirasi pemegang kewenangan--sesuatu yang sama-sama kita perjuangkan diubah sejak reformasi tahun '98," kata Anies.
Pada kesempatan yang sama, Cak Imin mengatakan para hakim MK akan menentukan masa depan politik Bangsa Indonesia. "Mohon doanya kepada seluruh masyarakat bangsa kita, agar keputusan ini membawa masa depan politik yang baik dan demokratis, dimana tidak hanya yang memegang kekuasaan yang akan menentukan jalannya kekuasaan," ujarnya.
Cak Imin kemudian memimpin doa. Setelah itu, Anies dan Cak Imin bersama Captain Timnas AMIN, Muhammad Syaugi Alaydrus, dan Ketua Tim Hukum Nasional AMIN, Ari Yusuf Amir, berangkat ke MK sekitar pukul 08.00.
Pilihan Editor: Ganjar Harap Hakim MK Objektif Putuskan Sengketa Pilpres