Bentuk Dukungan Pemerintah dan PLN Dorong Pengembangan Kendaraan Listrik

Kamis, 15 Februari 2024 11:32 WIB

INFO NASIONAL - Presiden Joko Widodo membuka The 31th Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024 di Jiexpo Jakarta, pada Kamis, 15 Februari 2024. Pemerintah mendukung penuh pengembangan kendaraan listrik atau Electric Vehicle (EV) dan optimistis mampu bersaing di pasar global.

Salah satu bentuk dukungan pemerintah untuk pengembangan kendaraan listrik adalah dengan Pengurangan rasio Pajak Pertambahan Nilai (PPN) guna menstimulasi daya beli masyarakat. Selain itu pemerintah juga terus berupaya mengembangkan industri kendaraan EV, baterai hingga ekosistem pendukung secara terintegrasi agar bisa bersaing dengan negara-negara lain.

"Kita sudah mendorong dengan pengurangan PPN, saya kira ini akan mendorong penjualan dan nanti baliknya mendorong produksi di pabrik-pabrik electric vehicle yang ada di Indonesia," kata Jokowi.

Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo mengatakan, pihaknya berkomitmen penuh untuk mendukung pemerintah dalam mengakselerasi penggunaan EV di tanah air. Menurutnya, ekosistem kendaraan listrik merupakan wujud gaya hidup di masa depan yang serba digital. PLN juga menyediakan infrastruktur secara fisik dan digital untuk terus mendorong ekosistem kendaraan listrik sehingga memberikan kemudahan bagi penggunanya.

Dari sisi infrastruktur fisik, PLN sukses memasok listrik bagi 1.124 SPKLU dan 1.839 SPBKLU yang tersebar di seluruh Indonesia. Jumlah ini akan ditingkatkan sehingga masyarakat semakin yakin untuk beralih ke kendaraan listrik. Pada sisi digital, PLN mendorong perubahan gaya hidup dengan kendaraan ramah lingkungan lewat aplikasi PLN Mobile.

Advertising
Advertising

”PLN telah menghadirkan Electric Vehicle Digital Services (EVDS) di dalam aplikasi PLN Mobile karena ini adalah perubahan gaya hidup. Yang dulu transportasi berbasis pada bahan bakar fosil, ke depan akan digantikan dengan mobil yang jauh lebih bersih yang ramah lingkungan dan berbasis pada sistem digital,” ujarnya.

Fitur EVDS menyediakan layanan bagi pengguna kendaraan listrik secara end to end. Masyarakat bisa langsung membeli kendaraan listrik, memperoleh informasi lokasi charging station, melakukan transaksi pengisian daya, memonitor konsumsi daya dan pengajuan layanan home charging. Bahkan, terdapat juga fitur test drive yang mempertemukan antara distributor dengan masyarakat yang ingin mencoba kendaraan listrik.

"Lewat SuperApps PLN Mobile yang tersedia di Playstore dan AppStore, PLN secara holistik mengintegrasikan kebutuhan pengguna kendaraan EV dalam genggaman smartphone," ujar Darmawan.

PLN menghadirkan booth spesial pada Gelaran The 31th IIMS 2024 yang dibuka dari tanggal 15 hingga 25 Februari 2024. Bertemakan The Future Lifestle Experience, booth PLN akan menyajikan beragam keunggulan dari ekosistem kendaraan listrik. Tak hanya itu, PLN juga mengusung pengembangan kendaraan masa depan yang bersumber dari hidrogen hijau.

"Kami telah membangun Green Hydrogen Plant (GHP) di 21 pembangkit listrik yang tersebar di seluruh Indonesia dan akan bertambah menjadi 22 pembangkit dalam waktu dekat," kata Darmawan. (*)

Berita terkait

TPNPB OPM Minta Presiden Jokowi Bertanggung Jawab atas Serangan Militer di Pogapa

3 jam lalu

TPNPB OPM Minta Presiden Jokowi Bertanggung Jawab atas Serangan Militer di Pogapa

Operasi penyerangan TPNPB kepada militer di Intan Jaya berlangsung sejak 30 Maret-5 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Pansel KPK Diumumkan Bulan Ini, Akademisi Bilang Harus Diisi Orang-orang Kredibel

7 jam lalu

Pansel KPK Diumumkan Bulan Ini, Akademisi Bilang Harus Diisi Orang-orang Kredibel

Akademisi menyarankan proses seleksi calon pimpinan KPK diperketat menyusul kasus yang menjerat mantan Ketua KPK Firli Bahuri.

Baca Selengkapnya

Pakar Sebut Jokowi Bisa Cawe-cawe di Pilkada jika Berkongsi dengan Prabowo

9 jam lalu

Pakar Sebut Jokowi Bisa Cawe-cawe di Pilkada jika Berkongsi dengan Prabowo

Analisis pengamat apakah Jokowi masih akan cawe-cawe di pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Apresiasi Penunjukan Yacht Sourcing Sebagai Dealer Eksklusif Superyacht

9 jam lalu

Bamsoet Apresiasi Penunjukan Yacht Sourcing Sebagai Dealer Eksklusif Superyacht

Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo atau Bamsoet, mengapresiasi penunjukan Yacht Sourcing sebagai dealer eksklusif superyacht Nomad dan Majesty di Indonesia oleh Gulf Craft.

Baca Selengkapnya

Bank Mandiri Meraih Worlds Best Bank 2024 Versi Forbes

10 jam lalu

Bank Mandiri Meraih Worlds Best Bank 2024 Versi Forbes

Bank Mandiri kembali dinobatkan sebagai salah satu bank terbaik dalam daftar Worlds Best Bank 2024 versi Forbes sebagai bank pelat merah terbaik di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Pertamina International Shipping Jadi Top Tier Pengangkut LPG Asia Tenggara

12 jam lalu

Pertamina International Shipping Jadi Top Tier Pengangkut LPG Asia Tenggara

PT Pertamina International Shipping (PIS) memperkuat posisinya sebagai pengangkut LPG 'top tier' di Asia Tenggara dengan menambah dua kapal tanker gas raksasa Very Large Gas Carrier (VLGC), yakni Pertamina Gas Caspia dan Pertamina Gas Dahlia.

Baca Selengkapnya

Kisah Sendi Fardiansyah Sespri Iriana Galang Dukungan untuk Maju Pilwalkot Bogor

13 jam lalu

Kisah Sendi Fardiansyah Sespri Iriana Galang Dukungan untuk Maju Pilwalkot Bogor

Sespri Iriana Sendi Fardiansyah melakukan sejumlah upaya dalam mempersiapkan diri maju dalam pemilihan wali kota Bogor. Begini kisahnya

Baca Selengkapnya

Pansel KPK Bentukan Jokowi Diragukan karena Pernah Loloskan Firli Bahuri dan Lili Pintauli

14 jam lalu

Pansel KPK Bentukan Jokowi Diragukan karena Pernah Loloskan Firli Bahuri dan Lili Pintauli

Mantan Komisioner KPK Busyro Muqoddas mendesak Pansel KPK tahun ini tidak sepenuhnya ditunjuk Jokowi

Baca Selengkapnya

Guru Besar Hukum UI: Presiden Indonesia Paling Besar Kekuasaannya di Bidang Legislatif

15 jam lalu

Guru Besar Hukum UI: Presiden Indonesia Paling Besar Kekuasaannya di Bidang Legislatif

Presiden Indonesia ikut dalam semua aktivitas legislasi mulai dari perencanaan, pengusulan, pembahasan, persetujuan hingga pengundangan.

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi Perintahkan Sri Mulyani Berkomunikasi dengan Prabowo, Ombudsman Buka Suara Kasus Penipuan Deposito BTN

15 jam lalu

Terkini: Jokowi Perintahkan Sri Mulyani Berkomunikasi dengan Prabowo, Ombudsman Buka Suara Kasus Penipuan Deposito BTN

Staf Khusus Menteri Keuangan mengatakan Jokowi sudah memerintahkan Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati berkomunikasi dengan Prabowo.

Baca Selengkapnya