Tanggapi Hasil Hitung Cepat, Ganjar: Tidak Ada Perjuangan yang Sia-sia, Semua Masih Semangat

Rabu, 14 Februari 2024 17:17 WIB

Calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo bersama istri Siti Atikoh dan anak Alam Ganjar menunjukkan jarinya yang telah dicelup tinta usai mencoblos di TPS 11 Lempongsari, Semarang, Jawa Tengah, Rabu, 14 Februari 2024. ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay

TEMPO.CO, Jakarta - Calon presiden Ganjar Pranowo tidak banyak bicara ketika ditanya hasil hitung cepat sementara untuk Pilpres 2024. Ganjar menyebut dirinya dan seluruh Tim Pemenangan Nasional (TPN) masih semangat.

“Tidak ada perjuangan yang sia-sia. Tentu saja semua masih semangat,” kata Ganjar saat hendak meninggalkan Posko Pemenangan di Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat, pada Rabu sore, 14 Februari 2024.

Dalam perhitungan cepat Litbang Kompas dengan 53,35 persen data yang masuk, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka unggul 59,77 persen disusul Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar 23,11 persen. Sedangkan, Ganjar Pranowo- Mahfud Md jauh tertinggal dengan perolehan 17,12 persen saja.

Hasil Hitung Cepat Badan Saksi Pemilu Nasional (BSPN) Data Saksi Juang Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan atau PDIP menunjukkan perolehan suara pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar memperoleh 23, 10 persen, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming memperoleh 56,62 persen, dan Ganjar Pranowo-Mahfud Md hanya mendapatkan 20,28 persen.

Data tersebut berasal dari 111.305 pemilih yang sudah masuk dari total 204,807,222 total Daftar Pemilih Tetap. Dalam hitungan konkret, suara yang sudah masuk ada 168,014 dari 204,637,618 suara yang belum.

Advertising
Advertising

Sementara itu, Ganjar mengklaim dirinya mendapat informasi dan data dari seluruh relawan di Indonesia atas hasil Pilpres yang sedang berlangsung. Bekas Gubernur Jawa Tengah itu menyebut data-data itu sedang diproses oleh TPN dan partai pendukung.

“Sekarang lagi diakumlasikan nantinya di partai wabilkhusus di PDI Perjuangan. Jadi kita tunggu saja yang sifatnya teknis kawan-kawan di TPN yang sedang menyiapkan,” kata Ganjar.

Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang alias OSO juga merespons hasil hitung cepat atau quick count Pilpres 2024. Menurut dia, jangan sampai ada pihak yang merasa sudah juara, sedangkan proses penghitungan suara masih berlangsung.

“Jangan sekali-sekali menganggap dan mengklaim seolah-olah dia sudah juara. Saya berapa kalo bilang yang menentukan itu adalah Tuhan Yang Maha Kuasa satu persen, Anda boleh bilang 99 punya, tapi yang satu (Tuhan) bilang ini kebenarannya, ini sesungguhnya Anda tidak bisa melawan itu,” kata Oso di Posko Pemenangan Ganjar-Mahfud, Menteng, Jakarta Pusat, pada Rabu, 14 Februari 2024.

Sementara itu, Oso menilai hitung cepat yang terjadi saat ini merupakan upaya untuk membentuk dan memengaruhi masyarakat. Dia mengatakan jangan ada pihak yang mempermainkan hasil hitung cepat ini untuk kepentingan salah satu pasangan calon dalam Pilpres 2024.

“Jadi kalau ini dipermainkan melalui quick count jangan sampai nanti dipermalukan di internasional. Tahu-tahu hasil quick count di sini, lain di internasional,” kata Oso.

Oleh karena itu, dia meminta pendukung Ganjar-Mahfud untuk sabar dengan hasil yang ada sementara ini. Dia juga meminta masyarakat tidak terpancing dengan hasil yang ada. “Terus terang saja harus kita bersabar karena di 03 ini semua telah melakukan sesuatu yang maksimal di semua provinsi dan hasilnya bagus sekali.Tenang dan sabar dan tidak terpancing dengan apa yang dimainkan pihak-pihak tertentu. Ini semua masih berproses,” kata dia.

Pucuk pimpinan partai koalisi dan Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud berkumpul di Posko Pemenangan di Jalan Teuku Umar Nomor 9, Jakarta Pusat, pada Rabu siang, 14 Februari 2024, untuk memantau hasil hitung cepat Pilpres 2024. Selain tim pemenangan, calon presiden dan calon wakil presiden Ganjar Pranowo-Mahfud Md. juga mengikuti persamuhan itu.

Ganjar tampak tiba menggunakan kemeja putih bersama Mahfud Md di posko pemenangan itu sekitar pukul 15.00. Keduanya, sebelumnya mencoblos di TPS daerah mereka. Ganjar di Semarang, sedangkan Mahfud di Yogyakarta. Rampung menyoblos, keduanya langsung terbang ke Jakarta sekaligus menyambangi kediaman Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan atau PDIP Megawati Soekarnoputri. Di Posko Pemenangan Ganjar-Mahfud itu tampak ramai. Tampak ada sembilan layar televisi dan lebar menunjukkan siaran hasil Quick Count dari berbagai lembaga survei dan stasiun televisi.

Pilihan Editor: Setelah Mencoblos, Ganjar Akan Sowan ke Megawati

Berita terkait

Momen Prabowo Kenalkan Gibran ke Presiden UEA dan Direspons He's So Young oleh PM Qatar

1 jam lalu

Momen Prabowo Kenalkan Gibran ke Presiden UEA dan Direspons He's So Young oleh PM Qatar

Prabowo menemui PM Qatar dan Presiden UEA, sekaligus memperkenalkan Gibran. Berikut rekaman momen peristiwanya.

Baca Selengkapnya

PDIP akan Libatkan Ganjar dalam Pilkada 2024, Ini Tugasnya

2 hari lalu

PDIP akan Libatkan Ganjar dalam Pilkada 2024, Ini Tugasnya

PDIP masih menjaring nama-nama potensial untuk Pilkada Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

Pertemuan Prabowo-Gibran dan Presiden UEA: Dari Perkenalan hingga Diberi Medali

2 hari lalu

Pertemuan Prabowo-Gibran dan Presiden UEA: Dari Perkenalan hingga Diberi Medali

Prabowo dan Gibran menemui Presiden UEA MBZ di Istana Al Shati, Abu Dhabi, pada Senin, 13 Mei, 2024. Berikut hal-hal terkait pertemuan tersebut.

Baca Selengkapnya

Prabowo Sebut Dimenangkan Efek Jokowi dalam Pilpres 2024

4 hari lalu

Prabowo Sebut Dimenangkan Efek Jokowi dalam Pilpres 2024

Prabowo juga mengatakan dia dan Jokowi punya komitmen yang sama membawa perbaikan khususnya bagi masyarakat miskin.

Baca Selengkapnya

5 Fakta Dharma Pongrekun-Kun Wardana Serahkan Syarat Dukungan Pilkada DKI

4 hari lalu

5 Fakta Dharma Pongrekun-Kun Wardana Serahkan Syarat Dukungan Pilkada DKI

Dharma Pongrekun-Kun Wardana resmi menyerahkan berkas dukungan sebagai bakal paslon di Pilkada Jakarta 2024 lewat jalur independen.

Baca Selengkapnya

Beda Sikap Soal Peringatan Prabowo agar Oposisi Tak Ganggu Pemerintahannya

4 hari lalu

Beda Sikap Soal Peringatan Prabowo agar Oposisi Tak Ganggu Pemerintahannya

Ganjar berharap masyarakat sipil bisa ikut memberikan catatan kritis pada pemerintahan Prabowo nanti.

Baca Selengkapnya

Reaksi Internal KIM Soal Peringatan Prabowo agar Pihak yang Tak Mau Kerja Sama Jangan Ganggu

5 hari lalu

Reaksi Internal KIM Soal Peringatan Prabowo agar Pihak yang Tak Mau Kerja Sama Jangan Ganggu

Zulhas menceritakan bagaimana Prabowo bersama tim dan koalisinya secara gigih bertarung dalam Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Cak Imin Khawatir Kecurangan Pilpres Bakal Terulang di Pilkada 2024

5 hari lalu

Cak Imin Khawatir Kecurangan Pilpres Bakal Terulang di Pilkada 2024

Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar alias Cak Imin, mengaku khawatir segala bentuk kecurangan yang terjadi pada Pilpres 2024 bakal terulang pada Pilkada mendatang.

Baca Selengkapnya

Prabowo Sesumbar Sejahterakan Indonesia dalam 4 Tahun, Ini Catatan Janjinya Saat Kampanye Pilpres 2024

5 hari lalu

Prabowo Sesumbar Sejahterakan Indonesia dalam 4 Tahun, Ini Catatan Janjinya Saat Kampanye Pilpres 2024

Prabowo mengatakan dirinya hanya butuh 3-4 tahun untuk menyejahterakan Indonesia. Ini janji Prabowo-Gibran saat kampanye pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Respons Senada PKS dan Ganjar soal Prabowo Minta Pemerintahannya Tak Diganggu

5 hari lalu

Respons Senada PKS dan Ganjar soal Prabowo Minta Pemerintahannya Tak Diganggu

Politikus PKS Mardani Ali Sera mengingatkan Prabowo mengenai fungsi kontrol yang harus tetap dilakukan dalam pemerintahannya.

Baca Selengkapnya