Prabowo Bilang Saking Hebatnya, Program Makan Siang dan Susu Gratisnya Diklaim Pihak Lain

Minggu, 17 Desember 2023 12:29 WIB

Ketua Umum Partai Gerindra yang juga Calon Presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto menyalami anaknya Didit Prabowo saat hadir dalam Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Partai Gerindra di JIExpo, Kemayoran, Jakarta, Jumat, 15 Desember 2023. Partai Gerindra menggelar konsolidasi internal partai jelang Pemilu 2024 membahas strategi pemenangan Prabowo-Gibran di pilpres serta pemenangan Partai Gerindra di Pileg. TEMPO/M Taufan Rengganis

TEMPO.CO, Jakarta - Calon presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto mengarahkan para relawan Kopi Pagi turun menjumpai rakyat selama masa kampanye. Dia menekankan pentingnya program pemberian makan siang dan susu gratis selama turun ke bawah itu.

Prabowo mengatakan, makan siang dan susu gratis merupakan programnya yang strategis dan unggul. Menurut dia, program itu sangat penting untuk semua anak Indonesia. Saking pentingnya, dia mengklaim program itu diakui pihak lain.

"Saking pentingnya ini, saking hebatnya ini, saya dengar di daerah-daerah, pihak lain mengaku program mereka," ucapnya di hadapan para relawan Kopi Pagi, seperti dipantau melalui kanal YouTube Total Politik, Sabtu, 16 Desember 2023.

Perihal pengakuan pihak lain itu, Prabowo mengaku tidak mempermasalahkan. Dia mengatakan yang terpenting, program itu harus jadi. Anak-anak menurutnya harus menikmati program itu agar bisa menajdi pemuda oemudi yang hebat.

Juru bicara Timnas Anies-Cak Imin (Amin) Indra Charismiadji menyebut pembagian susu dan makan siang yang menjadi pogram Prabowo-Gibran meniru Anies Baswedan saat memimpin DKI Jakarta. "Enggak usah jauh-jauh belajar ke India segala, ke AMIN saja belajarnya," kata Indra dalam rilis tertulis menanggapi TKN Prabowo-Gibran. Sebelumnya tim kampanye paslon nomor 2 itu menyebut program itu meniru program di sejumlah negara seperti India, Malaysia, Filipina, Kanada, dan AS.

Advertising
Advertising

Indra menyebutkan semasa Anies menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta ada PMTAS di 459 sekolah yang tersebar di 53 kelurahan. Program tersebut, kata Indra, saat ini menjadi program andalan TKN Prabowo-Gibran.

"Pemberian makan siang dan susu gratis untuk anak sekolah dan ibu hamil, justru berada dalam visi-misi Prabowo-Gibran. Bahkan jadi andalan kampanye bidang pendidikan pasangan nomor urut dua tersebut," katanya.

Indra mengungkap alasan AMIN tidak memasukan program susu dan makan siang gratis anak sekolah dalam visi dan misi Pilpres 2024. Ia mengatakan program tersebut tak dapat diterapkan nasional, pasalnya secara objektif kebutuhan dasar setiap daerah sangat berbeda.

Ia menyebutkan dalam bidang pendidikan yang menjadi prioritas AMIN adalah bagaimana membuka akses pendidikan seluas-luasnya bagi anak Indonesia. Seperti diamanatkan dalam konstitusi dan deklrasi universal Hak Asasi Manusia (HAM).

Pilihan Editor: TKN Prabowo-Gibran Bungkam soal Penyalahgunaan Kredit BPR di Jawa Tengah yang Diduga Mengalir ke Koperasi Garudayaksa

Berita terkait

Relawan Kami Gibran Tunggu Arahan soal Dukungan untuk Pilkada 2024

2 jam lalu

Relawan Kami Gibran Tunggu Arahan soal Dukungan untuk Pilkada 2024

Relawan Kawan Militan (Kami) Gibran meresmikan kantor dewan perwakilan daerah (DPD) Solo Raya, Jawa Tengah, Kamis, 16 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Revisi UU Kementerian Negara, Baleg DPR Singgung Soal Efektivitas Pemerintahan

11 jam lalu

Revisi UU Kementerian Negara, Baleg DPR Singgung Soal Efektivitas Pemerintahan

Fraksi PDIP mengusulkan agar diksi efisien dijabarkan dalam perubahan UU Kementerian Negara.

Baca Selengkapnya

Perlunya Sensitivitas Orang Tua dengan Anak Berkebutuhan Khusus di Tempat Umum

12 jam lalu

Perlunya Sensitivitas Orang Tua dengan Anak Berkebutuhan Khusus di Tempat Umum

Sensitivitas orang tua dan pengelola fasilitas berpengaruh pada keamanan dan keselamatan anak berkebutuhan khusus saat beraktivitas di tempat umum.

Baca Selengkapnya

Terkini: Ini Peserta BPJS Kesehatan yang Tak Bisa Naik Kelas Rawat Inap, Airlangga soal Target Prabowo Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen

14 jam lalu

Terkini: Ini Peserta BPJS Kesehatan yang Tak Bisa Naik Kelas Rawat Inap, Airlangga soal Target Prabowo Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen

Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) oleh BPJS Kesehatan mulai tahun depan menjadi sistem Kelas Rawat Inap Standar (KRIS).

Baca Selengkapnya

Gibran Bikin Kaget PM Qatar saat Dikenalkan sebagai Wapres: Dia Begitu Muda

15 jam lalu

Gibran Bikin Kaget PM Qatar saat Dikenalkan sebagai Wapres: Dia Begitu Muda

Momen itu terjadi saat Gibran bertemu Mohammed bin Abdulrahman mendampingi Presiden terpilih Prabowo Subianto di Istana Amiri Diwan, Doha, pada Rabu.

Baca Selengkapnya

Masih Rahasiakan Nama Bakal Calon Wali Kota Solo, Gerindra: Kalau Disebutkan, yang Lain Patah Hati

15 jam lalu

Masih Rahasiakan Nama Bakal Calon Wali Kota Solo, Gerindra: Kalau Disebutkan, yang Lain Patah Hati

Ketua DPD Gerindra Jateng memastikan mereka telah mengantongi nama calon untuk ikut Pilkada 2024 di 25 kabupaten/kota dari internal partai.

Baca Selengkapnya

Prabowo Kunjungi Korban Banjir di Sumbar usai Lawatan Luar Negeri

19 jam lalu

Prabowo Kunjungi Korban Banjir di Sumbar usai Lawatan Luar Negeri

Prabowo mengunjungi korban banjir Sumbar seusai lawatannya dari Qatar dan Uni Emirat Arab. Ia menyatakan turut berduka cita atas musibah itu.

Baca Selengkapnya

Prabowo Klaim Tak Bakal Pimpin Negara dengan Gaya Militer: Itu Tidak Relevan

19 jam lalu

Prabowo Klaim Tak Bakal Pimpin Negara dengan Gaya Militer: Itu Tidak Relevan

Prabowo mengatakan, pengalamannya di militer tak akan memengaruhi kebijakan di pemerintahan yang bakal dia pimpin.

Baca Selengkapnya

Baleg Sepakati Revisi UU Kementerian Negara Jadi Usul Inisiatif DPR

20 jam lalu

Baleg Sepakati Revisi UU Kementerian Negara Jadi Usul Inisiatif DPR

Awiek mengatakan seluruh perubahan yang terdapat dalam draft RUU Kementerian Negara telah diputuskan melalui musyawarah mufakat.

Baca Selengkapnya

Soal Dana Makan Siang Gratis, Prabowo Bicara Pengurangan Anggaran Program Tak Penting

23 jam lalu

Soal Dana Makan Siang Gratis, Prabowo Bicara Pengurangan Anggaran Program Tak Penting

Refocusing anggaran, kata Prabowo, merupakan salah satu strategi yang akan dilakukan agar dapat merealisasikan programnya.

Baca Selengkapnya