Viral Isi Dompet Seorang Babinsa, Begini Pangkat dan Tugasnya

Kamis, 14 September 2023 14:25 WIB

Anggota Babinsa Kodim 0724/Boyolali membantu warga saat distribusi air yang dilakukan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Boyolali di Sarimulyo, Kemusu, Boyolali, Jawa Tengah, Selasa, 5 September 2023. Berdasarkan data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Boyolali per (4/9/2023) telah mengirimkan sebanyak 195 tangki atau 1.043.000 liter air ke tujuh kecamatan di Kabupaten Boyolali yang terdampak musim kemarau. ANTARA FOTO/Aloysius Jarot Nugroho

TEMPO.CO, Jakarta - Pekan lalu sebuah video yang menampilkan cek dompet milik seorang anggota Bintara Pembina Desa disingkat Babinsa oleh Kepala Staf Angkatan Darat atau KSAD Jenderal TNI Dudung Abdurachman viral di media sosial.

Dalam video yang beredar itu menampilkan Jenderal Dudung yang awalnya bertemu dengan seorang anggota Babinsa. Dia kemudian memeriksa dompet anggota Babinsa tersebut.

"Pasti dompetnya dak katek duit (tak ada uang), tetapi semangat dan kedisiplinannya besar," ucap Dudung dalam video viral tersebut.

Namun alangkah mengejutkan, setelah membuka dan memeriksa isi dompet berwarna hitam milik anggota Babinsa tersebut, Dudung mendapati uang yang hanya sebesar Rp2.000.

Mengenal Babinsa dan Pangkatnya

Seperti diketahui, Babinsa merupakan satuan teritorial TNI AD paling bawah, yang berhadapan langsung dengan masyarakat. Mereka berada di bawah Komando Rayon Militer, bagian dari Komando Distrik Militer dan Komando Resor Militer, yang menginduk pada Komando Daerah Militer.

Advertising
Advertising

Dikutip dari ANTARA, Babinsa dijabat oleh seorang Bintara atau Tamtama TNI berpangkat Kopral Satu sampai Sersan Mayor di mana dalam melaksanakan kewajibannya bertanggungjawab kepada Danramil. Mereka juga biasanya bintara senior dari satuan-satuan tempur yang telah menyelesaikan masa baktinya.

Sebelum resmi bertugas, para Babinsa diharuskan mengikuti kursus selama beberapa bulan pada buku ajar yang telah ditentukan. Mereka akan menjalani proses magang di Komando Rayon Militer model untuk mengaplikasikan semua pelajaran teritorialnya. Artinya, kursus atau magang ini ditujukan untuk mengubah calon Babinsa dari personel satuan tempur menjadi personel satuan teritorial yang siap pakai.

Tugas Babinsa

Babinsa atau Bintara Pembina Desa bertugas mengamankan setiap daerah yang di duduki. Menurut Peraturan Kepala Staf TNI AD Nomor 19/IV/2008 tertanggal 8 April 2008, mereka menjadi unsur pelaksanaan Komando Rayon Militer yang bertugas melaksanakan Pembinaan Teritorial (Binter) di wilayah pedesaan atau kelurahan.

Secara pokok, tugas-tugas mereka meliputi mengumpulkan dan memelihara data pada aspek geografi, demografi, hingga sosial dan potensi nasional. Adapun aspek-aspek itu seperti SDM, SDA, sarana-prasarana, dan infrastruktur di wilayah binaannya.

Babinsa juga menjadi ujung tombak informasi awal operasi militer selain perang berupa operasi kemanusiaan atau gabungan. Misalnya, mereka harus tahu di mana saja sumber air bersih, lapangan yang biasa dijadikan tempat mengungsi, masyarakat yang memiliki radio amatir yang akan sangat bermanfaat dalam berkomunikasi, hingga jumlah cadangan pangan tersedia.

Pilihan editor: Berikut Arti Babinsa Beserta Tugas Pokok, Apa Pangkatnya?

Berita terkait

Tanggapan Menteri dan Wamen Kabinet Prabowo Usai Retreat di Akmil, Soal Suara Terompet sampai Cara Makan

8 hari lalu

Tanggapan Menteri dan Wamen Kabinet Prabowo Usai Retreat di Akmil, Soal Suara Terompet sampai Cara Makan

Beberapa anggota kabinet Prabowo buka suara soal kegiatannya selama retreat menteri Kabinet Merah Putih di Akademi Militer (Akmil) Magelang.

Baca Selengkapnya

Didominasi Purnawirawan Jenderal TNI, Ini Rekam Jejak 7 Penasihat Khusus Presiden Prabowo

13 hari lalu

Didominasi Purnawirawan Jenderal TNI, Ini Rekam Jejak 7 Penasihat Khusus Presiden Prabowo

Empat dari tujuh Penasihat Khusus Presiden Prabowo Subianto adalah purnawirawan jenderal TNI.

Baca Selengkapnya

4 Jenderal TNI Diangkat sebagai Penasihat Khusus Presiden Prabowo

13 hari lalu

4 Jenderal TNI Diangkat sebagai Penasihat Khusus Presiden Prabowo

Prabowo mengangkat tujuh Penasihat Khusus Presiden. Empat di antaranya adalah Jenderal Purnawirawan TNI. Siapa saja mereka?

Baca Selengkapnya

Usai Temui Prabowo, Dudung Abdurachman Bilang Dapat Posisi yang Fokus Strategi Pertahanan

20 hari lalu

Usai Temui Prabowo, Dudung Abdurachman Bilang Dapat Posisi yang Fokus Strategi Pertahanan

Dudung Abdurachman masuk dalam daftar 59 orang calon wakil menteri dan kepala badan yang diundang Prabowo.

Baca Selengkapnya

Video Viral Pengendara Motor di Bogor Acungkan Celurit, Polisi: Anak-anak Berjanji Tidak Mengulangi Lagi

36 hari lalu

Video Viral Pengendara Motor di Bogor Acungkan Celurit, Polisi: Anak-anak Berjanji Tidak Mengulangi Lagi

Anggota Polsek Tanah Sareal Bogor mendatangi pemilik kendaraan yang terdeteksi dari pelat nomor motor yang terekam di video viral itu.

Baca Selengkapnya

Penjelasan Polda Jateng soal Perintah Berkomentar Positif di Video Balasan Kapolda Enggan Salami Andika Perkasa

39 hari lalu

Penjelasan Polda Jateng soal Perintah Berkomentar Positif di Video Balasan Kapolda Enggan Salami Andika Perkasa

Polda Jateng menjelaskan perihal adanya perintah kepada jajarannya untuk berkomentar positif di video balasan atas video Kapolda enggan salami Andika

Baca Selengkapnya

Kasus Anak Nikita Mirzani Viral, Komnas Perempuan: Jangan Sebar Video Anak

43 hari lalu

Kasus Anak Nikita Mirzani Viral, Komnas Perempuan: Jangan Sebar Video Anak

Kasus Anak Nikita Mirzani, Komnas Perempuan menghimbau agar para pihak tidak membagikan konten video anak yang bisa merugikan anak di masa depan.

Baca Selengkapnya

Kemenlu Sebut Ada 107 WNI Korban TPPO di Myanmar sepanjang tahun 2024

54 hari lalu

Kemenlu Sebut Ada 107 WNI Korban TPPO di Myanmar sepanjang tahun 2024

Kemenlu menyatakan telah berhasil memulangkan 44 orang WNI korban TPPO di Myanmar, 63 orang lainnya masih diupayakan.

Baca Selengkapnya

Soal Video Viral WNI Korban TPPO di Myanmar, Kemenlu Sudah Koordinasi dengan KBRI Yangon

54 hari lalu

Soal Video Viral WNI Korban TPPO di Myanmar, Kemenlu Sudah Koordinasi dengan KBRI Yangon

Kemenlu menyatakan telah berkoordinasi dengan KBRI Yangon untuk mengevakuasi WNI korban TPPO di Myanmar.

Baca Selengkapnya

Danpaspampres Bantah Anggotanya Pukul Warga yang Minta Foto dengan Jokowi di Samarinda

54 hari lalu

Danpaspampres Bantah Anggotanya Pukul Warga yang Minta Foto dengan Jokowi di Samarinda

Paspampres Bantah Anggotanya Pukul Warga yang Minta Foto dengan Jokowi di Samarinda

Baca Selengkapnya