LSI: 71,3 Persen Responden yang Tahu Piala Dunia U-20 Tak Masalah Timnas Israel Datang

Editor

Amirullah

Minggu, 9 April 2023 17:58 WIB

Presiden Joko Widodo (Jokowi) didampingi Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, Wakil Ketua Umum PSSI, Zainudin Amali, manajer Timnas Indonesia, Sumardji saat menemui skuad Timnas Sepak Bola U-20 Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Sabtu, 1 April 2023. Pertemuan Jokowi dengan pemain Timnas Sepak Bola U-20 Indonesia tersebut dilakukan guna memberikan semangat kepada para pemain usai Indonesia gagal menggelar Piala Dunia U-20 2023. Selain memberikan semangat, Jokowi juga menuturkan keinginan agar ke depannya Timnas Indonesia memiliki tim yang siap bersaing dalam kejuaraan. Selain bertemu dengan pemain skuad Timnas Sepak Bola U-20 Indonesia, Jokowi juga bertemu dengan skuad Timnas Sepak Bola U-22 yang akan bertanding dalam perhelatan Sea Games 2023 di Kamboja. TEMPO / Hilman Fathurrahman W

TEMPO.CO, Jakarta - Survei teranyar yang dilakukan Lembaga Survei Indonesia (LSI) mengungkapkan tingkat awareness terhadap perhelatan Piala Dunia U-20 di Indonesia mencapai 68 persen. Dari angka masyarakat yang tahu tentang acara tersebut, mayoritas responden menyatakan tak keberatan dengan kehadiran Timnas Israel ke Indonesia.

"Di antara yang tahu ada Piala Dunia U-20, sebanyak 76,1 persen tahu Israel sebagai peserta Piala Dunia U-20. Di antara yang tahu itu ada 27,5 persen yang menolak kedatangan Timnas Israel ke Indonesia, sebanyak 71,3 menyatakan tidak mempersoalkan," ujar Direktur Eksekutif LSI Djayadi Hanan dalam paparan hasil surveinya, Ahad, 9 April 2023.

Djayadi menyebut alasan 27,5 persen masyarakat yang menolak kedatangan Timnas Israel itu karena negara tersebut menjajah Palestina, tidak suka dengan Israel, dan konstitusi menolak segala bentuk penjajahan. Sementara alasan 71,3 persen yang tidak keberatan karena merasa urusan sepak bola tidak ada kaitannya dengan politik, untuk kemajuan sepak bola nasional dan momen penting Indonesia tuan rumah Piala Dunia U-20.

Lebih lanjut, Djayadi mengungkapkan sebanyak 58,6 persen dari masyarakat yang tahu ada Piala Dunia U-20, percaya pembatalan status Indonesia sebagai tuan rumah karena adanya penolakan terhadap Timnas Israel. Lalu 80,6 persen percaya PSSI sudah mengupayakan maksimal agar status tuan rumah Indonesia tidak batal.

"Sebanyak 79,6 persen setuju dengan pernyataan Presiden soal politik jangan dicampuradukan dengan olahraga," kata Djayadi.

Advertising
Advertising

Survei yang digelar oleh LSI ini menargetkan WNI berusia 17 tahun ke atas dan memiliki nomor telepon. Pemilihan sampel dilakukan melalui metode random digit dialing (RDD). Dengan teknik ini, sebanyak 1.229 responden dipilih melalui proses pembangkitan nomor telepon secara acak, validasi, dan screening.

Wawancara dengan responden dilakukan lewat telepon oleh pewawancara yang dilatih. Margin of error survei diperkirakan 2,9 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen dengan asumsi simple random sampling.

Pilihan Editor: Pakar Sebut PDIP Tetap Jadi Bagian Rencana Poros Koalisi Besar

Berita terkait

Survei LSI: Kepercayaan ke MK Naik Jadi 73 Persen Efek Sidang Sengketa Pilpres

27 hari lalu

Survei LSI: Kepercayaan ke MK Naik Jadi 73 Persen Efek Sidang Sengketa Pilpres

Direktur Eksekutif LSI, Djayadi Hanan, menyebut hasil survei menunjukkan MK mengalami tren peningkatan efek sidang sengketa hasil pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Survei LSI Usai Pemilu: 76,2 Persen Masyarakat Puas dengan Kinerja Jokowi

28 hari lalu

Survei LSI Usai Pemilu: 76,2 Persen Masyarakat Puas dengan Kinerja Jokowi

Direktur Eksekutif LSI, Djayadi Hanan, menyebut hasil survei LSI menunjukkan tingkat kepuasan kepada kinerja Presiden Jokowi berada di angka 76,2 persen.

Baca Selengkapnya

Survei LSI Sebut Mayoritas Pemilih Percaya Putusan KPU soal Hasil Pemilu 2024

28 hari lalu

Survei LSI Sebut Mayoritas Pemilih Percaya Putusan KPU soal Hasil Pemilu 2024

Mayoritas pemilih pasangan nomor urut 1 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar tidak percaya pada keputusan KPU

Baca Selengkapnya

Survei LSI: Pemilih Anies dan Ganjar Tak Puas dengan Penyelenggaraan Pemilu 2024

28 hari lalu

Survei LSI: Pemilih Anies dan Ganjar Tak Puas dengan Penyelenggaraan Pemilu 2024

Pemilih Paslon nomor urut 1 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dan Paslon nomor urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud MD tidak puas dengan penyelenggaraan Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya

Setahun Lalu Kisruh Indonesia Tuan Rumah Piala Dunia U-20, Ganjar dan Wayan Koster Menolak

31 hari lalu

Setahun Lalu Kisruh Indonesia Tuan Rumah Piala Dunia U-20, Ganjar dan Wayan Koster Menolak

Piala Dunia U-20 2023 gagal dilaksanakan di Indonesia. Pro-kontra terus terjadi hingga akhir Maret 2023, Ganjar dan Wayan Koster di barisan penolak.

Baca Selengkapnya

Kata Gibran soal Unggahan Video RI Gagal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20

46 hari lalu

Kata Gibran soal Unggahan Video RI Gagal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20

Gibran mengunggah video tentang kegagalan Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 pada Maret 2023 di akun medsosnya

Baca Selengkapnya

Meshaal Hamzah Basier Osman Yakin Bisa Tembus Skuad Utama Timnas Indonesia U-20

9 Februari 2024

Meshaal Hamzah Basier Osman Yakin Bisa Tembus Skuad Utama Timnas Indonesia U-20

Meshaal Hamzah Basier Osman memetik pelajaran selama tergabung dalam pemusatan latihan timnas U-20 Indonesia. Persaingan lini belakang ketat.

Baca Selengkapnya

Indra Sjafri Berencana Gelar Uji Coba Timnas Indonesia U-20 dalam Setiap Kalender FIFA Matchday

31 Januari 2024

Indra Sjafri Berencana Gelar Uji Coba Timnas Indonesia U-20 dalam Setiap Kalender FIFA Matchday

Setelah menghadapi Uzbekistan dan Thailand, Timnas Indonesia U-20 berpeluang beruji coba melawan Suwon FC.

Baca Selengkapnya

Kaleidoskop Timnas Indonesia 2023: Juara SEA Games hingga Tampil di Piala Dunia U-17

30 Desember 2023

Kaleidoskop Timnas Indonesia 2023: Juara SEA Games hingga Tampil di Piala Dunia U-17

Tempo merangkum sederet momen penting timnas Indonesia dari berabgai kelompok umur sepanjang 2023.

Baca Selengkapnya

Kaleidoskop 2023 Olahraga: Gagal Tuan Rumah Piala Dunia U-20, Jangan Lupakan Tragedi Kanjuruhan

30 Desember 2023

Kaleidoskop 2023 Olahraga: Gagal Tuan Rumah Piala Dunia U-20, Jangan Lupakan Tragedi Kanjuruhan

Berbagai peristiwa di dunia olahraga sepanjang 2023: Tragedi Kanjuruhan, gagal tuan rumah Piala Dunia U-20, penyelenggara Piala Dunia U-17.

Baca Selengkapnya