Jokowi Bicara Soal Kabar Dukungan untuk Prabowo dan Ganjar di Pilpres 2024

Jumat, 12 Agustus 2022 17:55 WIB

Presiden Joko Widodo (kiri) bertemu dengan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto saat bersilaturahim pada hari pertama Idul Fitri 1443 Hijriah di Istana Kepresidenan Yogyakarta, Senin, 2 Mei 2022. Dalam pertemuan ini membahas tentang politik maupun ekonomi. Menurut Presiden, hal terpenting dari pertemuan tersebut adalah silaturahmi dan saling bermaafan. Foto :

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi tak membantah ihwal kabar yang menyebut dirinya memberi restu kepada Ganjar Pranowo dan Prabowo Subianto untuk maju dalam Pilpres 2024. Menurut Jokowi, pencalonan presiden merupakan hak demokrasi semua orang.

"Istilahnya, saya kira karena (ada yang) menyampaikan kepada saya (Ganjar dan Prabowo nyapres) masak saya bilang 'jangan, ndak!' Kan gak gitu. Ya silakan, demokrasi kita kan memang harus disampaikan seperti itu," ujar Jokowi di Istana Negara, Jakarta Pusat, Jumat, 12 Agustus 2022.

Meski begitu, Jokowi memang tidak gamblang menyatakan restu pencapresan Ganjar dan Prabowo. Namun sebagai seorang presiden, Jokowi mengatakan tidak mungkin melarang menterinya maju di kontestasi politik lima tahunan tersebut.

"Gak mungkin presiden yang misalnya ada menteri ke saya menyampaikan itu, lalu saya buat tidak, silakan. Bahwa itu ditafsirkan sebagai restu, silakan saja," ujar Jokowi.

Sinyal dukungan Jokowi kepada Prabowo terlihat ketika keduanya kerap hadir dalam satu acara. Seperti saat acara Silaturahmi Nasional Persatuan Purnawirawan TNI AD (PPAD), Prabowo memuji kepemimpinan Jokowi.

Advertising
Advertising

"Saya ini, saudara tahu kan, saya ini lawannya Pak Jokowi, dua kali. Tapi setelah saya masuk kabinet, saya anak buah beliau, saya jadi saksi, saya lihat beliau salah satu pimpinan Indonesia yang paling keras kerjanya," kata Prabowo

Selain itu, Prabowo juga berharap memiliki jajaran kabinet yang sama seperti Jokowi jika terpilih menjadi presiden. Melihat kinerja Jokowi, Prabowo bahkan mengaku tidak menyesal bergabung ke dalam Kabinet Indonesia Maju.

"Keputusan saya bergabung dengan Presiden Jokowi tidak salah," kata Prabowo.

Sementara itu, kedekatan Jokowi dengan Ganjar Pranowo terlihat saat keduanya menghadiri Rakernas V Projo di Magelang, Jawa Tengah bulan Mei 2022. Jokowi memberi sinyal bakal mendukung Ganjar Pranowo dalam Pemilu 2024 dalam pidatonya.

"Makanya, untuk urusan politik, ojo kesusu sik. Jangan tergesa-gesa. Meskipun mungkin yang kita dukung ada di sini," ujar Jokowi disambut teriakan Projo yang menyebut nama Ganjar.

Meski begitu, Jokowi meminta Projo untuk bersabar menentukan arah dukungan pada Pilpres 2024. Pasalnya, menurut dia, hingga saat ini belum ada partai politik yang menentukan siapa tokoh yang akan diusung.

"Karena dinamika politik sekarang belum jelas, partai apa mencalonkan siapa belum jelas," ujar Jokowi. "Sehingga jangan sampai keliru (menentukan pilihan calon presiden), jangan sampai salah."

Jokowi juga terlihat bersama Gubernur Jawa Tengah itu saat car free day di Solo pada akhir pekan lalu. Selain itu ada pula Erick Thohir.

Baca juga: Prabowo - Cak Imin Hadir Langsung Mendaftarkan Partainya untuk Pemilu 2024 ke KPU

M JULNIS FIRMANSYAH

Berita terkait

Jokowi Beri Dua Catatan di Rapat Evaluasi Mudik Lebaran 2024

10 menit lalu

Jokowi Beri Dua Catatan di Rapat Evaluasi Mudik Lebaran 2024

Menteri Perhubungan Budi Karya mengatakan 242 juta masyarakat melakukan perjalanan mudik lebaran tahun ini.

Baca Selengkapnya

Muhammadiyah Klaim Belum Ada Pembicaraan dengan Prabowo soal Kursi Menteri

19 menit lalu

Muhammadiyah Klaim Belum Ada Pembicaraan dengan Prabowo soal Kursi Menteri

Sekretaris Umum PP Muhammadiyah Abdul Mu'ti menanggapi soal jatah kursi menteri di Kabinet Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Dahnil Anzar Yakin Prabowo Bisa Cairkan Komunikasi Jokowi-Megawati-SBY

26 menit lalu

Dahnil Anzar Yakin Prabowo Bisa Cairkan Komunikasi Jokowi-Megawati-SBY

Dahnil menilai Prabowo punya kemampuan untuk menghubungkan mereka.

Baca Selengkapnya

Jokowi dan Gibran Kompak Bilang Begini soal Wacana Presidential Club Usulan Prabowo

40 menit lalu

Jokowi dan Gibran Kompak Bilang Begini soal Wacana Presidential Club Usulan Prabowo

Wacana presidential club yang sebelumnya disampaikan Juru Bicara Prabowo mendapat respond dari Jokowi dan Gibran.

Baca Selengkapnya

Muhammadiyah Buka Suara soal Jatah Kursi Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran

46 menit lalu

Muhammadiyah Buka Suara soal Jatah Kursi Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran

Abdul Mu'ti mengaku pihaknya akan mendegasikan kadernya dengan senang hati apabila Muhammadiyah diberi amanah oleh Prabowo.

Baca Selengkapnya

Fakta Miris Indonesia Kekurangan Dokter Spesialis, Menkes: Jadi Masalah Hampir 80 tahun

1 jam lalu

Fakta Miris Indonesia Kekurangan Dokter Spesialis, Menkes: Jadi Masalah Hampir 80 tahun

Jokowi menyebut pemerintah baru mampu mencetak 2.700 dokter spesialis per tahun. Sementara pemerintah membutuhkan 29 ribu dokter spesialis.

Baca Selengkapnya

Gerindra dan Demokrat Respons Luhut soal 'Orang Toxic' Gabung Pemerintahan Prabowo

1 jam lalu

Gerindra dan Demokrat Respons Luhut soal 'Orang Toxic' Gabung Pemerintahan Prabowo

Partai Demokrat dan Partai Gerindra respons begini soal Luhut yang meminta Prabowo untuk tidak membawa 'orang toxic' ke kabinetnya.

Baca Selengkapnya

Prabowo Ingin Bentuk Presidential Club, Apa Kata Para Pengamat?

1 jam lalu

Prabowo Ingin Bentuk Presidential Club, Apa Kata Para Pengamat?

Beberapa pengamat memandang pembentukan Presidential Club yang direncanakan oleh Prabowo sebagai hal positif. Namun ada hal yang juga perlu diperhatikan.

Baca Selengkapnya

Gibran Tanggapi Soal Orang Toxic: Spesifiknya Tanyakan Pak Luhut Saja

2 jam lalu

Gibran Tanggapi Soal Orang Toxic: Spesifiknya Tanyakan Pak Luhut Saja

Ditanya terkait ciri-ciri orang toxic tidak sepaham visi misi Prabowo-Gibran, Gibran mengaku tidak tahu orang yang dimaksud Luhut tersebut.

Baca Selengkapnya

Luhut Pesan ke Prabowo agar Tak Bawa Orang Toxic, Bagaimana Cara Menghadapi Orang Toxic?

2 jam lalu

Luhut Pesan ke Prabowo agar Tak Bawa Orang Toxic, Bagaimana Cara Menghadapi Orang Toxic?

Orang toxic merupakan individu yang secara terus-menerus memberikan dampak negatif terhadap kehidupan dan emosional orang lain.

Baca Selengkapnya